Selasa, 30 September 2014

Liputan6: RSS 0.92

Liputan6: RSS 0.92


Dokter Ini Operasi Lidahnya untuk Hentikan Kebiasaan Mendengkur

Posted: 30 Sep 2014 05:00 AM PDT

Dengkur selama bertahun-tahun membuat dokter asal China melakukan operasi lidahnya sendiri, untuk membuktikan bahwa cara itu dapat menyembuhkan kondisi yang dialaminya.

Dokter bernama Zhang Xiangmin ini percaya bahwa mendengkur berkepanjangan yang dialaminya disebabkan oleh gangguan tidur obstrutive sleep apnoea, di mana tenggorokan menutup berulang-ulang di malam hari.

Menurut Zhang, mendengkur dapat terjadi ketika sebagian jalan napas terhalang atau suara yang dihasilkan oleh udara mengalir melewati jaringan lunak di tenggorokan.

Selama melakukan prosedur, Dr Zhang memasukan dua pipa tipis melalui terowongan yang dibuat pada bagian belakang lidahnya. Pada malam hari, dia memasukan pipa ke dalam gigi untuk menghentikan terjadinya reruntuhan pada lidahnya yang menyebabkannya mendengkur.

Dalam konferensi pers yang diadakan di Changsha, Provinsi Hunan China, Zhang mengatakan bahwa prosedur yang dijalaninya berhasil.

"Operasi ini tidak akan memengaruhi berbicara normal Anda, dan fungsi makan sama sekali. Yang jelas, ini sangat aman," kata Zhang seperti dikutip Daily Mail, Selasa (30/9/2014)

Gangguan tidur obstrutive sleep apnoea merupakan faktor risiko untuk sejumlah kondisi, termasuk serangan jantung, stroke, tekanan darah tinggi, kelelahan di siang hari, dan kenaikan berat badan.

Nostalgia Nonton Film Pengkhianatan G30S/PKI

Posted: 30 Sep 2014 05:00 AM PDT

Andai saat ini kita hidup di zaman Orde Baru, malam ini kita bakal menyaksikan film Pengkhianatan G30S/PKI. TVRI yang menayangkannya dan semua TV swasta wajib me-relay alias ikut memutarnya. 

Ya, selama masa Orde Baru di tahun 1980-an hingga menjelang Orde Baru runtuh, saban malam tanggal 30 September kita hanya punya satu pilihan menonton film itu. Pilihan lainnya mematikan TV, tidur lebih cepat, keluyuran keluar rumah, atau mendengarkan radio.

Filmnya tayang jam 19.30 WIB selepas Berita Nasional TVRI. Lalu berhenti sebentar dipotong Dunia Dalam Berita. Kemudian dilanjutkan lagi hingga total durasinya 4 jam 30 menit.

Tahun 2014 menandai 49 tahun sejak peristiwa tanggal 30 September itu. Mari bernostalgia lagi dengan film itu.

Perubahan Judul

Perubahan Judul

Hal pertama yang menarik perhatian adalah opening sequence-nya. Di layar usai lambang PPFN (Pusat Produksi Film Negara), pembuat film itu yang juga membuat serial Si Unyil, muncul tulisan “PENGKHIANATAN GERAKAN 30 SEPTEMBER.” Ini menarik, karena selama ini kita mengenal film itu dengan judul Pengkhianatan G30S/PKI. Di poster film yang saya dapatkan dari buku katalog film keluaran 1984 juga menyebut judul filmnya Pengkhianatan G30S/PKI.

Menurut John Roosa, penulis buku Dalih Pembunuhan Massal: Gerakan 30 September dan Kudeta Soeharto, menyebut “G-30-S” dengan mencantumkan akhiran “/PKI” berarti menganggap PKI sebagai dalang dari gerakan itu. Teks sejarah Orde Baru jelas menyebut G-30-S didalangi PKI.

Makanya, selama Orde Baru "G-30-S" tak pernah berdiri sendiri. Deret angka dan huruf itu selalu diimbuhi akhiran "/PKI". Tapi, siapa sangka, di film yang jadi propaganda utama rezim akan peristiwa itu, pejabat Orde Baru sepertinya alpa mencantumkan "/PKI". Baru di poster dan semua media lain film itu disebut dengan Pengkhianatan G30S/PKI. Dari buku katalog film JB Kristanto (2007), film itu semula juga berjudul SOB (Sejarah Orde Baru).

Ada yang mengatakan SOB juga bisa berarti singkatan dari Staat van Oorlog en Beleg yang berarti negara dalam keadaan bahaya/darurat perang. Tulisan "SOB" tetap dicantumkan di poster film.

Yang lebih aneh lagi, saat muncul dalam bentuk VCD dan dijual bebas ke masyarakat (dengan tanggal lulus sensor tahun 2001), di sampul VCD muncul judul lain lagi: Penumpasan Pengkhianatan G30S PKI. Di dalam film tetap muncul judul asli.

Di Balik Pembuatan Pengkhianatan G30S/PKI

Di Balik Pembuatan Pengkhianatan G30S/PKI

Yang janggal soal judul saja. Isinya tetap sama: versi Orde Baru atas tragedi yang terjadi tahun 1965 itu. Maka, buat saya, menghilangnya "/PKI" dari judul di dalam film semata karena kealpaan mendiang Arifin C. Noer, sutradaranya. Menganggapnya sebagai pembangkangan terhadap rezim rasanya terlalu jauh. Toh Arifin sudah bersedia membuat filmnya dan mengadaptasi cerita sejarawan Orde Baru Nugroho Notosusanto menjadi skenario film.

"Pengkhianatan G30S" (saya memilih memakai judul di dalam film, bukan di poster atau VCD) adalah versi resmi Orde Baru dan paling dikenal luas masyarakat. Tentu karena saat rilis 1984, setiap murid sekolah diwajibkan menontonnya—yang berujung pada film terlaris nomor wahid di Jakarta pada 1984 dengan jumlah penonton 699.282. Dan sejak tahun itu filmnya diputar di TVRI setiap malam 30 September sampai 1998 saat Menteri Penerangan Yunus Yosfiah mengatakan film itu takkan diputar lagi.

"Pengkhianatan G30S" melibatkan tokoh-tokoh kunci Orde Baru. Nugroho Notosusanto, sejawarawan militer yang jadi arsitek penulisan sejarah semasa Orde Baru bertindak sebagai penulis cerita. Artinya, cerita di film itu adalah rekaannya yang kemudian diadaptasi jadi skenario oleh Arifin C. Noer.

Kemudian ada pula Brigadir Jenderal G. Dwipayana, seorang kepercayaan Soeharto yang saat itu menjabat sebagai Direktur Perusahaan Film Nasional. Karena produk film tersebut sensitif, tulis Katherine E. McGreggor di buku `Ketika Sejarah Berseragam`, film itu diperiksa dulu oleh mereka yang terlibat, seperti Soeharto dan Jenderal Sarwo Edhie, maupun tokoh militer senior lain, sebelum diputar.

Majalah Tempo edisi 7 April 1984 menyebut, Soeharto sudah menonton filmnya pada Januari tahun itu. Komentarnya waktu itu, “… banyak yang belum diceritakan…karena itu akan dibuat satu film lagi, kelak.” (Untung niatan itu tak pernah kejadian.) Di majalah yang sama untuk adegan penyiksaan di Lubang Buaya ada yang berkomentar “kurang sadis”.

Total Arifin membutuhkan waktu dua tahun membuat film itu. Untuk sebuah hasil kerja dua tahun apa yang dibuat Arifin memang monumental. Dengan durasi 4,5 jam, bujet Rp 800 juta (yang termahal di awal 1980-an), melibatkan 120 orang memerankan tokoh nyata dan 10 ribu figuran pantas bila film ini menyebut di posternya "Film terbesar yang tak mungkin terulang lagi!”

Film Horor Sebenarnya

Film Horor Sebenarnya


"Cita-cita perjuangan kami untuk menegakkan kemurnian Pancasila tidak mungkin dipatahkan hanya dengan mengubur kami dalam sumur ini."

“Tidak usah mandi, jenderal.”

“Paling tidak cuci muka, toh dan berpakaian.”

“Tidak usah berpakaian.”

“Lancang kalian.”

“Bidik!” TRATATATATAAT....

“Mana Nasution?”

“Saya Nasution.”

“Penderitaan itu pedih jenderal… sekarang coba rasakan sayatan silet ini. Juga pedih.”

“Bukan main wanginya minyak wangi jenderal. Begitu harum sehingga mengalahkan amis darah sendiri.”

“Teken, jenderal. Teken!”

Demikian sejumlah dialog yang terus dikenang dari film `Pengkhianatan G30S`.

Film ini patut diacungi jempol lantaran kaya akan detil. Setting-nya berpindah-pindah dari Istana Bogor dan ke rapat-rapat gelap PKI, lalu ke rumah para jenderal yang diculik, lalu ke Lubang Buaya. Kisah juga diselingi suasana hidup susah di tahun 1960-an seperti gambaran rakyat antri beras. Kerawanan politik masa itu digambarkan lewat guntingan koran, berita radio, dan komentar-komentar tajam masyarakat. Poster Bung Karno muncul di sana-sini, dan tulisan Manipol Usdek bertebaran di tembok dan atap rumah.

Beralih ke soal teknis penggarapan, Arifin telah melakukan tugasnya dengan baik. Ia meramu filmnya bergerak cepat dan terasa genting setiap saat. Durasi lebih dari 4 jam tidak terasa kepanjangan. Alur filmnya tak kalah dengan sebuah thriller politik menegangkan.

