Minggu, 29 Juni 2014

Liputan6: RSS 0.92

Liputan6: RSS 0.92


Scolari Minta Brasil Bermain Lebih Nakal

Posted: 29 Jun 2014 05:02 AM PDT

<p>Pelatih Brasil, Luis Felipe Scolari, berjanji timnya akan meninggalkan “kesopanan” dan bermain “nakal” dengan lawan mereka di Piala Dunia. Ini dikatakan Scolari setelah harus memainkan adu penalti untuk mendepak Chile, Sabtu 28 Juni kemarin. <br /><br />Selecao unggul lebih dulu lewat David Luiz, tapi Alexis Sanchez memaksa hasil imbang 1-1 yang bertahan hingga 120 menit pertandingan. Julio Cesar melakukan dua penyelamatan dalam drama adu penalti, sementara David Luiz, Marcelo dan Neymar mengonversi dari titik putih, menandai sukses Brasil mengatasi tekanan di Belo Horizonte untuk mencapai delapan besar turnamen. <br /><br />Namun, Scolari mengaku timnya terlalu sopan terhadap lawan. “Kami mencetak gol, kemudian kebobolan dari lemparan ke dalam, yang tidak bisa diterima dalam sepakbola modern,” jelas Felipao.<br /><br />“Setelah itu, kami punya tiga atau empat peluang untuk mencetak gol kemenangan dan tak dapat melakukannya karena kurang presisi. Kemudian kami selalu di bawah tekanan. Penguasaan tetap sama, tapi kami tak bisa mencetak gol.<br /><br />“Kami berdiskusi di ruang ganti, setelah laga, tentang bagaimana kami terlalu sopan dan ramah kepada lawan,” lanjut Scolari. “Ini waktunya kami menunjukkan tak bisa santai setiap hari. Ini saatnya kami bertahan sedikit berbeda, untuk kembali ke gaya saya yang lebih agresif. Saya tak bisa bertahan dengan kesopanan ini lagi.”</p>

Raih Beasiswa, Dita Chairunnisa Masuk UNJ Tanpa Tes

Posted: 29 Jun 2014 05:00 AM PDT

<p>Mantan personel Blink, Dita Chairunnisa menegaskan jika pendidikan adalah segalanya. Meski sibuk manggung di dalam dan luar kota, Dita tetap menomersatukan pendidikan. Ini terbukti dengan prestasinya yang bisa masuk perguruan tinggi negeri tanpa menggunakan tes seperti biasanya.<br /><br />"Alhamdulillah aku  dapat undangan tanpa tes, di UNJ (Universitas Negeri Jakarta) dan Unpad Bandung. Dengan nilai rata-rata 9. Alhamdulillah aku sudah masuk jurusan psikologi, papaku sih penginnya aku jadi notaris, tapi aku mau jadi psikolog," kata Dita saat kepada wartawan baru-baru ini.<br /><br />Namun meski begitu, Dita tetap menyeimbangkan antara pekerjaan dan pendidikan. Oleh sebab itu Dita akhirnya memilih UNJ sebagai tempat kuliahnya. Maklum, kegiatannya di dunia keartisan memang masih sangat padat.<br /><br />"Kalau saya pilih  di Unpad di Bandung, nanti nggak bisa nyambi, karena saya  masih harus tetap bernyanyi," ujar Dita.<br /><br />Penyanyi yang juga diarahkan oleh Ade Govinda ini mengaku sangat bangga bisa menjadi penerima beasiswa dari 7000 yang mendaftar yang diterima hanya 32 orang tanpa tes.<br /><br />"Menonjolnya dari SMA kelas 1, mulai mendapatkan rangking. Sebelum ini di sekolah aku juga mewakili sekolah untuk peserta  olimpiade ekonomi tingkat nasional," bebernya.<br /><br />Lalu bagaimana dengan kegiatan menyanyi Dita? "Masih aktif, sekarang lagi persiapan singel ke dua. Ciptaannya Bembi Noor," tambahnya.<br /><br />Saat ini, Dita mengaku juga tengah menyiapkan single anyarnya. Namun dara cantik ini masih enggan menyebutkan judul lagu yang diciptakan Bembi Noor (3 Composer).<br /><br />"Kuliah tetap, karier juga. Aku memang lagi garap single baru karya mas Bembi Noor. Judulnya masih rahasia. Tunggu saja nanti," tandasnya.</p>

