Minggu, 16 Desember 2007

Liputan6: RSS 0.92

Liputan6: RSS 0.92

Badai Salju Kembali Menghantam AS

Posted:

17/12/2007 10:13 (Amerika Serikat)
Warga Oklahoma dan Kansas di Negara Bagian Missouri, AS masih kekurangan pasokan listrik akibat terjangan badai. Masyarakat dan pemerintah berusaha membersihkan lapisan salju setinggi 30 sentimeter.

Petinggi Islam Akan Menunaikan Ibadah Haji

Posted:

17/12/2007 10:13 (Haji)
Sejumlah petinggi negara Islam seperti Presiden Iran Mahmoud Ahmadinejad akan menunaikan ibadah haji. Keamanan bagi para jemaah juga diperketat menjelang wukuf di Padang Arafah.

Anggota TNI Pecahkan Rekor Berjalan Mundur

Posted:

17/12/2007 07:45 (Rekor)
Tiga puluh anggota TNI memecahkan rekor dengan berjalan mundur sejauh 6,21 kilometer dalam waktu 20 menit. Berbagai pesiapan dilakukan, antara lain konsentrasi arah barisan, berlatih berjalan, hingga gemblengan fisik.

AC Milan Juara Piala Dunia Antarklub

Posted:

17/12/2007 07:44 (Piala Dunia Antarklub)
Dua dari empat gol kemenangan AC Milan atas Boca Junior dicetak Filippo Inzaghi. Kemenangan ini adalah gelar keempat AC Milan di ajang Piala Dunia Antarklub.

Persija Libas Sriwijaya FC

Posted:

17/12/2007 07:42 (Liga Indonesia)
Sriwijaya FC ditaklukkan Persija Jakarta 4-2. Persik Kediri memantapkan diri melaju ke delapan besar setelah menang telak atas Persela Lamongan 4-0. PSIM Yogyakarta berhasil mengungguli Persegi Gianyar, 2-1.

Ratusan Makanan dan Minuman Kadaluwarsa Disita

Posted:

17/12/2007 07:42 (Penertiban)
Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Ambon menyita ratusan makanan dan minuman yang sudah kadaluwarsa di sejumlah toko dan swalayan di Ambon, Maluku. Berbagai produk tersebut kemudian dimusnahkan.

Batako Got Ramah Lingkungan

Posted:

17/12/2007 07:33 (UKM)
Warga Kedaung memanfaatkan sampah yang kerap menyumbat got menjadi bahan bangunan, seperti batako dan conblok. Bahkan air got sisa saringannya bisa dijadikan pupuk cair yang berguna bagi tanaman.

Perbaiki Lingkungan, Pengantin Wajib Tanam pohon

Posted:

17/12/2007 07:26 (Lingkungan)
Pemkab Kuningan, Jabar, mewajibkan setiap pasangan pengantin baru menyerahkan mas kawin berupa lima batang bibit pohon. Program "Pengantin Peduli Lingkungan" itu diterapkan di Kuningan sejak 2005.

<i>Pundi Amal SCTV</i> Kunjungi Muara Baru

Posted:

17/12/2007 07:22 (<i>SCTV</i>)
Pundi Amal SCTV memberikan bantuan kepada warga Muara Baru, Jakut, yang dilanda banjir Rob. Ratusan warga memadati posko penanggulangan banjir untuk mendapatkan bahan kebutuhan pokok dan pengobatan gratis.

Edarkan Obat Palsu, Nurrochman Dicokok

Posted:

17/12/2007 07:17 (Kasus Pemalsuan)
Nurrochman dibekuk polisi karena mengedarkan obat daftar G kepada dokter dan bidan di Ngawi, Jawa Timur, tanpa dokumen lengkap. Dari tersangka, polisi menyita ratusan obat ilegal dan sebuah mobil boks.