Sabtu, 21 Juni 2014

Liputan6: RSS 0.92

Liputan6: RSS 0.92


Tontowi/Liliyana Belum Bisa Taklukkan Keangkeran Istora

Posted: 21 Jun 2014 05:06 AM PDT

<p>Ganda campuran terbaik Indonesia Tontowi Ahmad/Liliyana Natris kembali gagal naik podium juara di Indonesia Open. Empat kali ambil bagian sejak 2011, Tontowi/Liliyana belum sekali pun mencicipi gelar juara.<br /><br />Langkah Juara Dunia 2013 tersebut terhenti di semifinal BCA Indonesia Open Super Series Premier 2014. Tontowi/Liliyanah kalah dari musuh  bebuyutannya Xu Chen/Ma Jin dari 21-18, 12-21, dan 15-21.<br /><br />"Kami merasa turning point-nya ada di game ketiga saat interval poin 11, Liliyana staminanya kelihatan menurun, jadi kami bisa membalap mereka. Setelah kekalahan di game pertama, kami memang punya strategi khusus di game kedua dan ketiga," kata Xu usai pertandingan.<br /><br />Namun, masalah ini disangkal oleh Liliyana. Ia mengaku bermain di bawah tekanan. "Kalau ditanya soal stamina, sekarang kalau disuruh main lagi saya juga masih kuat. Kami bermain dalam tekanan dan mereka yang atur ritme permainan, jadi kelihatannya kami kelelahan, padahal tidak kok. Kami sulit mematikan merekan," ucap Liliyana.<br /><br />"Sebaliknya, Xu/Ma serangnya bagus dan bisa mematikan, ibaratnya mereka mau mukul gaya apa, mau gaya kolong juga dapat poin."<br /><br />"Di lapangan sempat kepikiran, kenapa ya di sini (Indonesia) susah banget jadi juara? Apa karena Tontowi tidak mau jadi juara di sini ya? Ha ha ha,” canda Liliyana.</p> <p><img class="media-preview media-big" src="http://cdn1-e.production.liputan6.com/medias/694337/big/a3.jpg" alt="" /><br /><br />Tontowi merasa sebetulnya target juara adalah sesuatu yang realistis buatnya dan Liliyana. Apalagi mereka kerap meraih gelar-gelar bergengsi seperti World Championships 2013 dan hat-trick di All England 2012, 2013 dan 2014.<br /><br />"Mungkin memang Istora ini angker ya buat saya? Setelah pertandingan itu rasanya kecewa sekali,” tutur Tontowi.</p>

Co-Sutradara Ungkap Kehebohan Ganteng Ganteng Serigala

Posted: 21 Jun 2014 05:00 AM PDT

<p>Wawancara Co-Sutradara Ganteng Ganteng Serigala</p>

Soto Wajib Dicoba ketika Berkunjung ke Medan

Posted: 21 Jun 2014 04:47 AM PDT

<p>Berkunjung ke kota Medan, tidak sah kalau tidak mengunjungi kulinernya yang nikmat. Salah satu menu makanan yang terkenal dari medan adalah sotonya. Soto Medan, memang makanan yang wajib dicoba ketika berada di Medan. Salah satu tempat makanan yang paling terkenal untuk menikmati menu ini adalah Soto Sinar Pagi yang bertempat di Jalan Sei Denai.</p> <p>Rumah makan Soto Sinar Pagi memang terkenal dan selalu ramai pengunjung. Jadi jika anda ingin kesini, datanglah lebih pagi. Rumah makan ini buka setiap hari dari jam 07:00 – 15:00. Jangan heran melihat waktu buka tempat makanan ini, karena sesuai dengan namanya, soto sinar pagi memang dijadikan santapan untuk masyarakat Medan sarapan, tetapi juga nikmat disantap di siang hari. <br /> <br />Ada berbagai menu soto disini, ada soto daging dan soto ayam. Soto ini akan terasa lebih nikmat jika anda memesan paru atau jeroan sebagai pelengkap soto ini. Selain itu, ada juga menu pendamping yang membuat soto ini makin enak seperti perkedel dan bakwan udang. Sayangnya, soto ini didampingi oleh porsi nasi yang agak sedikit. Tetapi jangan khawatir, karena biasanya sang penjual sudah langsung memberikan sepiring kecil nasi tambahan, yang biasanya pengunjung medan sebut “ nasi tamboh “. </p> <p>Yang terakhir, soto ini didampingi dengan sambal yang terbuat dari cabai rawit hijau yang dicampur dengan kecap manis serta bawang goreng.</p> <p>Soto Sinar Pagi ini memiliki aroma tajam yang berasal dari santannya, setelah dicoba rasanya gurih, agak pedas dan tentunya lezat. Buat yang tidak suka santan, tersedia menu lain seperti sup daging dan aneka makanan khas Medan lainnya.</p> <p>Jadi jangan lupa untuk datang ke Soto Sinar Pagi ketika mengunjungi kota Medan. Selain enak, anda tak perlu membayar mahal, satu porsi soto dihargai mulai dari 20 ribu rupiah. Sayang kita tak bisa berlama-lama duduk di warung ini, karena suasananya yang sangat hiruk pikuk karena banyaknya pengunjung.<br /><br /><strong>Pengirim:</strong></p> <p>Enozva Dwi Razuary<br /><br /><strong>Disclaimer:</strong><br /><br />Citizen6 adalah media publik untuk warga. Artikel di Citizen6 merupakan opini pribadi dan tidak boleh menyinggung SARA. Isi artikel menjadi tanggung jawab si penulisnya.<br /><br />Anda juga bisa mengirimkan link postingan terbaru blog Anda atau artikel disertai foto seputar kegiatan komunitas, kesehatan, keuangan, wisata, kuliner, gaya hidup, sosial media, dan lainnya ke Citizen6@liputan6.com</p>