Hijab Tutorial: Gaya Casual Masa Kini

Posted: 29 Jun 2014 04:58 AM PDT

<p>Siti Juwariyah menampilkan gaya casual masa kini, yang sangat cocok digunakan untuk hang out bersama kerabat atau keluarga.</p>

Rayakan Kemenangan Kolombia, Seorang Fans Tewas Tertembak

Posted: 29 Jun 2014 04:44 AM PDT

<p>Kisah pilu terjadi di sela-sela kemeriahan pesta kemenangan tim nasional Kolombia di babak 16 besar Piala Dunia. Pada Sabtu (28/6/2014) waktu setempat, seorang fans Kolombia dinyatakan tewas setelah terkena peluru nyasar.<br /><br />Menurut laporan AFP, korban berjenis kelamin wanita berusia 25 tahun. Ia tewas terkena tembakan seorang fans Kolombia lainnya. Sang pelaku kabarnya berniat melepaskan tembakan ke udara untuk merayakan keberhasilan Kolombia melaju ke babak perempat final.<br /><br />"Jangan biarkan kegembiraan atas kemenangan ini berubah menjadi air mata. Mari kita rayakan dengan hati-hati," kata Kepala Kepolisian kota Bogota, Kolombia, Rodolfo Palomino pada akun twitternya.<br /><br />Di babak 16 besar, Kolombia sukses menaklukkan Uruguay. Bermain di Stadion Jornalista Mario Filho, Kolombia menang 2-0. Semua gol yang bersarang ke gawang Uruguay dicetak gelandang Kolombia, James Rodriguez.<br /><br />Kasus kematian akibat perayaan kemenangan bukan hanya terjadi di Kolombia. Di Brasil, seorang pendukung tim Samba mati mendadak setelah terkena serangan jantung saat menyaksikan negaranya mengalahkan Chile lewat drama adu penalti di babak 16 besar, Sabtu (28/6/2014). (Ant/Van)</p>

Dokter Ahli Diabetes Sambangi Kediaman JK Sebelum Debat

Posted: 29 Jun 2014 04:36 AM PDT

<p>Cawapres nomor urut 2 Jusuf Kalla bakal menghadapi Hatta Rajasa dalam Debat Cawapres malam nanti. Jelang debat tersebut, seorang dokter tiba-tiba terlihat menyambangi kediaman pria yang karib disapa JK itu.<br /><br />Dante Saksono Harbuwono nama dokter itu. Pria yang mengenakan kemeja batik biru itu adalah ahli diabetes molekul.<br /><br />Dia tiba di kediaman JK di Jalan Dharmawangsa Nomor 6, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan sekitar pukul 15.30 WIB. Dante tak sendiri, dia didampingi seorang perawat laki-laki.<br /><br />Berselang 1 jam, seorang perawat laki-laki lain tiba di rumah Ketua Palang Merah Indonesia (PMI) dan memberitahukan kepada penjaga rumah bahwa dirinya utusan dari Rumah Sakit MMC Kuningan dan dipanggil oleh dokter Dante.<br /><br />"Dari rumah sakit MMC, Pak. Dokter Dante," jelas perawat tersebut sambil menenteng sebuah tas berwarna putih. Petugas pun mempersilahkannya masuk ke dalam rumah Jusuf Kalla, Minggu (29/6/2014).<br /><br />Sekitar 1 jam kemudian, Dante yang masih memegang stetoskop dan 2 orang perawat laki-laki di belakangnya berjalan keluar dari rumah JK. Dia terlihat sibuk berbincang dengan salah seorang lelaki yang mengantarkannya ke depan pagar.<br /><br />Dosen di Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia (FKUI) itu kemudian berjalan ke ambulans yang menunggunya di depan kediaman JK, tanpa mengucapkan sepatah kata pun.<br /><br />Pantauan <strong>Liputan6.com</strong>, selain dokter Dante, mantan Ketua Badan Intelijen Negara (BIN) A.M. Hendropriyono sempat mendatangi rumah JK. Namun, Hendropriyono yang mengenakan jaket kulit sambil membawa sebuah amplop putih itu hanya berada di kediaman Jusuf Kalla selama sekitar 5 menit.(Ans)</p>

