Senin, 17 Desember 2007

Berita Aktual

Berita Aktual

Ahmadinejad, Presiden Iran Pertama Tunaikan Haji

Posted: 17 Dec 2007 09:42 AM CST

Teheran (ANTARA News) - Mahmoud Ahmadinejad, Senin, meninggalkan Teheran menuju Arab Saudi untuk menunaikan ibadah haji, kata media massa setempat. Kantor berita Fars mengutip seorang jurubicara presiden Iran mengatakan, Ahmadinejad merupakan presiden Iran pertama secara resmi diundang oleh kerajaan Arab Saudi untuk menunaikan ibadah tahunan itu. Di samping menunaikan haji, Ahmadinejad juga

AS Tawarkan 500 Juta Dolar Untuk Palestina

Posted: 17 Dec 2007 09:40 AM CST

Paris (ANTARA News) - Amerika Serikat berencana menawarkan 550 juta dolar AS (sekitar Rp4,95 triliun) kepada Palestina pada 2008, sebagai bagian dari usaha internasional membantu berdirinya negara Palestina yang layak, kata Menlu Condoleezza Rice, Minggu. Rice direncanakan mengumumkan janji itu pada Senin di Paris, dalam suatu konferensi yang bertujuan mengumpulkan dana miliaran dolar demi

Jepang dan Uni Eropa Dukung Kesepakatan Bali

Posted: 17 Dec 2007 09:37 AM CST

Tokyo: Jepang dan Uni Eropa hari ini menyambut baik hasil Konferensi Perubahan Iklim PBB (UNFCCC) di Bali pekan lalu, yang menetapkan 2009 sebagai tenggat penyusunan traktat baru pengganti Protokol Kyoto. "Kesepakatan itu segaris dengan usul Jepang," kata Sekretaris Kabinet Jepang Nobutaka Machimura. Dalam perundingan di Bali, delegasi Jepang dan Kanada sempat dituduh menghalangi konferensi

Xanana Ultimatum Reinado

Posted: 17 Dec 2007 09:36 AM CST

TEMPO Interaktif, Dili: Perdana Menteri Timor Leste Xanana Gusmao menjatuhkan ultimatum kepada Alfredo Reinado Alves, mantan komandan Polisi Militer yang kini memimpin kelompok pemberontak, untuk kesempatan terakhir berdialog. Bila kesempatan itu dilewati, maka Reinado akan langsung ditangkap. Xanana menjatuhkan ultimatum ini karena Reinado dan pemimpin tentara petisi Salsinha Gastao tidak

Menteri Setuju Pemutusan 4 Investor Jalan Tol

Posted: 17 Dec 2007 09:35 AM CST

Menteri Pekerjaan Umum, Djoko Kirmanto, menyetujui rencana Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) memutus Perjanjian Pengusahaan Jalan Tol (PPJT) empat ruas tol. Sebelumnya pemerintah telah memutus PPJT milik PT Setdco Intrinsic Nusantara di ruas tol Pandaan-Malang. "Kalau harus diputus, saya ikuti aturan saja," kata Menteri Djoko di ruangannya, Senin (17/12). Namun, ia membuka kemungkinan perpanjangan

Kartu Tol Pra Bayar Ditender Januari 2008

Posted: 17 Dec 2007 09:32 AM CST

Jakarta: Operator jalan tol akan membentuk konsorsium untuk menggelar tender pengadaan kartu tol pra-bayar. Tender yang rencananya akan digelar pada Januari 2008 ini akan ditawarkan kepada perbankan dan dimungkinkan tidak hanya ada satu pemenang. Komisaris PT Jasa Marga Tbk., Sumaryanto Widayatin, mengatakan konsorsium dibentuk agar sistem kartu itu nanti bisa terkoneksi antaro perator atau