Rooney Patah Hati Inggris Tereliminasi

Posted: 21 Jun 2014 04:45 AM PDT

<p>Striker Manchester United (MU), Wayne Rooney menyampaikan permintaan maaf pada seluruh fans Inggris menyusul kegagalan melanjutkan langkah ke babak 16 besar Piala Dunai 2014.</p> <p>Menyandang status tim favorit, Inggris secara mengejutkan tersingkir dari babak penyisihan grup D. Tim asuhan Roy Hodgson itu menelan dua kali kekalahan saat menghadapi Italia dan Uruguay. </p> <p>"Perasaan saya benar-benar hancur; tersingkir dari Piala Dunia. Padahal, dalam setiap pertandingan kami memiliki keyakinan besar untuk merebut kemenangan. Sayang, kami tetap gagal," tulis Rooney di akun Facebook dikutip dari Daily Mail.</p> <p>"Saya meminta maaf pada seluruh fans yang telah melakukan perjalanan panjang dari Brasil namun kami tidak membayarnya dengan kesuksesasan," sambung eks-pemain Everton itu.</p> <p>Menghadapi Uruguay di pertandingan kedua grup D, Rooney sempat membuka asa Inggris setelah mencetak gol ke gawang Fernando Muslera. Namun satu gol itu tidak cukup mengantarkan Inggris ke perdelapan final. Luis Suarez menjadi tokoh antagonis Inggris, gol di menit terakhir membuat Uruguay memimpin pertandingan dengan skor 2-1.</p> <p>Hasil tersebut menjadi rapor buruk "Tim Tiga Singa" dalam rentang 56 terakhir. Inggris gagal melanjutkan langkah ke fase grup pada Piala Dunia 1958.</p> <p>Rekan satu tim Rooney di MU, Robin Van Persie menyampaikan keprihatinan atas tersingkirnya Inggris lebih awal. Namun, menurut dia, "Wazza" tidak bisa disalahkan atas kegagalan itu. "Rooney bermain sangat bagus dan bisa mencetak empat gol. Jadi, dia tidak bisa disalahkan."</p> <p>"Seperti sudah saya katakan, Rooney menjadi motivasi saya datang ke MU. Secara keseluruhan, saya kira Inggris bermain baik saat melawan Italia dan Uruguay, mereka hanya tidak beruntun," tutur dia.</p>