AHM Luncurkan Corak Baru Honda Supra X 125 Helm In PGM-FI

Posted: 29 Jun 2014 04:30 AM PDT

<p>PT Astra Honda Motor (AHM) meluncurkan Honda Supra X 125 Helm in PGM-FI dengan warna dan striping terbaru yang tampak lebih mewah dan elegan. Penyegaran tampilan diwujudkan dengan desain corak yang memperkuat ikon X di sisi samping bodi Honda Supra X 125 Helm in PGM-FI. <br /><br />Tak hanya itu saja, perseroan juga menyediakan pilihan warna baru untuk Honda Supra X 125 Helm in PGM-FI antara lain warna merah, biru, dan ungu.<br /><br />"Honda Supra X 125 Helm in PGM-FI menjadi pilihan terbaik bagi konsumen sepeda motor bebek kelas atas yang menginginkan beragam fitur fungsional unggulan. Perubahan tampilan pada warna dan stripe diaplikasikan untuk memperkuat konsep desain yang elegan pada model ini," ujar Margono Tanuwijaya, Marketing Director AHM dalam siaran persnya, Minggu (29/6/2014).<br /><br />Dari sisi mesin, Honda Supra X 125 Helm in PGM-FI tetap mempertahankan mesin yang ada pada saat ini yang telah dikenal hemat bahan bakar dan ramah lingkungan berkat adanya teknologi PGM-FI melalui perpaduan sensor cerdas dan catalytic converter yang mampu menekan emisi gas buang.<br /><br />Dari sisi fitur, Honda Supra X 125 Helm in PGM-FI telah dilengkapi bagasi luas serba guna dengan kapasitas 19,5 liter yang mampu menyimpan helm fullface. Fitur unggulan lainnya adalah kapasitas tangki BBM 5,6 liter yang terbesar di kelas motor bebek yang diklaim mampu menempuh jarak hingga 336 kilometer dengan bensin yang terisi penuh.<br /><br />“Kami optimis penyegaran tampilan Honda Supra X 125 Helm in PGM-FI dapat menjadi nilai tambah yang menarik bagi pecinta sepeda motor bebek Indonesia. Model ini memiliki tampilan yang elegan serta beragam fitur unggulan yang telah terbukti terus disukai masyarakat,” kata Margono. (Ysp/Ahm)</p>

