Minggu, 25 Januari 2009

Liputan6: RSS 0.92

Liputan6: RSS 0.92

Kebocoran Jantung, Bayi Kembar Siam Meninggal

Posted:

25/01/2009 18:26 (Kembar Siam)
Asni Satu dan Asni Dua akhirnya meninggal dunia. Hasil diagnosis tim medis menunjukkan terjadi kebocoran pada jantung kedua bayi kembar siam itu sehingga nyawa mereka tak bisa tertolong.

ICW Minta MA Fokus Berantas Korupsi

Posted:

25/01/2009 18:24 (Kasus Korupsi)
Indonesia Corruption Watch menuntut komitmen Mahkamah Agung untuk serius dalam menangani masalah korupsi. Ketua MA yang baru saja dilantik diminta membuat progam-program yang konkret dalam 100 hari pertama masa jabatannya.

Ribuan Pengemis Padati Kelenteng Petak Sembilan

Posted:

25/01/2009 18:22 (Imlek)
Diperkirakan, lebih dari 4.000 pengemis dari Jakarta dan sekitarnya memadati Kelenteng Petak Sembilan, Taman Sari, Jakbar. Mereka menunggu pembagian angpao.

Harga Sejumlah Kebutuhan Pokok di Padang Naik

Posted:

25/01/2009 18:22 (Harga)
Harga tomat naik hampir 100 persen dari Rp 4.500 menjadi Rp 8.000 per kilogram. Menurut pedagang, lonjakan harga disebabkan permintaan dari daerah lain tinggi.

Pakaian Bekas Diburu karena Murah

Posted:

25/01/2009 18:21 (Perdagangan)
Barang bekas terus diburu karena harganya yang relatif terjangkau sebagian besar masyarakat. Namun sesungguhnya, impor pakaian bekas dapat mengancam kelangsungan industri pakaian dalam negeri.

Ribuan Korban Masih Dirawat di RS As Syifa

Posted:

25/01/2009 18:10 (Konflik Israel-Palestina)
Ribuan warga korban serangan Israel hingga kini masih dirawat di RS As Syifa, Gaza City. Di antara tim medis, ada empat dokter dari Indonesia yang tergabung dalam Mer-C.

Kebocoran Minyak di Muara Enim Sisakan Masalah

Posted:

25/01/2009 18:09 (Lingkungan)
Kerusakan lingkungan di Desa Purun, Muara Enim, Sumsel akibat bocornya minyak mentah pertamina 3,5 tahun lalu menyisakan persoalan terutama masalah ganti rugi. Sebagian warga desa menolak jumlah ganti rugi.

Ambon Berangsur Tenang

Posted:

25/01/2009 18:04 (Kasus Bentrokan)
Pascabentrokan antarkelompok warga di Ambon, situasi di ibu kota Provinsi Maluku itu berangsur normal. Siang tadi, polisi menyita beberapa granat rakitan, peluru, dan senjata tajam.

Saksi Kaji Tolak Tanda Tangani Berita Acara

Posted:

25/01/2009 17:55 (Pilkada Jatim)
Penghitungan suara pemilihan gubernur Jatim di Bangkalan, Madura, Jatim, nyaris ricuh. Saksi pasangan Kaji yang menolak menandatangani berita acara diejek pendukung Karsa sehingga memancing keributan.

Pantograf Rusak, Ratusan Penumpang Kereta Terlantar

Posted:

25/01/2009 17:51 (Transportasi)
KRL Bogor-Jakarta mengalami gangguan di sekitar Stasiun Cilebut akibat putusnya aliran pantograf. Jadwal sejumlah kereta tertunda. Ratusan penumpang kereta jurusan Bogor-Jakarta dan sebaliknya telantar beberapa jam.