Sabtu, 06 Desember 2008

Liputan6: RSS 0.92

Liputan6: RSS 0.92

Kesehatan Ananda dan Marcella Diperiksa

Posted:

06/12/2008 18:19 (Kasus Penganiayaan)
Ananda dan Marcella Zalianty, hari ini, menjalani pemeriksaan kesehatan di Polres Jakpus. Menurut pengacara Agung Setiawan, Marcella dan Ananda sempat mengancam keluarga kliennya lewat telepon.

Pemerintah Didesak Ikut Perbaiki Lingkungan

Posted:

06/12/2008 18:18 (Unjuk Rasa)
Hari ini, para pecinta lingkungan di seluruh dunia melaksanakan kegiatan global demi perbaikan kondisi lingkungan. Di Indonesia, aktivis lingkungan mendesak pemerintah segera aktif memperbaiki kondisi iklim di dunia.

Adu Cepat di Tangga Darurat

Posted:

06/12/2008 18:18 (Lari)
Apartemen Sultan di Jakarta menggelar lomba lari di tangga darurat. Ada yang kelelahan dan ada pula yang tetap bersemangat mencapai garis finish di lantai 29.

Diding, Sukses Lewat Maket

Posted:

06/12/2008 18:09 (Sosok)
Mengawali karier dari bawah, Diding kini sukses dengan karya maketnya sekaligus memberi lapangan kerja bagi orang lain. Krisis global yang sedang berlangsung sejauh ini tak berpengaruh bagi usahanya.

Jemaah Haji Masuki Arafah

Posted:

06/12/2008 18:09 (Haji)
Jemaah haji asal Indonesia sebagian besar telah berangkat ke Arafah, pagi tadi. Lokasi yang hanya berjarak belasan kilometer ini akan ditempuh dalam waktu 4-5 jam karena kepadatan para jemaah yang menuju tempat tersebut.

Ratusan TKI Ilegal Tiba di Tanjungpinang

Posted:

06/12/2008 18:07 (Kasus TKI)
Sebanyak 140 TKI yang dideportasi dari Malaysia, siang tadi, tiba di Pelabuhan Sri Bintan Pura, Tanjungpinang, Kepulauan Riau. Mereka dipulangkan karena penyalahgunaan izin kerja dan pelanggaran keimigrasian, termasuk tak memiliki dokumen resmi.

Jelang Iduladha, Penumpang ke Madura Mulai Padat

Posted:

06/12/2008 17:56 (Iduladha)
Aktivitas penyeberangan dari Pelabuhan Ujung, Surabaya, menuju Pelabuhan Kamal, Pulau Madura, hari ini mulai meningkat. Terjadi antrean panjang hingga dua kilometer menuju dermaga penyeberangan.

Korban Banjir Bertahan di Tenda Penampungan

Posted:

06/12/2008 17:47 (Banjir)
Ratusan pengungsi banjir di Desa Cieunteung dan Desa Mekarsari, Kabupaten Bandung masih bertahan di tenda-tenda penampungan. Berbagai penyakit mulai menyerang mereka.

Dua Bus Bersenggolan, Puluhan Penumpang Luka

Posted:

06/12/2008 17:45 (Kecelakaan Lalu Lintas)
Bus Restu masuk ke sungai setelah bagian belakangnya berbenturan dengan bus Sumber Kecono di Desa Kalimati, Tanjung Anom, Kabupaten Nganjuk, Jatim, siang tadi. Akibatnya, puluhan penumpang luka-luka.