Rabu, 02 Januari 2008

Liputan6: RSS 0.92

Liputan6: RSS 0.92

Gunung Llaima Meletus, Warga Mengungsi

Posted:

03/01/2008 00:25 (Cile)
Gunung berapi Llaima di Cile bagian selatan, meletus disertai semburan lava dan abu. Tak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. Namun, ratusan warga di sekitar gunung berapi itu terpaksa mengungsi.

Mengarungi Samudra Atlantik Sedingin Es

Posted:

03/01/2008 00:24 (Tahun Baru)
Anda pernah menyambut Tahun Baru dengan sensasional? Warga Kota New York, Amerika Serikat juga melakukannya. Mereka berenang di Samudra Atlantik saat suhu air hanya lima derajat Celsius lebih.

Diduga Korupsi, KPK Tahan Wali Kota Medan

Posted:

03/01/2008 00:10 (Kasus Korupsi)
Wali Kota Medan Abdillah resmi ditahan Komisi Pemberantasan Korupsi. Abdillah diduga melakukan tindak pidana korupsi pengadaan mobil pemadam kebakaran dan penyelewengan dana APBD yang merugikan negara hingga Rp 30 miliar lebih.

Papan Reklame Roboh, Kantor Polisi Rusak

Posted:

03/01/2008 00:00 (Cuaca)
Akibat angin kencang, papan reklame setinggi 20 meter di Simpang Lima, Semarang, roboh. Baliho ini menimpa mobil patroli lalu lintas, kantor pos polisi, sejumlah sepeda motor, dan kios pedagang.

Kedatangan Jasad Mayor Suwito Disambut Histeris

Posted:

02/01/2008 23:59 (Kecelakaan Pesawat)
Jenazah Mayor Suwito tiba di rumah duka di Medan, dengan disambut jerit histeris dan isak tangis keluarga. Rencananya, jasad penumpang pesawat Nomad yang jatuh di Sabang, itu dimakamkan dengan upacara militer di Medan, Kamis ini.

Jalan Utama Semarang dan Jalur Pantura Tergenang

Posted:

02/01/2008 23:57 (Banjir)
Banjir masih melanda beberapa daerah Jateng. Di Semarang, genangan air tak hanya merendam jalan utama kota dan jalur pantura, tapi sudah merembet ke permukiman penduduk. Di Tegal, banjir yang disertai longsor mengakibatkan sebuah jembatan terputus.

Belum Ada Lagi Korban Longsor yang Ditemukan

Posted:

02/01/2008 23:56 (Longsor)
Memasuki hari kedelapan, pencarian korban longsor di Tawangmangu, Karanganyar, Jateng, belum juga menemukan tiga korban yang diperkirakan masih tertimbun longsor. Tim evakuasi hanya berhasil menemukan potongan tangan manusia.

Banjir Kiriman Datang, Warga Bukit Duri Diungsikan

Posted:

02/01/2008 23:45 (Banjir)
Hujan lebat yang mengguyur sebagian wilayah Jakarta pada hari ini, ditambah dengan banjir kiriman dari Bogor mengakibatkan Kali Ciliwung meluap. Ratusan warga Bukit Duri, Jakarta Selatan, pun diungsikan.