Lima Koruptor Biodiesel Senilai Rp4,3 Miliar Diduga Kabur

Posted: 17 Dec 2007 09:31 AM CST

Lebak (ANTARA News) - Lima koruptor yang merupakan pengurus koperasi fiktif mengelola Biodesel Tanaman Jarak senilai Rp4,3 miliar di Kabupaten Lebak diduga kabur. "Kami sudah memanggil kelima pengurus koperasi itu untuk dimintai pertanggung-jawabannya, namun sampai saat ini mereka belum memenuhi panggilan. Kami menduga mereka melarikan diri," kata Kepala Seksi Intel Kejaksaan Tinggi (Kejati)

LKPP Tingkatkan Effesiensi Barang dan Jasa Pemerintah

Posted: 17 Dec 2007 09:30 AM CST

Jakarta:Pemerintah membentuk Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang dan Jasa Pemerintah (LKPP). "Lembaga ini dibentuk untuk mengurangi in-effesiensi pengadaan barang dan jasa," kata Menteri Negara Perencanaan Pembangunan Nasional Paskah Suzeta di Gedung Bappenas. Paskah menambahkan LKPP diharapkan akan mengurangi persaingan usaha yang tidak sehat dalam pengadaan barang dan jasa pemerintah. Kebijakan

Korban Flu Burung Bertambah

Posted: 17 Dec 2007 09:29 AM CST

Jakarta (ANTARA News) - Kematian seorang laki-laki berinisial Mus (47), warga Kecamatan Cipondoh, Kota Tangerang, Provinsi Banten pada Kamis (13/12) pukul 18.35 WIB dipastikan akibat penyakit flu burung. Siaran pers dari Pusat Komunikasi Publik Departemen Kesehatan yang diterima ANTARA News di Jakarta, Senin, menyebutkan menurut hasil pemeriksaan Laboratorium Badan Litbangkes Departemen

Aturan Tax Holiday Minta Disamakan

Posted: 17 Dec 2007 09:28 AM CST

TEMPO Interaktif, Jakarta:Ketua Kamar Dagang dan Industri (Kadin) MS. Hidayat mengatakan pemerintah seharusnya segera mengeluarkan kebijakan tax holiday. Negara-negara pesaing seperti Malaysia sudah mengeluarkan aturan itu untuk menarik investasi ke negaranya. Akibatnya Indonesia kalah menarik karena tak cukup berani memberikan fasilitas lebih banyak. "Jadi kalau mau berkompetisi, paling tidak

Dua Napi Nusakambangan Melarikan Diri

Posted: 17 Dec 2007 09:27 AM CST

Cilacap (ANTARA News) - Dua narapidana Lembaga Pemasyarakatan Permisan di Pulau Nusakambangan, Cilacap, Jawa Tengah, melarikan diri hari Kamis( (13/21) saat kegiatan kerja bakti dan hingga hari Senin masih belum diketahui keberadaannya. Kapolres Cilacap AKBP Wagimin Wira Wijaya saat dihubungi wartawan dari Purwokerto, Senin (17/12), membenarkan adanya pelarian dua narapidana tersebut. Menurut

80 Persen Kambing di Jember Tak Layak Jadi Kurban

Posted: 17 Dec 2007 09:26 AM CST

Jember: Sekitar 60-80 persen kambing yang dijual di Kabupaten Jember, Jawa Timur untuk kebutuhan kurban dinyatakan tidak layak. Selain tidak sehat, usia kambing itu memenuhi syarat hewan kurban sesuai ajaran agama Islam. "Estimasi kami 60-80 persen hewan kurban, terutama kambing tidak layak," kata Nur Bambang, Kepala Bidang Pengembangan Ilmu Persatuan Dokter Hewan Indonesia Cabang Jember di

Pemilik Pulau Bersedia Serahkan Pulaunya ke Pemerintah

Posted: 17 Dec 2007 09:25 AM CST

Sumenep, Madura (ANTARA News) - Warga Kepulauan Kangean, Sapeken dan Raas, Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, yang memiliki hak pulau dengan bukti sertifikat tanah di sejumlah pulau kecil tak berpenghuni, siap mengembalikan kepada negara melalui proses yang dibenarkan hukum. Anggota DPRD Sumenep, Miftahul Rahman, yang mengaku mempunyai hak milik terhadap Pulau Sarok, Senin, mengaku siap