Tak Ada Perayaan Ultah, Rumah Jokowi Sepi

Posted: 21 Jun 2014 04:39 AM PDT

<p>Calon presiden nomor urut 2 Joko Widodo hari ini menginjak usia ke-53. Namun tak ada acara khusus yang digelar pria kelahiran Solo yang karib disapa Jokowi itu. Rumahnya di Jalan Sawo Nomor 32 Menteng, Jakarta Pusat sepi. Tak ada pula karangan bunga berjejer di sana.<br /><br />Padahal ulang tahun Gubenur nonaktif DKI Jakarta kelahiran 21 Juni 1961 itu sudah menjadi <em>trending topic</em> di media sosial. Di dalam rumah yang didominasi warna putih itu hanya terlihat seorang penjaga rumah. Pagar hijau yang menjulang tinggi itu pun tertutup rapat.<br /><br />Sementara sang tuan rumah tengah beristirahat di dalam rumahnya setelah seharian beraktivitas di luar. Salah satu ajudan Jokowi yang enggan disebutkan namanya mengatakan, mantan Walikota Solo itu dan keluarganya memang tak memiliki ritual merayakan hari ultah.<br /><br />"Selama ikut bapak <em>nggak</em> ada, <em>nggak</em> pernah ada. Ada simpatisan yang <em>ngadain</em> di Palangkaraya tiup lilin dan tadi <em>nelepon</em> dari sana," kata sang ajudan kepada<strong> Liputan6.com</strong>, Sabtu (21/6/2014).<br /><br />Sementara itu, tim pemenangan Jokowi-JK Ferry Mursyidan Baldan membenarkan, Jokowi tengah berada bersama keluarga. Tak ada jadwal khusus untuk persiapan Debat Capres jilid III yang digelar Minggu 22 Juni 2014 besok.<br /><br />"Jadwal seperti biasa saja. Sekarang ini kebanyakan jadwal pribadi karena beliau juga ulang tahun," ujar Ferry.<br /><br />Jokowi memang sibuk seharian sejak pagi tadi. Hal ini diungkapkan penjaga rumahnya yang enggan disebutkan namanya ketika <strong>Liputan6.com</strong> menyambangi rumah di Jalan Sawo Nomor 32 Menteng, Jakarta Pusat itu pagi tadi.<br /><br />"<em>Nggak</em> ada di rumah. Keluar dari jam 09.00 WIB," kata sang penjaga rumah.<br /><br />Jika di rumahnya sepi, maka pemandangan berbeda tampak di posko pemenangan Jokowi-JK yang berada di Jalan Sukabumi Nomor 23, Menteng, Jakarta Pusat. Beberapa karangan bunga dari simpatisan terlihat berjejer di depan bangunan rumah.(Ans)</p>

Putri JK Ikut Mancing Bareng Ultah Jokowi

Posted: 21 Jun 2014 04:32 AM PDT

<p>Reporter: Faisal Fanani</p> <p>Putri cawapres Jusuf Kalla, Muswirah Jusuf menghadiri acara mancing bersama. Acara tersebut untuk merayakan hari ulang tahun ke-53 calon presiden Joko Widodo. Sekaligus menyambut peringatan ulang tahun Kota Jakarta.<br /><br />Panitia melepas 3 ton ikan mas di Danau Sunter, Jakarta Utara, Sabtu (21/6/2014). Acara diselenggarakan Relawan Merah Putih. Sekitar 500 lebih pemancing memenuhi sisi kanan dan kiri Danau Sunter. Menurut salah seorang panitia kebanyakan mereka datang dari wilayah seputar Danau Sunter, seperti Kemayoran dan Ancol.<br /><br />"Acara ini dibuka untuk umum sebagai apresiasi untuk masyarakat," kata anggota Relawan Merah Putih Steven Setiabudi Musa selaku ketua panitia.<br /><br />Ia menjelaskan, tidak ada hadiah dari acara tersebut karena tidak diperbolehkan oleh Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu). Acara tersebut dimulai sejak pukul 10.00 WIB hingga pukul 17.00 WIB. Beberapa pementasan musik khas betawi dan pop dangdut juga ikut memeriahkan acara tersebut.<br /><br />Ucapan selamat ulang tahun untuk Jokowi di dunia maya pun sejak Sabtu pagi terus mengalir. Bahkan menjadi trending topic dunia. Sebagian besar mendoakan agar Jokowi terpilih sebagai presiden pada 9 Juli mendatang.<br /><br />Jokowi lahir di Solo pada 21 Juni 1961, anak dari pasangan Widjianto Notomihardjo dan Sujiatmi Notomihardjo. Jokowi berasal dari keluarga muslim yang sederhana. Jokowi kecil bahkan mengalami sampai 3 kali rumahnya digusur dan kerap bekerja untuk membiayai sekolah. (Sss)</p>