Apalagi bila kemudian menyoroti ilustrasi musik `Pengkhianatan G30S`. Kepada adiknya, Embie C. Noer, yang jadi direktur musik film itu, seperti dimuat Tempo, 7 Oktober 2007, Arifin mendeskripsikan filmnya dengan sangat singkat, "Ini film horor, Mbi."

Embie menerjemahkan horor dengan sangat tepat. Di film ini ilustrasi musik tidak jadi tempelan, justru malah memperkuat narasi gambar. Suasana malam mencekam sudah jamak muncul di film bergenre horor.

Tapi, tidak ada yang rasa mencekamnya melebihi Pengkhianatan G30S. Musiknya tidak menggedor jantung seperti film-film horor kita saat ini yang bisanya cuma bikin kaget. Melainkan seperti mengiris jantung sedikit demi sedikit. Membuat kita ingin menutup kuping dan mata karena tak kuat lagi jantung diiris-iris.

PKI Sebagai Dalang, Soeharto Pahlawan

PKI Sebagai Dalang, Soeharto Pahlawan

Sebagai media untuk mengerti satu versi peristiwa di bulan September 1965 itu, film ini tampil sempurna. Cuma masalahnya, ini film pesanan rezim. Ini film propaganda. Majalah Total Film Indonesia edisi Agustus 2010 mengibaratkan apa yang dilakukan Arifin persis yang dilakukan Leni Riefenstahl saat membuat film dokumenter Nazi tahun 1934, Triumph of Will. Sebagai karya sinema hasil kerja Riefenstahl fenomenal. Tapi tetap saja yang dihasilkannya bukan karya yang jujur, melainkan sebuah propaganda.

Arifin mengatakan `Pengkhianatan G30S` diniatkan sebagai film pendidikan dan renungan tanpa "menawarkan kebencian." Tapi apa daya, di tangan rezim niat baiknya tak kesampaian. Dengan disodori cerita yang sudah jadi versi Nugroho dan pengawasan ketat pemerintah, yang dilakukannya semata tinggal bagaimana filmnya jadi tontonan yang enak diikuti.

Sejak awal, film ini sudah menawarkan kebencian. Film dibuka dengan aksi-aksi PKI di sejumlah tempat di Indonesia. Yang diberi visualisasi bagian saat anggota PKI menyerang sebuah masjid di waktu salat subuh. Kita diperlihatkan Al-Quran dirusak pakai celurit serta seorang imam masjid ditendang dan diinjak. Gambar sempat berhenti di bagian celurit merusak Al-Quran dan sang imam masjid diinjak, seakan hendak menekankan PKI anti agama dan dengan demikian adalah musuh bagi orang-orang beragama.

Kemudian, film ini tentu berisi kebohongan rezim atas peristiwa itu. Film ini jelas menuding PKI sebagai dalang dan pihak yang paling bertanggungjawab atas penculikan para jenderal tanggal 30 September itu.

Yang dimaksud PKI di film ini adalah lembaga, bukan lagi individu-individunya. Artinya, G-30-S adalah kebijakan partai, bukan kerjaan Aidit, Syam, atau Letkol Untung. Ini bisa dilihat dari adegan rapat para pemimpin PKI yang dipimpin Aidit (diperankan Syubah Asa). Dengan menyalahkan PKI sebagai lembaga berarti setiap pimpinan, anggota, dan simpatisan PKI ikut bersalah atas kejadian tahun 1965 itu.

Dari situ kemudian film ini meminta legitimasi penontonnya bahwa pembunuhan terhadap sekitar setengah juta warga negara yang dituding PKI dari akhir 1965 sampai pertengahan 1966 dibenarkan.

Pengkhianatan G30S menggambarkan tokoh-tokoh PKI—mengutip istilah Katherine E. McGregor—persis gangster. Para petinggi PKI perancang G30S digambarkan melakukan rapat-rapat rahasia dalam ruang yang remang, penuh asap rokok. Soal rokok ini, kabarnya melenceng dari fakta. Sebab, menurut adik Aidit, Murad, kakaknya tak merokok.

Di majalah Tempo edisi 7 Oktober 2007, Jajang C. Noer, istri Arifin, mengatakan merokok sebagai representasi The Thinker alias pemikir. "Secara visual terlihat lebih bagus penggambaran seseorang yang berpikir keras lewat rokoknya," kata Jajang pada Tempo.

Di lain pihak, para serdadu TNI pimpinan Soeharto digambarkan kebalikan dari para tokoh PKI. Mereka digambarkan bak jagoan yang ksatria. Setiap tindakannya terukur dan hasil pemikiran matang. Tidak ada keraguan dalam tindakan TNI pimpinan Soeharto saat menggebuk PKI. Makanya, dengan mudah kita bisa langsung mengidentifikasi siapa jagoan dan penjahat di film ini.

 

Film Propaganda yang Tak Mungkin Terulang Lagi


Film Propaganda yang Tak Mungkin Terulang Lagi  

Yang paling diingat juga dari Pengkhianatan G30S tentu adegan-adegan penyiksaan PKI pada para jenderal yang mereka culik malam itu. Bagian penyiksaan itu jadi horor utama film ini. Saya tak sanggup menontonnya waktu kecil. Saat dewasa menonton lagi, saya masih merasa ngeri dan tak habis pikir: Kok bisa sih adegan sadis begini dipertontonkan pada khalayak?

Tentu, buat rezim hal itu untuk menunjukkan kekejian PKI. Jadi, adegan begitu tak usah disensor, malah harus di-close-up. Anda tentu masih ingat ada seorang Gerwani mengambil silet lalu menyilet wajah seorang jenderal.

"Penderitaan itu pedih jenderal… sekarang coba rasakan sayatan silet ini. Juga pedih." Kemudian wajah sang jenderal disilet.

Kekerasan di film ini tampil tanpa estetisasi alias dibuat indah. Arifin memilih pendekatan realis dan mendramatisasinya dengan close-up hingga yang terlihat adalah pertunjukkan penyiksaan yang detil.

Efeknya jitu. Penonton ngeri melihatnya. Dan, terutama, dalam pikiran khalayak terbit anggapan PKI tukang siksa orang dan tak berperikemanusiaan. Niatan rezim mencitrakan orang-orang PKI biadab telah berhasil.

Sampai di sini, muncul tanya bagaimana sebaiknya memaknai Pengkhianatan G30S kini?

Sebagai karya sinema, film ini berhasil menyuguhkan tontonan yang baik, enak diikuti, serta mampu mengaduk emosi penonton. Sekali lagi, menyajikan tontonan 4 jam tanpa membuat bosan adalah hasil kerja yang mengagumkan dari Arifin.

Sayang memang, Pengkhianatan G30S atau Pengkhianatan G30S/PKI atau Penumpasan Pengkhianatan G30S PKI yang sesungguhnya karya monumental yang baik sebagai karya sinema, adalah film propaganda yang isinya kebohongan rezim Orde Baru.*** (Ade/Mer)

PPP Akui Ada Surat Perjanjian Bagi-Bagi Kursi Pimpinan DPR

Posted: 30 Sep 2014 04:52 AM PDT

Wakil Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan Hasrul Azwar membenarkan ada surat perjanjian mengenai penjatahan atau bagi-bagi kursi pimpinan DPR dan MPR, yang dibuat partai-partai yang tergabung dalam Koalisi Merah Putih (KMP).

"Surat perjanjian itu ada dan itu masih berlaku. Surat tersebut dibuat bulan Juli," kata Hasrul di Gedung Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (30/9/2014).

Kendati menyebutkan surat perjanjian ada, Hasrul menegaskan belum ada paket nama pimpinan parlemen. Menurut dia, karena masih menunggu keputusan Partai Golkar.

"Itu sudah dibahas, tapi belum final. Golkar saja belum (belum mengajukan nama) apalagi PPP," tegas dia.

Menurut Hasrul, semua komposisi dalam KMP sudah diatur melalui surat perjanjian tersebut, dan masih berlaku sampai sekarang. "Masih itu (masih berlaku surat perjanjian)," tegas dia.

Dalam poin ke-5 surat perjanjian yang beredar di Twitter Selasa (30/9/2014) dini hari itu tertulis, dalam hal pasangan Prabowo-Hatta menang, Koalisi Merah Putih sepakat dan setuju memberikan dukungan kepada Partai Demokrat untuk mengisi jabatan ketua MPR dan pimpinan lain ditentukan secara proporsional dengan mengikutsertakan 1 pimpinan dari DPD.  

Adapun posisi ketua DPR diberikan ke Partai Golkar, sedangkan wakil ketua DPR akan diberikan ke Partai Gerindra, PAN, PKS, dan PPP.  

Surat perjanjian itu ditandatangani Ketua Fraksi Partai Golkar Setya Novanto, Ketua Fraksi PAN Tjatur Sapto Edy, Ketua Fraksi Partai Gerindra Ahmad Muzani, Ketua Fraksi PKS Hidayat Nur Wahid, dan Ketua Fraksi PPP Hasrul Azwar.

Disebutkan juga, Gerindra berhak mendapatkan 4 jatah pimpinan, sedangkan PAN 3 jatah pimpinan, dan PKS serta PPP berbagi 2 jatah pimpinan. (Yus)

ANZ Tawarkan ORI 011 Mulai 1 Oktober 2014

Posted: 30 Sep 2014 04:49 AM PDT

PT Bank ANZ Indonesia (ANZ) akan pemasaran Obligasi Negara Ritel Tahun Anggaran 2014 Seri 11 (ORI 011) yang diperuntukkan bagi nasabah individual. Periode penawaran ORI 011 ini berlangsung pada 1-16 Oktober 2014.
 