Kebiasaan Unik Aliando Syarief Saat Buka Puasa

Posted: 29 Jun 2014 04:30 AM PDT

<p>Untuk urusan berbuka puasa, pesinetron Ganteng-ganteng Serigala, Aliando Syarief punya menu khusus yang selalu disediakan ibunda di bulan Ramadan.<br /><br />"Biasanya kalau buka, aku suka banget makan makaroni dan tahu gejrot. Selain itu harus ada Kolak pisang atau biji salak dan martabak," kata Aliando Syarief saat ditemui belum lama ini, di lokasi syuting Ganteng Ganteng Serigala di Tebet, Jakarta Selatan.<br /><br />Kalau buka, memang banyak makanan yang ingin disantap oleh Aliando, tapi kalau santap sahur, menu andalan pemeran Digo ini cukup simpel.‎ "Sahurnya cuma dengan mie instan pakai nasi," ungkapnya.<br /><br />"Mata masih ngantuk, jadi males mengunyah makanan," seru Aliando Syarief sambil tertawa.<br /><br />Ada kebiasaan unik yang dilakukan keluarga Aliando Syarief dalam menikmati santapan berbukanya. "Di rumahku di daerah Jatiwaringin (Jakarta Timur), kalau lagi buka biasanya di depan rumah. Jadi kami makan di halaman sambil gelar tiker," papar Aliando.<br /><br />"Kalau ada yang lewat pasti diajak untuk makan bersama. Apalagi rumah kan di gang, jadi suka bagi-bagi air juga untuk orang yang lewat saat waktu berbuka," ungkap Aliando.<br /><br />Tapi kini kegiatan berbuka seperti itu tak akan bisa dilakukan Aliando Syarief setiap harinya. Pasalnya kini ia terlibat syuting stripping sinetron GGS, jadi ia lebih banyak menghabiskan waktunya di lokasi syuting.(Rom)</p>

Berkat Tata Rias, Wanita Ini Punya Seribu Wajah

Posted: 29 Jun 2014 04:30 AM PDT

<p>Seorang <em>make up</em> artis memiliki kelebihan tersendiri dalam meramu setiap alat kecantikan untuk dapat memberikan hasil maksimal pada wajah seseorang. Perpaduan setiap alat<em> make up</em> dapat merubah wajah seseorang dari yang biasa menjadi luar biasa.</p> <p>Hal ini pula yang dilakukan oleh Maria Malone-Guerbaa. Dilansir dari <em>Abcnews.com,</em> Minggu (29/6/2014), Maria memiliki cara unik tersendiri untuk mengekspresikan setiap <em>make up</em> pada wajahnya. Wanita asal London ini mampu merubah wajah seseorang untuk menjadi artis yang diinginkannya hanya melalui media <em>make up</em> dan <em>face paints</em> saja. </p> <p>"Aku sangat mencintai profesiku sebagai seorang <em>make up</em> artis. Aku tak ingin hanya menjadi <em>make up</em> artis biasa, aku ingin menjadi seseorang yang luar biasa dengan memanfaatkan segala kemampuan yang aku miliki," ujar ibu dua anak ini. </p> <p>Berikut beberapa karya unik dari Maria Malone-Guerbaa. <em>(Cyn/Ars)</em></p> <p> </p> <p><img src="http://cdn0-e.production.liputan6.com/medias/698871/big/456.jpg" alt="" /></p> <p> </p> <p><img src="http://cdn1-e.production.liputan6.com/medias/698870/big/89.jpg" alt="" /></p> <p><img src="http://cdn0-e.production.liputan6.com/medias/698872/big/567.jpg" alt="" /></p> <p> </p> <p><img src="http://cdn0-e.production.liputan6.com/medias/698873/big/765.jpg" alt="" /></p>