Ekspor Indonesia Akan Meningkat

Posted: 17 Dec 2007 09:24 AM CST

Jakarta:Koordinator Tim Kajian Pusat Penelitian Ekonomi Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) Latif Adam mengatakan ekspor Indonesia akan mencapai US$ 103,5 miliar pada 2008 lebih tinggi dari pendapatan ekspor tahun 2007 sebesar US$ 97,1 miliar. "Dengan catatan Indonesia mampu memperluas negara tujuan ekspor dan tidak tergantung pada Amerika Serikat, Eropa, dan Jepang," kata Latif di gedung

AS Latih Polisi se-Jatim Soal Cyber Crime

Posted: 17 Dec 2007 09:24 AM CST

Surabaya (ANTARA News) - Amerika Serikat (AS) melalui International Criminal Investigative Training Assistance Program (ICITAP) melatih lebih dari 100 orang polisi se-Jatim mengenai cara mengatasi "Cyber Crime" (Tindak Kejahatan Dunia Maya). Pelatihan yang dibuka Wakapolda Jatim Brigjen Pol Sugiyono MM di Surabaya, Senin, juga diisi dengan Sosialisasi RUU Informasi dan Transaksi Elektronik (ITE)

Pemerintah Berpeluang Buyback Indosat

Posted: 17 Dec 2007 09:23 AM CST

Jakarta: Pemerintah didorong untuk membeli kembali (buyback) saham PT Indosat Tbk. setelah Komisi Pengawas Persaingan Usaha memerintahkan Temasek melepaskan kepemilikan di PT Telekomunikasi Seluler (Telkomsel) atau Indosat. Peneliti dari The Indonesia Economic Intelligence, Sunarsip, mengatakan peluang pemerintah untuk buyback cukup besar. Keputusan KPPU harus dijadikan momentum untuk membeli

Kuli Bangunan Terjun Bebas dari Lantai Tujuh

Posted: 17 Dec 2007 09:19 AM CST

Jakarta (ANTARA News) - Pekerja bangunan asal Demak, Jawa Tengah, Muzadi (24), tewas setelah terjatuh dari lantai tujuh bangunan tempat dia bekerja di proyek pembangunan Grand Kartini, Jalan Kartini Raya, Jakarta Pusat, Senin. Kanit Reskrim Polsek Metro Sawah Besar, Iptu Mustakim, mengatakan, musibah itu terjadi pada 11.30 WIB saat korban tengah bekerja menaikkan dan menurunkan barang dari

Aburizal Bakrie Kecewa Kinerja Daerah Atasi Kemiskinan

Posted: 17 Dec 2007 09:18 AM CST

Jakarta:Menteri Koordinator bidang Kesejahteraan Rakyat Aburizal Bakrie menyatakan tidak puas atas kinerja pemerintah daerah dalam mengentaskan kemiskinan dan memperbaiki indeks pembangunan manusia (HDI). Indeks Pembangunan Manusia (HDI) di 33 provinsi masih rendah dan mandeg. Ia meminta pimpinan daerah lebih konkret melakukan kebijakan bagi kepentingan rakyat miskin. "Soal indeks pembangunan

Petinggi JI Didakwa Kuasai Senjata dan Bahan Peledak

Posted: 17 Dec 2007 09:17 AM CST

Jakarta (ANTARA News) - Petinggi Al Jamaah Al Islamiyah (JI), Zarkasih (45), didakwa menguasai serta mendistribusikan senjata api dan bahan peledak tanpa izin untuk keperluan tindak pidana terorisme. Jaksa Penuntut Umum (JPU) dalam sidang perkara itu di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan, Senin, menyatakan Zarkasih menjadi pemimpin sementara JI setelah terpilih menjadi ketua Lajnah Ihtiar