Wakil Presiden Direktur ANZ  Ajay Mathur optimistis ORI 011 akan mendapatkan respons yang lebih positif dari masyarakat.

"Ini karena ORI 011 merupakan pilihan investasi yang relatif menguntungkan dan aman bagi nasabah," ujarnya dalam keterangan tertulis di Jakarta, Selasa (30/9/2014).

Dia menjelaskan keuntungan yang bisa didapatkan oleh nasabah dengan berinvestasi ORI 011 ini antara lain, memberikan imbal hasil yang menarik dengan kupon tetap sebesar 8,5 persen per tahun, adanya jaminan keamanan karena pembayaran imbalan yang dijamin oleh negara.

"Pembayaran pokok investasi dan imbalan atau kupon dilakukan tepat waktu ke dalam rekening tabungan investor," katanya.
 
Selain itu, prosedur pembelian dan penjualan yang mudah dan transparan, serta dapat diperdagangkan di pasar sekunder sesuai dengan harga pasar.

Pemesanan ORI 011 dapat dilakukan di semua kantor cabang ANZ dengan pembelian minimum sebesar Rp 5 juta dan kelipatannya sampai dengan batas maksimum sebesar Rp 3 miliar setiap orangnya. (Dny/Ndw)

Manchester City vs AS Roma: Tuan Rumah Dalam Tekanan Besar

Posted: 30 Sep 2014 04:45 AM PDT

Manchester City memburu kemenangan pertama di Liga Champions saat melawan AS Roma dinihari nanti. Namun tiga angka bukan perkara mudah karena I Giallorossi sedang dalam puncak performa.

Pada pekan pertama, The Citizens harus menelan kekalahan dari Bayern Muenchen dengan skor 0-1. Sebaliknya, Roma justru membantai tamunya CSKA Moscow pada pekan pertama dengan skor 5-1.

Meski bermain di kandang, namun City justru dalam tekanan yang lebih besar. Maklum, mereka harus meraih kemenangan demi menjaga peluang lolos ke babak selanjutnya.

Namun kepercayaan diri David Silva dan kawan-kawan sedang meningkat. Sebab dalam dua laga terakhir mereka sukses meraih kemenangan yakni melawan Sheffield Wednesday dan Hull City, termasuk mencetak 11 gol.

"Tugas kami adalah memenangkan pertandingan. Kami memang kalah dalam laga pertama lawan Muenchen, tapi kami sudah membalikkan halaman dan fokus untuk laga ini," kata bek Pablo  Zabaleta seperti dilansir Sportal.

"Laga ini juga pasti berjalan sulit karena Roma adalah tim yang bagus. Tapi saya berharap kami juga bermain bagus dan meraih tiga angka."

Di sisi lain Roma senang dengan posisi mereka yang tidak terlalu dalam tekanan di laga ini. Mereka berharap bisa lolos secara mengejutkan dari grup E. Apalagi di Serie A mereka berada di posisi runner-up dengan meraih kemenangan di lima laga pembuka.

"City dan Muenchen klub yang bagus dan pemain hebat. Dan laga lawan kedua klub ini pasti akan sulit," kata Gervinho.

"Tapi saya yakin dengan kekuatan kami. Kami punya target untuk lolos ke babak selanjutnya dan akan kam wujudkan."

Baca Juga:

Barcelona Tak Terpengaruh Absennya Ibra

Real Madrid akan Jajal Kekuatan Milan

Jadwal Pertandingan dan Siaran Langsung Liga Champions Malam Ini

Lihat Foto Pertama Pernikahan George Clooney dan Amal Alamuddin

Posted: 30 Sep 2014 04:45 AM PDT

Setelah pernikahan Angelina Jolie dan Brad Pitt, pesta perkawinan George Clooney dan Amal Alamuddin merupakan hal yang ditunggu-tunggu banyak orang. George Clooney dan Amal Alamuddin telah resmi menikah pada 27 September 2014 di Venice, Italia.

Banyak paparazzi serta para penggemar yang datang ke Venice untuk menyaksikan dari dekat pernikahan George Clooney dan Amal Alamuddin. Sayangnya, pernikahan mereka ini sengaja dilangsungkan tertutup yang hanya dihadiri keluarga dan kerabat terdekat saja.

Sama seperti Angelina Jolie dan Brad Pitt, foto pertama pernikahan George Clooney dan Amal Alamuddin dipublikasikan oleh majalah People. Dilansir dari laman People, Selasa (30/9/2014), foto pasangan Hollywood ini tampil di sampul depan majalah ternama itu.

Amal Alamuddin nampak begitu cantik mengenakan gaun putih panjang renda. Rambut coklatnya dibiarkan terurai panjang. Amal berpose berhadapan dengan suaminya, George Clooney sambil memegang bunga mawar putih.

"George dan Amal benar-benar dipenuhi cinta sepanjang malam. Pernikahan ini benar-benar spesial dan sangat legendaris. Kami berada di sini selama tiga hari bersama keluarga, teman-teman, dan orang-orang tersayang. Kami semua menikmatinya dan senang," ujar Baria, ibunda Amal Alamuddin.

Majalah People secara eksklusif mengabadikan momen bahagia George Clooney dan Amal Alamuddin. Dalam majalah tersebut terdapat 25 foto yang diambil saat pernikahan mereka dilansungkan. Romantisme pernikahan sang aktor dengan pengacara itu digambarkan secara detail. (Fir/Ade)

Kenaikan Harga BBM Beri Ruang Jokowi Buat Bermanuver

Posted: 30 Sep 2014 04:35 AM PDT

Kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi sebesar Rp 3.000 per liter akan memberikan ruang kepada Presiden terpilih Joko Widodo (Jokowi) untuk bermanuver menjalankan program prioritasnya.

Analis Energi Bower Group Asia Rangga D Fadillah mengatakan, uang negara yang ditetapkan dalam postur Rancangan  Anggaran Pendapatan Belanja Negara (RAPBN) 2015 pas-pasan,  membuat  pemerintah baru kesulitan merealisasikan program prioritas seperti Kartu Indonesia Pintar (KIP) Kartu Indonesia Sehat (KIS) dan infrastruktur.

Dengan kenaikan harga tersebut akan menambah keuangan negara sehingga program pemerintah baru tersebut bisa jalankan.

"kKbijakan ini jika jadi diambil  akan memberikan ruang lebih untuk pemerintah jokowi dalam mengeksekusi program-program prioritasnya karena postur RAPBN 2015 jelas hanya menyisakan ruang sedikit untuk bermanuver," kata Rangga saat berbincang dengan Liputan6.com, di Jakarta, Selasa (30/9/2014).

Namun menurut Rangga, kenaikan harga BBM bersubsidi akan berdampak pada ekonomi dan politik seperti penolakan pada masyarakat sehingga pemerintah baru harus siap menghadapi situasi tersebut.

"Yang jelas semakin tinggi naiknya, semakin tinggi dampak ekonomi dan politiknya (penolakan dari masyarakat). Tinggal bagaimana nanti pemerintah baru bersiap menghadapi risiko-risiko itu," tuturnya.

Seperti diketahui, Anggota Tim Transisi Jokowi-JK Luhut Panjaitan mengungkapkan, tim transisi telah final membahas kenaikan harga BBM bersubsidi Jokowi-JK telah memutuskan  besaran Rp 3.000 per liter pada November 2014.

"Itu sudah diputuskan Pak Jokowi dan Pak JK pada Jumat pekan lalu, mereka menaikkan harga BBM Rp 3.000 pada November," pungkasnya. (Pew/Ndw)

Ribuan Pembatik Pecahkan Rekor di Jogja

Posted: 30 Sep 2014 04:35 AM PDT

3000 pembatik akan memecahkan rekor MURI membatik pada kain terpanjang di Alun-alun Utara 2 Oktober 2014. Kepala Bidang Industri Logam Sandang dan Aneka Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi dan UKM (Disperindagkop) Pemda Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) Poli M.W Napitulu mengatakan akan melibatkan 20 Ikatan Kecil dan Menengah (IKM) batik di DIY dan juga pelajar, mahasiswa dan ekspatriat di Jogja. Ribuan pembatik ini nantinya masing-masing akan menyelesaikan kain yang sudah dipola sepanjang 1 meter dengan lebar 40 cm.

Poli mengatakan pemecahan rekor MURI ini bertujuan untuk meningkatkan apresiasi masyarakat terhadap batik. Selain itu juga untuk mempromosikan Yogyakarta sebagai kota wisata. Acara ini nantinya akan dibuka oleh Gubernur DIY Sultan HB X yang akan mengawali membatik di Alun-alun Utara.

"Kita kan mengangkat tema gelora batik. Kita ingin mengangkat batik ke dunia setelah ditetapkan Unesco sebagai warisan budaya dunia tak bendawi. Sehingga gaungnya sampai ke tingkat dunia," ujar Poli di Disperindagkop DIY Selasa (30/09/2014).

Lebih lanjut Poli mengatakan dalam pemecahan rekor ini nantinya MURI akan melihat proses pemecahan apakah sudah sesuai dengan prosedur. Jika nantinya prosedur tersebut lolos maka pemecahan rekor MURI juga akan diberikan terhadap Pemda DIY sebagai Pemrakasa dan Disperindagkop sebagai penyelenggara.