Risky Dilaga Luncurkan Single `Tak Bisa Tanpamu`

Posted: 21 Jun 2014 04:30 AM PDT

<p>Setelah menunggu cukup lama, akhirnya penyanyi pendatang baru, Risky Dilaga bisa bersorak senang, lantaran single perdana berjudul <em>Tak Bisa Tanpamu</em> diluncurkan.</p> <p>"Senang banget, akhirnya single aku bisa dipedengarkan kepada pencinta musik. Sebelum keluar, aku sempat deg-degan juga," terang Iky --sapaan Risky Dilaga-- saat dihubungi<em> Liputan6.com</em>, Sabtu (21/6/2014).</p> <p>Tentunya, impian Iky bisa bersanding dengan penyanyi senior pun tinggal selangkah lagi. Meski itu impian besarnya, namun saat ini Iky bisa cukup puas dengan keluarnya single perdana yang sudah ditunggunya sejak lama.</p> <p>Dan kini, ia pun tengah sibuk mempromosikan singlenya tersebut ke radio-radio se-nusantara. "Iky sekarang lagi lumayan sibuk nih promoin lagu. Hari ini Iky mau keliling radio di Bandung sampai besok (Minggu)," lanjutnya.</p> <p>Lewat tangan dingin Dede Kumala sebagai music director dan aransemen dari lagu `Tak Bisa Tanpamu` milik Indra Joe ini pun jadi apik dibawakan Risky Dilaga. "Aku memang menciptakan lagu ini khusus untuk Iky. Karena karakter vokalnya Iky ini yang cocok membawakan lagu Tak Bisa Tanpamu," pungkas Indra Joe.(Mer/Ppt) </p>

Biayai Petani Kecil, RI Butuh Sistem Perbankan yang Adaptif

Posted: 21 Jun 2014 04:28 AM PDT

<p>Ketua Umum Perhimpunan Sarjana Pertanian Indonesia (PISPI) Arif Satria menilai pembiayaan di sektor pertanian dan perikanan masih menjadi salah satu kendala dalam menggenjot sektor tersebut.</p> <p>Pasalnya sejumlah lembaga pembiayaan yang ada masih menggunakan sistem perbankan konvensional dengan persyaratan yang tak mudah dipenuhi petani dan nelayan.<br /><br />"Gagasan dua capres mengenai bank agro maritim dan bank tani itu bisa dikolaborasikan. Tapi akan sulit diakses petani kecil jika masih menggunakan sistem perbankan biasa," ujarnya dalam diskusi mengenai visi misi capres bidang ekonomi pertanian di Jakarta, Sabtu (21/6/2014).<br /><br />Dalam pandangannya, lembaga pembiayaan bagi petani harus adaptif pada berbagai karakteristik dan kondisi usaha. Hal ini akan memudahkan para pelaku usaha di bidang pertanian dan perikanan untuk memperoleh modal.<br /><br />Dia lalu mencontohkan sebuah koperasi usaha nelayan di Jawa Barat. Menurutnya, koperasi tersebut telah menggunakan sistem pembiayaan yang cukup adaptif.<br /><br />"Ada satu koperasi yang buka hingga malam hari saat nelayan mau pergi melaut. Lalu subuh dari jam 5 sampai jam 8 pagi, koperasi tersebut dibuka karena nelayan mau lelang ikan. Semua pinjaman langsung dikembalikan dan berlangsung harian," paparnya.<br /><br /> Terbukti, para nelayan kecil dapat dipercaya untuk diberikan pinjaman modal selama sistem yang digunakan sesuai dengan kondisi usahanya.(Sis/Nrm)</p>

Lokalisasi Dolly Ditutup

Posted: 21 Jun 2014 04:24 AM PDT

<p>Puluhan pekerja seks komersial (PSK), pemilik wisma dan warga yang tinggal di sekitar lokalisasi Dolly Surabaya, Jawa Timur, mendatangi Kantor DPRD Kota. Mereka memprotes tindakan pemerintah kota yang memajukan jadwal penutupan lokalisasi dari 19 menjadi 18 Juni 2014.<br /><br />Penutupan Dolly sebenarnya adalah bagian dari rangkaian penutupan sejumlah lokalisasi di Kota Surabaya. Itu berarti berakhir pula lokalisasi yang disebut berdiri sejak akhir dekade 1960-an tersebut.<br /><br />Sebetulnya rencana penutupan lokalisasi yang disebut terbesar di Asia Tenggara itu telah lama disuarakan. Tapi tak ada satu pun yang berhasil melakukannya. Sampai akhirnya walikota Surabaya dipegang Tri Rismaharini.<br /><br />Ketegangan terus meningkat seiring dengan semakin dekatnya tenggat waktu itu. Sejumlah orang yang selama ini menangguk untung dari bisnis prostitusi tersebut berupaya mati-matian mempertahankannya. Berbagai upaya ditempuh, termasuk mengadu ke Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM).<br /><br />Tak juga berhasil dengan cara itu, sejumlah orang memilih bersiaga 24 jam di titik masuk Dolly 2. Mereka bermaksud menghadang setiap petugas yang akan memasuki kawasan ini. Barikade berupa bangku diletakkan menghalangi jalan.<br /><br />Ketegangan terus meningkat. Sehari menjelang penutupan, 2 wisma di Gang Dolly dilempar batu oleh orang tak dikenal. Diduga keras ini merupakan provokasi kepada warga agar menolak penutupan lokalisasi ini.<br /><br />Seseorang berkendara sepeda motor tiba-tiba melempari kaca wisma saat hujan turun. Ratusan polisi dikerahkan lengkap dengan mobil <em>water cannon</em> atau meriam air untuk mencegah anarki.<br /><br />Ketegangan itu bisa dipahami. Sekian lama beroperasi, lokalisasi Dolly menjadi tambang emas bagi mereka yang mencari untung di sana. Tak mengherankan, saat pemerintah kota berencana menutup lokalisasi itu mereka bereaksi keras. Akan tetapi Walikota Tri Rismaharini bersikeras karena khawatir dengan dampak buruk lokalisasi tersebut.<br /><br />Dukungan bagi penutupan Dolly disuarakan mahasiswa Universitas Airlangga dan Institut Teknologi Sepuluh November Surabaya. Akan tetapi mereka mengingatkan pentingnya mencari solusi yang terbaik bagi PSK, mucikari dan warga yang terdampak.</p> <p>Saksikan selengkapnya pada tautan video yang ditayangkan <em>Liputan 6 Petang SCTV</em>, Sabtu (21/6/2014), di bawah ini.</p> <p>(Ans)</p>

