Jumat, 21 Maret 2008

Liputan6: RSS 0.92

Liputan6: RSS 0.92

Kapal Feri Nusa Makmur Terdampar

Posted:

22/03/2008 06:56 (Cuaca)
Akibat cuaca buruk, kapal Feri Nusa Makmur yang membawa 60 pernumpang terseret arus Selat Bali. Kapal tujuan Ketapang, Banyuwangi, Jatim, ini terdampar sekitar satu mil arah utara Pelabuhan Gilimanuk, Bali.

Polisi Temukan Proyektil Peluru

Posted:

22/03/2008 06:38 (Unjuk Rasa)
Aparat Polresta Gorontalo, Jumat, menggelar penyelidikan di sekitar Kantor KPUD Gorontalo. Polisi menemukan proyektil peluru.

Kasus Kriminalitas

Posted:

22/03/2008 06:26 (Pembakar Gedung DPRD Tanah Karo Ditangkap)
Enam tersangka pembakaran Gedung DPRD Tanah Karo, Sumatra Utara, yang terjadi 2000 silam. Dua di antara mereka dalah mantan anggota DPRD Tanah Karo.

Ratusan Kepala Keluarga Kehilangan Tempat Tinggal

Posted:

22/03/2008 06:13 (Kasus Kebakaran)
Sekitar 230 kepala keluarga di Kelurahan Barayya, Kecamatan Bontoala, Makassar, Sulsel, kini terlantar setelah rumah mereka terbakar. Warga mengharapkan Pemerintah Kota Makassar turun tangan membantu meringankan penderitaan mereka.

Harga Cabai Terus Merangkak Naik

Posted:

22/03/2008 06:01 (Harga)
Di Solo, Jawa Tengah, harga cabai kini mencapai Rp 35 ribu dari sebelumnya hanya Rp 15 ribu per kilogram. Kenaikan harga cabai membuat para pedagang mengeluh karena omzetnya turun dan tidak berani menyimpan stok terlalu banyak.

Minyak Tanah Langka di Semarang

Posted:

22/03/2008 05:38 (Minyak Tanah)
Minyak tanah langka di Semarang, Jawa Tengah. Warga harus mengantre berjam-jam untuk membeli minyak tanah. Itu pun dengan jumlah yang dibatasi.

Dinkes Kabupaten Bone Data Penderita Gizi Buruk

Posted:

22/03/2008 05:37 (Gizi Buruk)
Pendataan dilakukan petugas Dinas Kesehatan menyusul meningkatnya jumlah penderita gizi buruk di Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan. Petugas Dinkes mendata di sejumlah kawasan kumuh.

Dunia 60 Detik

Posted:

21/03/2008 23:01 ()
Kampanye hari terakhir kandidat presiden Taiwan digelar hari ini. Seorang kakek di Argentina mengendarai mobil dengan bergerak mundur lalu menabrak kerumunan. Satu orang tewas setelah tersungkur di bawah mobil.

Kulit Telur Cantik Penghias Paskah

Posted:

21/03/2008 23:00 (Paskah)
Salah satu seniman telur bebek untuk hiasan Paskah adalah Franjo Kucko. Berbekal bor listrik yang biasa digunakan para dokter gigi, Franjo menyulap telur bebek menjadi hiasan Paskah bernilai seni tinggi.

Pameran Mobil Ramah Lingkungan

Posted:

21/03/2008 23:00 (Otomotif)
Melambungnya harga minyak dunia, membuat Walikota New York menantang para produsen otomotif dunia untuk membuat kendaraan yang hemat energi sekaligus ramah lingkungan. Kompetisi ini berhadiah US$ 10 juta atau sekitar Rp 90 miliar.