Panitia MURI akan melihat apakah kain yang dibentangkan sesuai dengan kategori yaitu 3000 meter tanpa putus. Swlain itu pihak MURI juga akan melihat pencantingan atau pembatikan selesai dari awal hingga akhir. 

"Sebenarnya bukan rekor pemecahan MURI yang semata kita kejar tapi kita juga ingin mengangkat IKM batik dan mengenalkan batik Jogja. Sehingga ketika wisatawan ke Jogja maka dia akan mencari batik Jogja," ujarnya.

Poli melanjutkan selain agenda pemecahan rekor MURI Pemda DIY juga mempunyai agenda lain yaitu Yogyakarta dapat ditetapkan sebagai kota batik dunia. Penetapan ini masih menunggu pengumuman di Beijing China.

"Apakah DIY masuk ke Kota Batik dunia. Sekarang sudah dinilai oleh World Craft Council (dewan kerajinan dunia) yang akan diumumkan di Beijing China," ujarnya.

Sementara itu salah satu pelaku batik dan pelaksana acara Hendry Suprapto mengatakan para pembatik sebelumnya diajari membatik dengan zat pewarna alami diatas kain yang sudah diberi pola. Zat alami ini dipilih sesuai dengan tujuan acara yang mengedukasi masyarakat agar tidak mencemarkan lingkungan.

"Selain itu tidak ingin meninggalkan bahan beracun kepada anak cucu kita," ujar Hendry.

Hendry menyebut hasil 3000 kain yng sudah dibatik ini nantinya dapat digunakan untuk kemben, syal dan kimono. Proses rekor MURI ini kain sepanjang 3000 meter tersebut dapat diselesaikan dalam 1 jam.

"Bahkan salah satu buyer dari Jepang akan menjalin kerjasama dalam pengmbangan batik lebih mendunia. Mereka akan hadir saat pemecahan rekor," ujwrnya. (Fathi mahmud/Cyn)

Dokumen Diduga Milik KMP 'Bocor', Golkar Jadi Ketua DPR

Posted: 30 Sep 2014 04:31 AM PDT

Sebuah dokumen yang diduga milik Koalisi Merah Putih beredar di dunia maya. Isinya, kesepakatan pembagian kursi di parlemen di antara anggota KMP.

Seperti yang beredar di Twitter, dokumen itu ditandatangani Ketua Fraksi Partai Golkar Setya Novanto, Ketua Fraksi PAN Tjatur Sapto Edy, Ketua Fraksi Partai Gerindra Ahmad Muzani, Ketua Fraksi PKS Hidayat Nur Wahid, dan Ketua Fraksi PPP Hasrul Azwar.

Dalam dokumen disebutkan, Partai Golkar akan mengisi jabatan ketua DPR, sedangkan wakil ketua DPR akan diberikan ke Partai Gerindra, PAN, PKS, dan PPP.  

Adapun kursi ketua MPR diberikan kepada Partai Gerindra, sedangkan wakilnya diberikan ke Partai Golkar, PAN, PKS, PPP.  

Dalam poin ke-5 di dokumen tersebut tertulis, andai pasangan Prabowo-Hatta menang, Koalisi Merah Putih sepakat dan setuju memberikan dukungan kepada Partai Demokrat untuk mengisi jabatan ketua MPR. Sementara, pimpinan lain ditentukan secara proposional dengan mengikutsertakan 1 pimpinan dari DPD.  

Terkait tawaran kursi ketua MPR untuk Partai Demokrat, sebelumnya Ketua DPP Golkar Tantowi Yahya mengatakan, belum ada kesepakatan final dengan Partai Demokrat (PD) karena masih menunggu keputusan resmi Ketua Umum PD Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).

"Belum ada kesepakatan final dari Pak SBY. Belum terlihat juga bagaimana posisi Demokrat nanti (menerima atau menolak tawaran)," ujar Tantowi di Gedung Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (30/9/2014). (Yus)

Jadi Menkominfo, Onno Janji Lindungi Industri Komunikasi

Posted: 30 Sep 2014 04:31 AM PDT

Berbagai perusahaan penyedia akses internet mengancam akan mematikan layanannya yang berisiko mengakibatkan 'kiamat internet' di Indonesia karena merasa takut pada hukuman penjara dan denda triliunan rupiah. Kasus kerjasama PT Indosat Tbk dan PT Indosat Mega Media (IM2) yang berakhir di pengadilan jadi penyebabnya.

Pakar internet Indonesia, Onno W. Purbo menyatakan sebenarnya kejadian seperti IM2 tak perlu terjadi di industri internet Tanah Air. Ia menilai baik Indosat dan IM2 telah mengikuti aturan yang berlaku bagi para penyedia layanan internet.

"Perjanjian kerjasama (PKS) yang dilakukan oleh Indosat dan IM2 sudah sesuai dengan ketentuan yang berlaku. Harusnya gak ada alasan untuk menghukum keduanya ataupun vonis yang akhirnya dijatuhkan kepada Indar Atmanto sebagai direktur utama IM2," papar Onno kepada tim Tekno Liputan6.com.

Lebih lanjut, alumni Institut Teknologi Bandung (ITB) tersebut menyatakan bahwa Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) seharusnya mengambil andil besar pada kasus hukum Indosat-IM2 tersebut.

"Bagaimanapun salah satu tugas menteri kan melindungi industri yang ada di bawah lingkupnya, karena urusannya sama komunikasi ya berarti yang tanggungjawab Menkomuinfo," tambahnya.

Ketika ditanya apakah dirinya akan mati-matian melindungi industri telekomunikasi dan informatika bila ia menjadi menteri, Onno mengaku akan berusaha membelanya habis-habisan.

"Saya akan berjuang untuk melindungi industri yang ada di Indonesia. Sebenarnya gak harus nunggu jadi menteri untuk mendukung industri yang memang telah berusaha mengikuti aturan yang berlaku, sekarang saja saya ikut mengusulkan membuat petisi untuk kebebasan Indar," ungkap Onno disusul gelak tawa khasnya.

Onno memang masuk dalam bursa calon Menkominfo di era pemerintahan Joko Widodo dan Jusuf Kalla. Pemahamannya pada dunia teknologi menjadi salah satu alasan kuat pendukungnya untuk mendorong sosok Onno ke posisi puncak di Kementerian Komunikasi dan Informatika. 

Senin, 29 September 2014

Liputan6: RSS 0.92

Liputan6: RSS 0.92


Kerugian Akibat Tambang Emas Ilegal Capai Rp 38 Triliun per Tahun

Posted: 29 Sep 2014 04:39 AM PDT

Indonesia menanggung kerugian sebesar Rp 38 triliun dalam setahun akibat aksi penambang emas ilegal.

Direktur Jenderal Mineral Batubara Kementerian Energi Sumber Daya Mineral (ESDM), R Sukhyar mengatakan, dalam satu tahun dari aksi penambangan emas ilegal diperkirakan rata-rata 65 ton hingga 120 ton.

"65 ton gold sampai 120 average per year, itu seluruh Indonesia belum lagi kerusakan lingkungan polusi disebabkan air raksa," kata Sukhyar, di Kantor Direktorat Jenderal Mineral Batubara, Kementerian ESDM, Jakarta,Senin (28/9/2014).

Sukhyar menuturkan, jika tambang ilegal memproduksi 65 ton per tahun, maka devisa yang tidak disetorkan ke negara mencapai Rp 32 triliun, untuk royalti Rp 1,2 triliun dan pajak 4,8 triliun.

"Kalau 65 ton nilai devisa sudah Rp 32 triliun. 65 juta gram kali 500 ribu perak berati triliun devisanya. Royaltinya Rp 1,2 triliun, kalau pakai tax Rp 4,8 truilun hanya emas," papar Sukhyar.

Menurut Sukhyar, komoditas tambang yang mengalami aksi ilegal tak hanya emas, tetapi komoditas yang mudah didapat dan memiliki nilai, seperti timah dan batu bara.

"Belum batu bara, timah, paling mudah batu bara, objek komoditi interasional batu bara, timah, emas. Kalau batu bara harus banyak," pungkasnya. (Pew/Gdn)

Indahnya Perpaduan Seni dan Cinta Dalam Sebotol Parfum

Posted: 29 Sep 2014 04:35 AM PDT

Melakukan bisnis bersama dengan pasangan hidup tentu saja menjadi hal yang luar biasa. Hal ini pula yang dilakukan oleh pasangan romantis Martine Micallef dan Geoffrey Nejman.

Tak ingin seperti pasangan suami istri pada umumnya, pasutri asal Prancis ini ditahun 1996 membuat parfum yang bertajuk Martine Micallef. Martine bertugas meracik dan mendesain botol parfum sementara Geoffrey bertugas memberikan saran mengenai wangi parfum racikan istri dan memasarkannya ke masyarakat dunia.

Parfum elegan yang dihadirkan ini pun memiliki varian yang cukup banyak dan parfum ini juga dapat digunakan oleh pria dan wanita dari segala usia.

Di antaranya seperti Collection Ananda, Collection Jewel, Collection Les Exclusifs, Collection You Parfume, Collection Crystal dan Exceptional Collectors Pieces. Untuk racikan parfum beserta dengan desain botol dibuat oleh mereka sendiri.

"Ada salah satu parfum yang kami buat dihari pernikahan kita. Tentu saja menjadi kado terindah dalam hidup kami," tutur Geoffry saat ditemui di Glow and Living Beauty Plasa Indonesia Jakarta Senin (29/9/2014).

Di tempat yang sama, sang istri pun mempraktikkan bagaimana membuat desain botol parfum untuk dipasarkan ke masyarakat. Hanya menggunakan cat dan kuas ia berhasil membuat botol parfum yang cantik.

