Minggu, 28 Maret 2010

Liputan6: RSS 0.92

Liputan6: RSS 0.92


Banjir Putus Jalur Sumedang-Garut

Posted:

28/03/2010 19:38 (Banjir)
Banjir merendam kawasan Sumedang, Jawa Barat, Ahad (28/3) petang. Tanggul sungai yang jebol akibat luapan air membuat jalan penghubung Sumedang-Garut terputus, tepatnya di daerah Cimanggung.

Pelaku Penyebar Jawaban UN Ditangkap

Posted:

28/03/2010 19:12 (Ujian Nasional)
Polisi menangkap Akbar Maulana (23) salah seorang yang diduga sebagai pelaku penyebar jawaban UN melalui SMS kepada para siswa di sejumlah SMA di Serang pada awal pekan ini.

Dua Komisioner KPU Surabaya Diteror

Posted:

28/03/2010 18:49 (Pilkada)
Dua komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) Surabaya mendapat teror dari orang yang mengaku sebagai tim sukses salah satu pasangan bakal calon Wali Kota dan Wakil Walikota Surabaya pada pilkada mendatang.

Akal Bulus Alves

Posted:

28/03/2010 18:40 (Barcelona)
Guna menghindari suspensi di laga El Clasico melawan Real Madrid, 11 April mendatang, bek Barcelona, Daniel Alves mengaku sengaja berulah mendapat kartu kuning di laga lawan Real Mallorca tadi malam.

Umat Hindu Tengger Laksanakan Dharma Santi

Posted:

28/03/2010 18:27 (Nyepi)
Umat Hindu suku Tengger di Gunung Bromo melaksanakan prosesi Dharma Santi Nyepi di Pendapa Agung Wonokitri, Tosari, Pasuruan, Jawa Timur, Ahad (28/3).

Para Gitaris Lintas Generasi Unjuk Kemampuan

Posted:

28/03/2010 18:14 (Konser)
Festival Musik Klasik diselenggarakan untuk mengenang 50 tahun perjalanan musik klasik dan gitaris klasik Indonesia. Unjuk kemampuan para gitaris berbagai generasi ini, dibagi dalam gitar klasik, pop klasik, dan flamenco.

Coba Hadang "Supporter", Warga Dibubarkan Polisi

Posted:

28/03/2010 18:10 (Sepak Bola)
Penghadangan yang dilakukan warga terhadap para pendukung sepak bola asal Solo, Jawa Tengah, yang akan melintas dengan menggunakan kereta api, Ahad (28/3) siang, dibubarkan petugas kepolisian.

Menyongsong UN dari Tenda Pengungsian

Posted:

28/03/2010 17:52 (Banjir)
Tania dan Santi, siswi SMPN 1 Karawang, terpaksa belajar untuk UN besok di tenda pengungsian. Banjir yang melanda membuatnya harus mempersiapkan diri dengan segala keterbatasan.

Mendiknas Sidak ke Sejumlah Sekolah

Posted:

28/03/2010 17:44 (Ujian Nasional)
Mendiknas melakukan inspeksi mendadak untuk mengetahui kesiapan sekolah-sekolah yang akan melaksanakan ujian nasional.

Persema Kembali ke Jalur Kemenangan

Posted:

28/03/2010 17:25 (ISL 2009-2010)
Persema Malang berhasil memutus masa paceklik kemenangan. Menjamu Persijap Jepara di Stadion Gajayana, Minggu (28/3), Laskar Ken Arok mengukir kemenangan 3-1 (0-0).