Nigeria vs Bosnia: Menanti Kebangkitan Tim Debutan

Posted: 21 Jun 2014 04:23 AM PDT

<p>Bosnia-Herzegovina akan menjalani laga krusial lawan Nigeria, Minggu (22/6/2014) dinihari WIB. Di laga perdana lawan Argentina, Edin Dzeko dan kawan-kawan menelan kekalahan 1-2 dari Argentina.</p> <p>Padahal di laga itu Bosnia bermain lebih cemerlang. Tercatat mereka melepaskan 11 tembakan ke arah gawang meski hanya berbuah satu gol. Bahkan, gol pertama Argentina hanya datang dari gol bunuh diri pemain Bosnia, Sead Kolisenac.</p> <p>Tentu di laga lawan The Super Eagles, Bosnia akan tetap menampilkan permainan menyerang. Pasalnya, hanya kemenangan yang bisa menjaga harapan untuk lolos ke babak selanjutnya.</p> <p>"Kami bukan hanya tim yang hanya bisa bermain imbang. Namun, kami juga harus waspada karena Nigeria punya pertahanan solid dan serangan balik yang mematikan," kata Safet Susic seperti dilansir <em>Independent.</em></p> <p>Di laga ini Bosnia akan tetap mengandalkan bintang AS Roma, Miralem Pjanic. Sayangnya mereka takkan diperkuat gelandang spesialis bola mati, Sejad Salihovic yang mengalami cedera hamstring.</p> <p>Sedangkan di lini depan Bosnia kemungkinan akan langsung memasang duet Dzeko dan penyerang gaek Vedad Ibisievic. Apalagi Ibisevic sendiri bermain bagus dengan menyumbang satu gol saat lawan Argentina di laga perdana.</p> <p>Di sisi lain, Nigeria justru sedang dipusingkan dengan banyaknya pemain yang cedera. Pelatih Stephen Keshi memastikan Godrey Oboabona absen karena cedera pergelangan kaki.</p> <p>Sedangkan tiga nama lain yakni Kenneth Omeuro, Ahmed Musa, dan Reuben Gabriel juga masih diragukan tampil. Nigeria juga punya beban berat di laga ini karena belum pernah meraih kemenangan sejak Piala Dunia 1998.</p> <p>Meski demikian Nigeria punya motivasi khusus di laga ini. Sebab mereka ingin memberikan kebahagiaan bagi pendukungnya setelah serangan bom yang menewaskan 14 orang saat nonton bareng dalam laga perdana lawan Iran pekan lalu.</p> <p>"Kami akan melakukan segalanya agar warga Nigeria kembali tersenyum. Tanpa fans, sepak bola bukanlah apa-apa," kata Keshi seperti dilansir <em>The Republic.</em></p> <p><strong>Susunan Pemain</strong></p> <p><strong>Nigeria (4-2-3-1):</strong> Vincent Enyeama; Juwon Oshaniwa, Joseph Yobo, Kenneth Omeruo; Efe Ambrose; Ogenyi Onazi, John Obi Mikel; Victor Moses, Ramon Azeez, Ahmed Musa; Emmanuel Emenike.</p> <p><strong>Bosnia and Herzegovina (4-2-3-1):</strong> Asmir Begović; Sead Kolasinac, Emir Spahic, Ermin Bicakcic, Mensur Mujdza; Muhamed Besic, Miralem Pjanic; Senad Lulic, Zvjezdan Misimovic, Izet Hajrovic; Edin Dzeko.</p>