Sementara untuk varian wewangian parfum elegannya diakui oleh pasangan ini didapatkan dari berbagai belahan dunia. Wewangian tersebut berasal dari perpaduan bunga.

Untuk botol cantik pun, kedua pasangan ini memadukan emas 24 karat, kristal, swarovski kristal dan masih banyak lagi. (Cyn/Ars)

Usai Olahraga, Perlukah Makan?

Posted: 29 Sep 2014 04:30 AM PDT

Penting bagi Anda untuk memperhatikan makanan apa saja yang cocok untuk dikonsumsi sebelum dan sesudah melakukan olahraga. Sebab, makanan yang Anda konsumsi bermanfaat untuk menurunkan berat badan dan merangsang pertumbuhan otot.

Pallavi Srivastava merekomendasikan agar mengonsumsi makanan ringan rendah lemak yang dapat digunakan sebagai bahan bakar, dan memaksimalkan hasil yang diinginkan. Makan sebelum memulai olahraga, turut membantu mencegah merosotnya gula darah yang dapat menyebabkan sakit kepala dan kelelahan.

Pallavi dari Pusat Gizi dan Pendiri Pusat Kebugaran `Q-Slim Studio` mengatakan, Anda dapat memilih beragam jenis makanan di bawah ini yang dapat dimakan setidaknya 30 sampai 45 menit sebelum berolahraga;

1. Pisang
2. Gandum utuh
3. Telur
4. Roti gandum
5. Smoothie buah

Selama latihan, jelas Pallavi, tubuh memerlukan banyak energi. Penting bagi Anda untuk mengonsumsi sejumlah makanan itu, atau dapat mengombinasikan karbohidrat dengan sejumlah protein.

Setelah itu, perhatikan juga makanan yang harus dikonsumsi setelah olahraga. Seperti dikutip Health Me Up, Senin (29/9/2014), secara ilmiah terdapat beberapa alasan mengapa makanan setelah olahraga membantu tubuh tetap sehat.

"Setelah melakukan olahraga yang intens, tubuh mengalami proses metabolisme khusus selama penyerapan dan pemanfaatan karbohidrat dan protein sangat penting, dan jika tubuh Anda tidak mendapatkan sejumlah protein yang tepat, maka otot akan rusak," kata Pallavi.

90 Persen Pasien Jantung Ditangani Tanpa Operasi

Posted: 29 Sep 2014 04:30 AM PDT

Sebanyak 90 persen penanganan pasien penyakit jantung di Indonesia rupanya tidak melalui mekanisme di meja operasi. Hal ini diungkapkan Direktur Umum RS Jantung Harapan Kita Dr Iwan Dakota.

"Sebagian besar pasien jantung di Indonesia bukanlah penyakit jantung bawaan dan koroner. Jadi penanganannya tidak harus melalui operasi terbuka. Angkanya hampir 90 persen," ujar Iwan di Bengkulu (29/9/2014).

Mekanisme operasi terbuka kata Iwan, harus ditangani tim dokter yang dibantu peralatan pemacu jantung di luar pompa alami oleh tubuh, dan itu memiliki risiko dan biaya yang sangat tinggi.

Di Indonesia, hanya 12 rumah sakit yang memiliki peralatan dan tim medis yang bisa melakukan operasi terbuka. Selebihnya hanya mampu melakukan layanan kateterisasi dan operasi pembuluh darah saja.

"Angka keberhasilan tindakan kateterisasi dan operasi pembuluh darah ini cukup tinggi. Khusus di Bengkulu RSUD M Yunus sudah mampu melakukan itu, pasien jantung di sini tidak harus dirujuk ke Jakarta lagi, sebab peralatan sudah bagus, hanya menyiapkan tenaga medis yang handal saja," demikian kata Dr Iwan Dakota. (Yuliardi Hardjo Putra)

`Diam-diam Suka` Dance Ala Firda Oktaviani

Posted: 29 Sep 2014 04:30 AM PDT

Liputan6.com, Jakarta Citizen6, Jakarta Berikut syarat dan ketentuan untuk mengikuti `Diam-siam Suka` Dance Competition:

1. Setiap kelompok atau grup terdiri maksimal 6 orang (pria dan wanita) usia 13-25 tahun)
2. Berdomisili di Indonesia
3. Setiap grup wajib menikuti tema kompetisi dengan menggunakan lagu Hip Hop atau R & B atau Electro Dance
4. Video berkapasitas maksimal 40 MB
5. Menggunakan pakaian/kostum yang sopan dan tidak erotis
6. Video dance tidak mengandung unsure sara dan promo brand/merk
7. Pemenang bersedia datang ke Jakarta untuk mendapatkan hadiah
8. Kompetisi ini tidak dipungut biaya apapun
9. Hati-hati dengan penipuan, semua informasi bisa dilihat di social media Diam-diam suka atay Screenplay Productions
10. Keputusan juri tidak dapat diganggu gugat
11. Materi video yang dikirimkan menjadi hak Screenplay Production dan berhak ditayangkan Screenplay Production tanpa tuntutan dari pihak manapun

Hadiah:
1. Lunch/dinner bersama pemain Diam-Diam Suka
2. Shooting bersama pemain Diam-Diam Suka
3. Transportasi dan akomodasi ditanggung Screenplay Production
4. Merchandise
5. Workshop dance Kontes ini berlangsung mulai 17-27 September 2014. Yuk segera kirimkan video dance-mu yang paling seru ke kontes@liputan6.com

Carrie Underwood Rilis Single "Something in the Water"

Posted: 29 Sep 2014 04:30 AM PDT

Lagu terbaru Carrie Underwood "Something in the Water" yang telah lama dinantikan fans musik country telah dirilis secara online, Minggu (28/9/2014) waktu setempat.

Lagu powerful bergenre country-ballad yang semula dijadwalkan diputar perdana di radio dan akan tersedia di iTunes pada Senin (29/9/2014) ini dirilis lebih awal satu hari sebelumnya.

Lagu ini ditulis Carrie Underwood bersama pencipta lagu Chris DeStefano dan Brett James. Dalam lagu tersebut, pemenang American Idol ini berbicara tetang pengalaman spiritual yang menjadikannya pribadi yang lebih kuat.

"Dia berkata: Dengan sedikit keyakinan dan semua akan membaik/Aku mengikuti pengkotbah itu ke sungai dan sekarang aku telah berubah/Sekarang aku menjadi lebih kuat.. Pasti ada sesuatu di dalam air." Demikian penggalan lirik lagu "Something in the Water milik Carrie Underwood tersebut.

"Something in the Water sangat menginspirasi.", kata Carrie dalam sebuah pernyataan yang dikutip Aceshowbiz, Senin (29/9/2014). "Sangat menggembirakan! Saya tak mampu berhenti tersenyum saat mendengarkannya. Saya harap orang lain juga demikian," lanjut Carrie.

Single balada "Something in the Water" ini akan muncul di album terbaru Carrie Underwood, Greatest Hits: Decade #1. Album ini juga akan menampilkan 18 lagu hits no.1 milik diva country tersebut. (Rizkiono Unggul/Ade)

Pemkot DKI Bongkar Rumah-Belasan Orang Ditembak di Kelab Malam

Posted: 29 Sep 2014 04:26 AM PDT

Pemkot DKI Jakarta kembali bongkar rumah di pinggir kali, serta belasan orang ditembak di kelab malam Miami, Amerika.

Onno Purbo Ingin Indonesia Punya Sistem Operasi Mobile Sendiri

Posted: 29 Sep 2014 04:25 AM PDT

Sistem operasi Android sudah menjadi platform mobile yang paling banyak dipakai pengguna smartphone di Indonesia. Pakar teknologi Indonesia, Onno W. Purbo mengajak masyarakat untuk lebih mengenal sistem operasi buatan Google Inc. tersebut.

Cara yang dilakukan pria berkacamata itu dalam mengenalkan Android cukup unik. Onno mengajak pengguna perangkat Android untuk menjebol sistem operasi yang ada di perangkatnya masing-masing.

"Sekarang yang kita ajarin baru untuk rooting sama compile Android dulu pakai ROM dari Cyanogenmod. Cara yang ditunjukkan tadi dibuat sesederhana mungkin karena masih level dasar," ungkap Onno di IDC 3D, Jakarta, Senin (29/9/2014).

Demi menunjukkan cara rooting Android, Onno menjelaskan langkah demi langkah cara menjebol Android pabrikan kepada peserta yang sengaja datang ke data center IDC di Duren Tiga Raya maupun yang menyaksikannya secara online lewat software e-Learning.

"Lanjutan yang kita harapkan ialah masyarakat bisa mengenal Android lebih jauh nantinya. Syukur-syukur kalau mereka nanti bisa membuat sistem operasi sendiri, seru kan kalau tiap kota dan kabupaten punya platform sendiri," imbuhnya.

Onno memang dikenal sebagai sosok yang sangat gandrung berbagi ilmu yang dimilikinya secara terbuka. Biasanya ia berbagi ilmu lewat tanya-jawab yang dilakukan di akun Twitter @onnopurbo miliknya. 

Ditemukan, Ruang Bawah Tanah Rahasia Tempat Drakula Ditahan

Posted: 29 Sep 2014 04:25 AM PDT

Proyek restorasi di sebuah bangunan kuno, Kastil Tokat di Turki menghasilkan temuan menarik. Para arkeolog menemukan ruang bawah tanah yang pernah menjadi tempat penahanan Pangeran Wallachian, Vlad III: sang Drakula.