Potensi Hutan Tanaman Rp 5 Triliun Setahun

Posted: 17 Dec 2007 09:16 AM CST

Industri kehutanan berpotensi memberikan pendapatan ke negara sebesar Rp 5 triliun per tahun, bila pembangunan hutan tanaman berjalan dengan baik. Bahkan negara bisa memperolah pendapatan hingga Rp 120 triliun jika industri kehutanan mampu bangkit kembali. Menteri Kehutanan, Malam Sambat Kaban, mengatakan Indonesia memiliki 9 juta hektar hutan tanaman. Dari jumlah itu, areal hutan yang dipanen

PAN Tolak Wacana Gubernur Diangkat Presiden

Posted: 17 Dec 2007 09:15 AM CST

Jakarta (ANTARA News) - Partai Amanat Nasional (PAN) menolak wacana agar gubernur diangkat oleh presiden dan menganggap wacana itu sebagai upaya untuk mengembalikan sistem yang pernah diterapkan saat era Orde Baru yang tidak demokratis. Demikian salah satu catatan akhir tahun PAN yang disampaikan Sekjen DPP PAN yang juga Ketua Fraksi PAN DPR Zulkifli Hasan didampingi Sekretaris Fraksi PAN DPR M.

Kejaksaan Musnahkan Narkoba Dan Uang Palsu

Posted: 17 Dec 2007 09:12 AM CST

Bandung:Kejaksaan Negeri Bandung memusnahkan barang bukti kasus kriminal yang telah mempunyai kekuatan hukum tetap. "Ada ganja, pil leksotan, sabu-sabu, heroin, dan ada juga uang palsu," kata Kepala Kejaksaan Negeri Bandung Chuck Suryosumpeno di Bandung, Senin (17/12). Barang bukti yang dimusnahkan itu, paparnya, diperoleh dari 169 perkara yang dalam putusannya menyatakan dirampas untuk

Anggaran Pengentasan Kemiskinan Rp 15 Triliun

Posted: 17 Dec 2007 09:12 AM CST

Jakarta:Pemerintah menyiapkan anggaran sebesar Rp 15 triliun pada 2008 untuk pengentasan kemiskinan melalui program nasional pemberayaan masyarakat (PNPM) mandiri. Jumlah ini, kata Menteri Koordinator bidang Kesehteraan Rakyat Aburizal Bakrie, lima kali lebih besar dibanding 2007 yang hanya Rp 3 triliun. "Anggaran bagi progam pemberdayaan masyarakat ini akan terus meningkat menjadi Rp 70 triliun

Mahasiswi Cabuli Bocah, Dipidana Sembilan Bulan

Posted: 17 Dec 2007 09:11 AM CST

Bandung (ANTARA News) - Fransisca Mokalu (23) seorang mahasiswi perguruan tinggi swasta di Bandung yang didakwa mencabuli seorang bocah yang masih duduk di bangku SMP berinisial JS (17), dipidana sembilan bulan, percobaan satu tahun dan tidak ditahan oleh Pengadilan Negeri Bandung, Senin. Putusan majelis hakim yang dipimpin hakim ketua Sugianto SH itu lebih rendah dari tuntutan jaksa penuntut

Indeks Pembangunan Manusia Indonesia Terendah di Asia Tenggara

Posted: 17 Dec 2007 09:09 AM CST

Jakarta:Menteri Koordinator bidang Kesejahteraan Rakyat Aburizal Bakrie mengatakan, Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Indonesia masih sangat rendah dibandingkan negara-negara di Asia Tenggara. Pada 2005, Indonesia menduduki peringkat IPM 110 dari 177 negara, sedangkan pada 2006 di peringkat 108 dari 189 negara. Peringkat IPM Indonesia juga masih jauh tertinggal dibandingkan Malaysia pada