Ia sempat menjadi tawanan Kesultanan Ottoman Turki pada awal Abad ke-15.  

Hurriyet Daily News mengabarkan, proyek perbaikan yang dimulai tahun 2009 juga menemukan terowongan rahasia yang mengarah ke pemandian ala Romawi Pervane Bath dan barak militer.

"Benteng ini dikelilingi oleh terowongan rahasia. Sangat misterius, "kata arkeolog Ibrahim Cetin, yang terlibat dalam proyek ekskavasi seperti dikutip dari News.com.au, Senin (29/9/2014).

Cetin menambahkan, Drakula pernah menjadi tawanan di salah satu ruang bawah tanah yang ditemukan.

Namun," sulit untuk memperkirakan di mana persisnya Drakula ditahan, tapi dia pernah di sini," kata Cetin.

Sebelumnya, pekerja di kastil menemukan sebuah terowongan sepanjang 100 meter di fasad utara, yang disebut-sebut digunakan oleh putri raja untuk mencapai pemandian ala Romawi dekat benteng.

Lantas, apa hubungannya Pangeran Vlad III dengan Drakula, setan yang gemar menghisap darah korbannya?



Vlad III punya reputasi bengis sebagai Vlad the Impaler. Si penyula. Penyulaan adalah cara penyiksaan yang amat kejam. Menggunakan kayu sebesar lengan yang ujungnya dilancipkan.

Alkisah, untuk mengkonsolidasikan kekuasan, Vlad mengundang ratusan bangsawan, menikam mereka hingga tewas, lalu jasadnya disula. Puluhan pedagang Saxon di Kronstadt, yang pernah bersekutu dengan para bangsawan juga dihabisi dengan cara yang sama pada 1459.

Vlad III lahir pada 1431 di Transylvania, kawasan pegunungan di Romania. Ayahya adalah Vlad II Dracul, penguasa Wallachia, kerajaan di selatan Transylvania. Dracul adalah gelar yang berarti 'naga', berkat keterlibatannya di Order of the Dragon.

Saat masih muda, Vlad III sempat ditawan Kekaisaran Ottoman di Turki. Selama itu, ia dan adiknya diajari berbagai ilmu pengetahuan, filsafat dan seni. Vlad juga menjadi penunggang kuda dan prajurit yang terampil. Ada juga laporan yang menyebut ia ditahan dan disiksa.

Vlad III kemudian melawan balik Ottoman. Suatu hari di tahun 1462, ia menulis pada sekutu militernya. "Aku membunuh petani, pria, wanita, orang tua dan mereka yang masih muda, mereka yang tinggal di Oblucitza dan Novoselo, di mana Danube mengalir menuju laut..... Kami membunuh 23.884 orang Turki, tak termasuk mereka yang tewas saat rumahnya dibakar atau yang kepalanya dipenggal oleh tentara kami. Jadi Yang Mulia, Anda harus tahu bahwa saya telah melanggar perdamaian," tulis dia, seperti Liputan6.com kutip dari situs LiveScience, 1 Oktober 2013.

Tangannya yang berlumuran darah membuatnya punya reputasi gelap. Ia konon tega menggelar pesta makan malam di antara tubuh tentara lawan yang disuka. Bahkan ada yang menyebut, ia melahap roti yang dicelup ke darah para korbannya. Dua cerita itu belum tentu benar, namun kesadisannya yang kelewat batas menyebar seantero Eropa.

Total, Vlad dan pasukannya membunuh 80 ribu orang dengan berbagai cara, termasuk 20 ribu disula dan dipamerkan di luar Kota Targoviste. Hidup Vlad berakhir 1476, saat ia dikepung, terdesak, dan akhirnya tewas. Kepalanya yang dikirim ke Mehmed II dipamerkan di gerbang Kota Konstatinopel.

Kisahnya abadi lewat novel 'Dracula' karya Bram Stoker. Sebagai inspirasi tokoh Drakula. (Tnt)

KPPU Selidiki Dugaan Monopoli Penjualan Avtur oleh Pertamina

Posted: 29 Sep 2014 04:24 AM PDT

Komisi Pengawas Persaingan Usaha (KPPU) tengah menyelidiki kemungkinan adanya praktik monopoli penjualan bahan bakar pesawat atau avtur oleh PT Pertamina (Persero) kepada para maskapai penerbangan.

Pelaksana Tugas (Plt) Deputi Pencegahan KPPU, Taufik Ahmad mengatakan, pengkajian ini dilakukan karena selama ini harga avtur yang jual oleh Pertamina selaku pemain tunggal di Indonesia lebih mahal 15 persen jika dibandingkan dengan harga avtur yang dijual di negara lain seperti Malaysia dan Singapura.

"Kalau harga avtur, kita mengikuti di surat kabar tentang berkembangnya keluhan-keluhan terkait mahalnya harga avtur. Apakah harga avtur karena monopoli atau lainnya. Nah itu kami sedang cari indikasinya," ujarnya di Kantor KPPU, Jakarta Pusat, Senin (29/9/2014).

Sebagai tindak lanjut dari dugaan praktik monopoli ini, KPPU menyatakan telah memanggil beberapa pihak terkait antara lain perwakilan dari Indonesian National Air Carriers Association (INACA) dari pihak maskapai dan PT Pertamina (Persero) sekalu penjual avtur.

Dalam pertemuan dengan INACA, asosiasi maskapai tersebut menyebutkan ada dua hal yang menjadi penyebab harga avtur Pertamina lebih mahal, yaitu adanya biaya throughput fee yang dikenakan operator bandara dan pengenaan pajak bahan bakar oleh BPH Migas.

"Kalau tarif dari operator bandara, PT Angkasa Pura I dan II punya kewenangan menentukan dan itu Hal diatur oleh undang-undang. Sedangkan soal pajak avtur oleh BPH Migas, ternyata pajak memang dikenakan untuk semua jenis bahan bakar, besarnya sama dengan yang dikenakan ke premium dan solar," katanya.

Selain dengan kedua pihak tersebut, dalam waktu dekat, KPPU juga berencana untuk mengadakan pertemuan dengan Badan Pengatur Hilir Minyak dan Gas (BPH Migas) selaku regulator yang mengatur tata niaga bahan bakar termasuk avtur.

"Dengan BPH Migas, kami sedang atur pertemuannya. Misalnya kalau secara ekonomis bisa dijelaskan, seharusnya regulator tahu itu. Mungkin setelah ada pertemuan tersebut itu baru diketahui keputusannya," tandas dia. (Dny/Gdn)

Minggu, 28 September 2014

Liputan6: RSS 0.92

Liputan6: RSS 0.92


Kontras: SBY dan Ibas Bertanggung Jawab Atas Terbitnya UU Pilkada

Posted: 28 Sep 2014 04:48 AM PDT

Wakil Koordinator Advokasi Komisi Nasional untuk Orang Hilang dan Tindak Kekerasan (Kontras), Yati Andriani, meminta Presiden Susilo Bambang Yudhoyono untuk tidak lagi memainkan hak azasi dan hak politik warga negara Indonesia, menyusul disahkannya Rancangan Undang-Undang Pemilihan Kepala Daerah (RUU Pilkada) menjadi UU Pilkada.

Menurut Yati, SBY dan putra bungsunya yaitu Edhie Baskoro Yudhoyono atau Ibas adalah pihak yang paling bertanggugjawab atas disahkannya UU Pilkada.

"Yang paling bertanggung jawab SBY dan putranya. Berhentilah mainkan hak asasi dan hak politik warga negara," kata Yati dalam sebuah diskusi di Menteng Huis, Cikini, Jakarta Pusat, Minggu (28/9/2014).

Yati mengatakan, Kontras mengimbau dan telah memobilisasi masyarakat agar mendesak dihapuskannya UU Pilkada. "Kami di Kontras sedang mobilisasi semua warga negara dan masyarakat yang hak-haknya dirampas dan mendesak dihapuskannya UU Pilkada," ucap Yati.

Yati juga menyesalkan sikap anggota DPR yang secara tegas lebih memilih pilkada lewat DPRD daripada pilkada langsung oleh rakyat. Padahal, kata Yati, sejak munculnya RUU Pilkada pihaknya telah memberikan masukan kepada DPR untuk kembali mempertimbangkan pengesahan UU tersebut.

"Kita semua sudah berikan masukan agar tidak lakukan pemilihan tidak langsung tapi ternyata diabaikan," ucap Yati.

RUU Pilkada disahkan setelah Partai Demokrat yang sebelumnya gembar gembor mengatakan mendukung pilkada langsung, ternyata memilih walk out di menit-menit terakhir saat pengesahan RUU Pilkada. Akibatnya partai politik pendukung pilkada langsung kalah suara dari parpol pendukung pilkada melalui DPRD.

Dari 130 anggota Fraksi Demokrat, hanya 6 orang yang bertahan di ruang sidang mendukung pilkada langsung.

Hari Terakhir IIMS 2014, Ajang Rekreasi Hingga Reunian

Posted: 28 Sep 2014 04:46 AM PDT

Hari terakhir Indonesia International Motor Show 2014 pada Minggu (28/9/2014) nyatanya tak hanya jadi ajang cari mobil baru. Gelaran pameran otomotif terbesar di Indonesia ke-22 itu pun menjelma jadi sarana rekreasi keluarga.

Beberapa booth APM memang sengaja menyulap halaman dan salah satu bagian boothnya menjadi sarana aktivitas anggota keluarga. Selain rekreasi, apa saja pengalaman pengunjung di hari terakhir IIMS 2014?

Arena Bermain Anak-anak

Di booth pabrikan premium mewah asal Jerman, BMW, anak-anak pengunjung dapat mencicipi naik kendaraan mini mainan yang disediakan PT BMW Indonesia.

Tak hanya itu, APM kendaraan niaga turut menggelar sarana aktivitas bagi anggota keluarga. Di booth UD Truck contohnya, halaman parkir kendaraan berat itu disulap menjadi arena melukis anak. Tak pelak, walau berpanas ria, anak-anak tampak tak peduli dan tak lepas dari kanvasnya.

"Semua gratis, kami ada di booth UD Truck untuk memfasilitasi anak-anak yang ingin berkreasi menggunakan baju untuk diwarnai," ujar Ramdhan, pengelola Paint on Canvas kala disambangi Liputan6.com pada Minggu (28/9/2014).

Ajang Reunian Pengunjung

Taufik asal Depok punya cerita lain. Di ajang IIMS 2014 sendiri, kala dirinya bersama keluarga singgah di sarana permainan anak, dirinya malah tak sengaja dapat bertemu kembali dengan kawan lama yang sama-sama pengajar.

"Dari kejauhan saya liat ada booth yang menyediakan media ekspresi buat anak-anak. Jadi spontan mampir dan malah reunian ketemu teman lama di sini," jelas Taufik yang menemani anaknya melukis di atas baju.

Truk Jadi Favorit Anak-anak

Beda lagi dengan Wan. Warga asal Taiwan ini datang berjalan-jalan dengan keluarganya untuk menyenangkan anaknya. Pasalnya, para raksasa kendaraan, atau truk malah diminati anak-anak untuk sekedar dinaiki.

"Kami datang memang untuk rekreasi semata. Anak saya senang bisa naik-naik truk," jelas Wan dalam Bahasa Inggris.

Setali tiga uang dengan Wan, di area booth outdoor, kendaraan niaga memang bukan semata-mata menarik minat pemilik usaha. Roda-roda raksasa pun tak pelak menjadi sarana bermain anak-anak, dari sekedar dinaiki di dalam kabin hingga berfoto bersama di depan. (Des/Des)

Tawuran Antar Warga di Tebet, 3 Orang Kena Peluru Senapan Angin

Posted: 28 Sep 2014 04:38 AM PDT

Akibat tawuran antar warga Gang Sawo dan Gang Manggis di Jalan Dr Saharjo, Tebet, Jakarta Selatan sedikitnya 3 warga kritis dan harus dilarikan ke rumah sakit. Mereka diduga terluka akibat terkena peluru mimis atau senapan angin.

Seperti pantauan Liputan6.com di lokasi, Minggu (28/9/2014), tawuran antar warga yang terjadi mulai pukul 17.00 WIB ini tiba-tiba saja terjadi, diduga akibat dendam lama. Warga Gang Sawo dan Gang Manggis memang belakangan kerap tawuran.

"Awalnya ratusan warga Gang Sawo tiba-tiba nyerang warga Gang Manggis sekitar jam 5 sore tadi. Nggak ada apa-apa tiba-tiba mereka nyerang Gang Manggis," ujar salah satu warga, Ijal.

Saat tawuran, warga ada yang menggunakan senjata panah, senapan angin dan batu. "Bahkan ada warga Gang Sawo yang mau menjarah warung warga Gang Manggis, tapi ditahan warga, nggak jadi."

"Gembok warung sudah dirusak warga Gang Sawo, tapi nggak jadi dijarah warungnya," sambung Ijal.

Akibat tawuran ini menyebabkan kemacetan, arus lalu lintas lumpuh total. Sebab arus lalu lintas dari Kampung Melayu-Pancoran atau sebaliknya tidak dapat melintas. Bebatuan juga berserakan sepanjang jalan sekitar 100 meter.

Menurut Ijal, tawuran ini sempat berjalan cukup lama. Sebab, polisi tiba di lokasi setelah tawuran berjalan sekitar 1,5 jam. "Warga sampai kesel polisi datengnya telat. Polisi dari Polsek Tebet dan Polres Jakarta Selatan, ada juga Koramil Tebet," jelas dia.

"Pas polisi nembak pakai gas air mata dan tembakan peringatan baru warga mulai bubar," sambung Ijal.

Hingga saat ini polisi masih bersiaga di Jalan Dr Saharjo guna mencegah tawuran susulan. Namun arus lalu lintas sudah dapat melintasi Jalan Dr Saharjo meski jalanan masih dipenuhi bebatuan. (Ans)

Hendra/Ahsan Sumbang Medali Emas Bulutangkis

Posted: 28 Sep 2014 04:36 AM PDT

Bulutangkis kembali menyumbangkan medali emas dari nomor perorangan pada ajang Asian Games 2014. Jika sebelumnya medali emas direbut ganda putri Greysia Polii/Nitya Krishinda Maheswari, kali ini giliran ganda putra Hendra Setiawan/Mohammad yang mempersembahkannya. Hendra/Ahsan mengalahkan andalan tuan rumah Lee Yong Dae/Yoo Yeon Seong.

Bertanding di Gyeyang Gymnasium, Incheon, Korea Selatan, Minggu (28/9/2014) petang WIB, Hendra/Ahsan mencoba bermain lebih sabar menghadapi Lee/Yoo. Pasangan ini tidak begitu saja mengumbar smes-smes keras. Hendra/Ahsan justru mengajak Lee/Yoo untuk adu pukulan drive dan net.

http://cdn0-e.production.liputan6.com/medias/743546/big/025795300_1411904524-20140927PBSI_Asian_Games_Hendra_Ahsan7.jpg

Di interval game pertama, Hendra/Ahsan sempat tertinggal 6-11. Meski demikian, Juara Dunia 2013 ini tetap tenang dan mampu merebut enam poin berturut-turut untuk berbalik unggul 12-11. Setelah itu, perolehan angka Hendra/Ahsan tak terbendung hingga menang 21-16.

Di game kedua, pertandingan kembali berlangsung ketat. Sempat unggul 5-4, Hendra/Ahsan justru berbalik tertinggal 9-12. Unggulan kedua ini mampu menyamakan skor 15-15. Akan tetapi, Lee/Yoo meraih lima angka berturut-turut dan memaksa Hendra/Ahsan memainkan game ketiga usai menang 21-17.

Pada game penentuan, Hendra/Ahsan memulainya dengan merebut dua angka terlebih dahulu. Kejar-mengejar angka terus terjadi hingga Lee/Yoo berbalik unggul 9-11. Pasangan Korea ini terus memimpin perolehan angka 16-15. Namun setelah Hendra/Ahsan menyamakan kedudukan 17-17, perolehan angka Lee/Yoo terhenti. Hingga akhirnya pengembalian tanggung Lee diselesaikan dengan smes keras Hendra. Hendra/Ahsan pun menang 21-17.

http://cdn1-e.production.liputan6.com/medias/743547/big/047273100_1411904555-20140927PBSI_Asian_Games_Hendra_Ahsan.jpg

Indonesia berpeluang menambah satu medali emas dari cabang bulutangkis nomor ganda campuran. Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir akan menghadapi Zhang Nan/Zhao Yunlei dari Tiongkok di final. Zhang/Zhao lolos ke partai puncai usai menyingkirkan pasangan Indonesia, Praveen Jordan/Debby Susanto, 19-21 dan 17-21.

Produk Pertanian Gunung Merapi Banjiri Ambarukmo Plaza Jogja

Posted: 28 Sep 2014 04:35 AM PDT

Penandatanganan  MOU ekspor hasil salak antara petani salak organik Sleman Prima Sembada dengan PT Alian Green mengawali dibukanya Pameran Pertanian Organik Merapi di Hall B Lantai II Plaza Ambarrukmo - Jl Adisucipto Yogyakarta.

Bupati Sleman Sri Purnomo berharap agar pengunjung pameran dapat melihat adanya pameran organik di wilayah Sleman khususnya dikawasan Merapi. Ia berharap dengan kunjungan ke pameran ini dapat menambah ekonomi bagi petani dan warga di wilayah Sleman.

"Ya harapannya dapat meningkatkan ekonomi warga yang terkena erupsi merapi 2010 lalu jadi mereka bisa bangkit lagi. Mereka bisa sejahtera. Harapannya musibah membawa barokah," ujar Sri di Ambarukmo Plaza belum lama ini.

Sementara itu Widi Sutikno, Kepala Dinas Pertanian Peternakan dan Kehutanan Kab Sleman mengatakan pameran ini diadakan untuk memperlihatkan produk-produk warga Sleman khususnya di Merapi yang diikuti 16 stand.

16 stand ini menawarkan produk olahan pertanian organik mulai dari sayuran, buah-buahan, olahan hewani dan produk perkebunan. Dalam pameran ini pengunjung dapat melihat produk seperti kripik pisang, wedang rempah Merapi, Kunir Asem Merapi, Susu Kambing Etawa, Beras khas Merapi, Krupuk Ikan, Selai Ikan, Dawet Ikan Nila dan Beras Kencur.

"Seperti ini Dawet Ikan Nila ini kan kreatif dan sudah beredar di Sleman. Ini semua produk organik," ujarnya.

Widi berharap dengan adanya pameran produk pertanian organik ini dapat mendekatkan pengunjung di Mal dengan produk pertanian. Ia berharap acara yang digelar 26-29 September 2014 ini dapat dikunjungi 10 ribu orang pengunjung. Namun ia tidak menyebutkan berapa target penjualan dari pameran kali ini sebab, pameran kali untuk mengenalkan produk olahan pertanian organik terlebih dahulu. Ia berharap kegiatan ini dapat dilakukan secara berkelanjutan.

"Tadi liat pengunjung yang datang memborong produk olahan dari pameran. Bawaan belanjanya sama beratnya. Sebenarnya pengunjung di Mall ini sangat ingin membeli produk olahan organik tapi mereka tidak ketemu. Nah kita berikan wadah. Kalo beli langsung kan kejauhan sepeti Jambu Dalhari jadi kita dekatkan," ujarnya.

Lebih lanjut, Widi menyebut pameran pertanian mempengaruhi ekonomi ratusan petani dan warga yang mengolah hasil pertanian.

"Assosiasi pasar tani sleman ini anggotanya ratusan. Jadi tinggal dikali saja boothnya jadi ratusan petani dan warga yang terimbas secara ekonomi. Eveng sperti ini sangat luar biasa," ujarnya. (Fathi mahmud/Ars)

RI Butuh Cara Baru Kendalikan Konsumsi BBM Bersubsidi

Posted: 28 Sep 2014 04:30 AM PDT

Pengusaha Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) yang tergabung dalam Himpunan Wiraswasta Nasional Minyak Dan Gas (HISWANA MIGAS) menyarankan agar pengendalian Bahan Bakar Minyak (BBM)/BBM bersubsidi dikaji ulang.

Ketua DPD III Himpunan Wiraswasta Nasional Minyak dan Gas (Hiswana Migas) wilayah DKI Jakarta, Jabar-Banten, Juan Tarigan mengatakan pengendalian BBM bersubsidi dengan  meniadakan premium bersubsidi di jalan tol dan solar bersubsidi di Jakarta Pusat tidak mendapat hasil optimal. Hal tersebut sama seperti hasil evaluasi yang dilakukan PT Pertamina (Persero)

"Masih berlaku, hasilnya evaluasi kami sejalan evaluasi Pertamina, pembatasan tidak signifikan tercapai, termasuk penghilangan di tol," kata Juan saat berbincang dengan Liputan6.com, seperti yang dikutip di Jakarta, Minggu (28/9/2014).

Juan mengungkapkan, ketidak efektifan meniadakan premium bersubsidi di jalan tol dan solar bersubsidi di Jakarta Pusat, karena pengendara bisa mengisi BBM bersubsidi di tempat lain yang masih diperbolehkan menjual BBM bersubsidi. "Yang terjadi ditekan disini gelembung di sana. Efisiensi tidak signifikan dicapai," tutur Juan.

Karena itu Juan menginginkan pemerintah meninjau ulang pengendalian BBM bersubsidi. Juan mengaku akan mendukung pengendalian namun harus dicarikan formula baru agar efektif.

"Kami minta tinjau kembali pelarangan tersebut, karena tujuan yang akan dicapai tidak signifikan tercapai. Kami sepakat ada pengendalian, akan tetapi ingin formula baru," pungkasnya. (Pew/Ahm)

Alasan Eriska Rein Menikah Muda

Posted: 28 Sep 2014 04:30 AM PDT

Usia Eriska Rein baru menginjak 20 tahun. Tetapi, di usianya yang masih terbilang muda, ia sudah mengambil keputusan yang dianggap penting. Yakni menikah dengan sang kekasih, Mithu Nisar.

Usai melakukan prosesi akad nikah bersama Mithu, Eriska pun membeberkan alasannya mau untuk dipersunting oleh pria yang diketahui berprofesi sebagai produser eksekutif di Starvision Pictures.

"Apa ya alasannya, karena aku sudah kenal Mithu tiga tahun, sudah saling kenal juga keluarga kami," ucap Eriska Hotel Sun Lake, Danau Sunter, Jakarta Utara, Minggu (28/9/2014).

Eriska tak mau mengecewakan hati Mithu yang dianggapnya sebagai sosok lelaki yang bertanggung jawab. Apalagi, saat mengetahui Mithu melamar dirinya.

"Mithu kan sudah melamar aku, jadi kenapa harus nolak hal yang baik, akhirnya kita jalanin, dan mutusin nikah," papar dia.

Tak ada keraguan yang menyelimuti benak Eriska saat memutuskan menikah muda. Kini ia sudah resmi menjadi seorang menikah dan siap menjalankan tanggung jawab sebagai seorang istri.(Gie/Feb)

Bangunan Pesantren Roboh Saat Santri Dihukum, 49 Orang Dirawat

Posted: 28 Sep 2014 04:26 AM PDT

Bangunan asrama putri Pesantren Al Mubarak di Kelurahan Tahtul Yaman, Kecamatan Pelayangan, Kota Jambi yang terbuat dari kayu ini roboh pada Minggu siang tadi.

Seperti ditayangkan Liputan 6 Petang SCTV, Minggu (28/9/2014), saat kejadian, bangunan asrama dengan lebar 10 x 3 meter ini dipenuhi oleh 60 santri yang tengah dihukum, karena ada salah seorang santri yang buang air besar sembarangan tetapi tidak ada yang mengaku. Diduga karena berat dan kayu sudah lapuk, bangunan asrama ini ambruk dan santri berjatuhan dari ketinggian sekitar 3 meter.

Akibat kejadian ini sebanyak 60 santri dilarikan ke Puskesmas Danau Teluk dan Rumah Sakit Raden Mataher, Jambi. 49 Di antaranya harus menjalani rawat inap karena menderita patah tulang dan luka-luka.

Musibah ini membuat prihatin banyak pihak. Kapolda Jambi Brigjen Polisi Bambang Dudarisman langsung turun ke tempat kejadian perkara (TKP) dan menyelidiki penyebab musibah ini. Peristiwa ini juga membuat warga yang mendatangi lokasi kejadian. Sementara pimpinan pesantren sedang berada di luar kota.

Baca juga:

Ambrolnya Gedung SDN Tebet Jadi Tontonan Murid

5 Hari Terkubur Reruntuhan Gereja, Wanita Ini Ditemukan Selamat

Analisa Sebab Runtuhnya Lapisan Balaikota Versi Ahok

(Ans)

Aji Santoso Serahkan Masa Depan ke BTN

Posted: 28 Sep 2014 04:21 AM PDT

Pelatih timnas Indonesia U-23, Aji Santoso, mengatakan akan segera membuat laporan pertanggungjawaban selama menangani tim Garuda Muda sejak ditunjuk PSSI pada Januari 2014. Menurut Aji, sebagai pelatih Indonesia U-23 hanya sampai Asian Games 2014.

"Saya langsung buat laporan pertanggungjawaban, evaluasinya, saya serahkan ke BTN atau PSSI. Tergantung mereka nanti ke depannya seperti apa," ucap Aji, Minggu (28/9/2014).  

Pelatih berusia 44 tahun itu menilai, tim yang ada saat ini memiliki prospek yang bagus untuk SEA Games 2015.

"Banyak dari mereka yang masih bisa main di SEA Games tahun depan, tinggal disempurnakan dengan persiapan yang lebih matang," jelasnya.

Berbicara soal target, sebenarnya Aji sudah memenuhi apa yang dipatok oleh PSSI, yaitu meloloskan Indonesia U-23 dari fase grup E Asian Games 2014. Langkah Indonesia U-23 sendiri harus terhenti di babak 16 besar, usai ditaklukkan Korea Utara U-23, 26 September lalu.

Aji sendiri mengakui kalau timnya kalah kualitas dari Korea Utara. Timnya sangat kesulitan membangun serangan selama 90 menit. "Memang kami harus mengakui kalau mereka lebih baik dari kami. Di pertandingan ini, para pemain sudah mengeluarkan segalanya untuk tim," ucap Aji.

 

Baca juga:

Tevez: Serie A Bukan Balapan 2 Kuda

Inzaghi: Jangan Cari Kambing Hitam

Pelatih Roma: Tekanan Ada di Manchester City

Suami Pembakar Istri di Bima Diduga Mengalami Gangguan Jiwa

Posted: 28 Sep 2014 04:17 AM PDT

Husein, suami pelaku pembakar istri harus meringkuk di balik jeruji besi. Berdiri di balik tahanan, tatapan mata Husein terlihat kosong. Ia diduga mengalami gangguan jiwa.

Seperti ditayangkan Liputan 6 Petang SCTV, Minggu (28/9/2014), Husein ditangkap karena penganiayaan dan membakar istrinya hingga tewas di dalam rumahnya di Dusun Laheko, Desa Risa, Kecamatan Woha, Kabupaten Bima, NTB.

Menurut para tetangga, sebelum kejadiaan nahas menimpa korban, seminggu sebelumnya pelaku sempat dipasung karena sering membahayakan keselamatan tetangganya.

Hingga saat ini polisi masih mendalami kejiwaan pelaku. Rencananya polisi akan mendatangkan psikiater untuk memastikan kondisi kejiwaannya.

Peristiwa nahas itu terjadi Sabtu kemarin. Husein menganiaya dan membakar istrinya, Farida di dalam rumah hingga tewas. Jenazah Farida ditemukan dalam kondisi tertelungkup dan bagian kaki terbakar di atas kasur. Korban meninggalkan 3 orang anak yang masih kecil.

Baca juga:

Ibunda Siswa SMA 3 Jakarta yang Meninggal Bersaksi di Pengadilan

Diduga Gangguan Jiwa, Pria di Bogor Aniaya Saudara Hingga Tewas

Dicubit Hingga Memar, 6 Siswa SD Laporkan Gurunya ke Polisi

(Ans)