Emas Perhiasan Ditebus, Mobil dan Motor Digadai pada Ramadan

Posted: 29 Jun 2014 04:27 AM PDT

<p>Momen puasa dan Lebaran selalu menjadi berkah tersendiri bagi bisnis gadai di Indonesia. Kondisi menguntungkan ini dialami oleh PT Pegadaian (Persero) yang mencatatkan sejumlah transaksi di lini usaha gadai.<br /><br />Direktur Bisnis II Pegadaian, Dijono memperkirakan transaksi gadai emas dan barang-barang gudang akan marak di bulan puasa tahun ini. <br /><br />"Biasanya kalau Ramadan tiba, banyak orang nebus perhiasan emas. Dan justru menggadai barang gudang seperti mobil dan motor. Sekalian menitip barang saat mudik," kata dia saat berbincang dengan <strong>Liputan6.com</strong>, Jakarta, Minggu (29/6/2014). <br /><br />Biasanya, Dijono bilang, masyarakat menebus emas perhiasan di bulan puasa untuk dipakai di Hari Raya. Hal itu seperti menjadi rutinitas di Pegadaian setiap tahun."Kalau mudik atau pulang kampung, emasnya dipakai," ucap dia.  <br /><br />Dia menyebut, kontribusi bisnis gadai emas ditargetkan mencapai 97 persen pada 2014, dan dari barang gudang sebesar 3 persen terhadap total <em>outstanding</em> perseroan yang mencapai Rp 27 triliun. <br /><br />"Nah dari angka 3 persen itu, kenaikan gadai barang gudang saat puasa sekitar 7 persen. Sedangkan transaksi nebus emas bisa mencapai 10 persen," tukas Dijono. <br />  <br />Sebelumnya Direktur Utama Pegadaian, Suwhono mengaku selalu kebanjiran permintaan gadai jelang bulan puasa.<br /><br />"Memang siklusnya, menjelang puasa biasanya naik, tetapi saat menjelang Lebaran malah turun, karena biasanya menjelang puasa orang cari pinjaman untuk jualan kue kebutuhan puasa," ujar Suwhono.<br /><br />Mendekati Lebaran, Suwhono menjelaskan, sejumlah barang mulai ditebus mengingat mayoritas barang yang digadaikan tersebut akan digunakan untuk acara kumpul keluarga yang biasa terjadi saat Lebaran.<br /><br />"Baru nanti biasanya setelah Lebaran naik lagi, seperti itu kira-kira siklusnya," tegas Suwhono.<br /><br />Mengenai nilai transaksi, Suwhono menuturkan, saat ini Pegadaian memiliki rata-rata transaksi pinjaman setiap harinya sekitar Rp 3,6 juta per orang. Ia menambahkan, jelang puasa nilai rata-rata transaksi bisa di atas Rp 3,6 juta. (Fik/Ahm)</p>

5 Bintang Piala Dunia yang Berpotensi Gabung Liverpool

Posted: 29 Jun 2014 04:02 AM PDT

<p>Liverpool punya ambisi besar menghadapi musim baru ini. Setelah merebut posisi dua Liga Inggris musim lalu, Liverpool pun bersiap untuk berlaga di kompetisi bergengsi, Liga Champions.<br /><br />Maka itu, Liverpool sudah mengambil ancang-ancang untuk menambah pemain agar bisa terdapat kedalaman dalam skuat. Liverpool sudah bersiap untuk melego strikernya yang bermasalah, Luis Suarez. Barcelona menjadi tujuan Suarez dan digadang-gadang siap membeli 80 juta pounds.<br /><br />Liverpool mengincar bek dan juga pemain tengah berkualitas. "The Reds" sudah mendapatkan striker gaek, Ricky Lambert dari Southampton dengan transfer 4 juta pounds. Mereka juga dapatkan Emre Can dengan transfer 9,75 juta pounds. Kini, Liverpool sedang menunggu kepastian Adam Lallana dengan kemungkinan mahar 25 juta pounds.<br /><br />Lalu siapa saja pemain bintang yang mungkin gabung Liverpool di musim panas mendatang? Berikut ulasan dari touchlinetalk:<br /><!-- pagebreak --></p> <h2 class="multipage">1. Alexis Sanchez</h2> <p>Gelandang Barcelona asal Chile ini bisa jadi alat  untuk memuluskan transfer Suarez ke Barcelona. Alexis adalah tipikal gelandang yang memiliki dribling cepat dan tajam saat berada di kotak penalti. Dia juga tipikal pekerja keras yang tak pernah mau mengalah.<br /><br />Alexis biasa bermain di sayap kiri, tapi dia pun bisa main dari tengah. Secara umum, Alexis hampir mirip Suarez meski tentu tidak memiliki catatan 'kebengalan' seperti Suarez. Media di Inggris, Daily Express percaya, Alexis bakal menjadi 'kartu diskon' bagi Suarez. Alexis pemain yang tepat untuk menambal kepergian Suarez.<br /><br /><!-- pagebreak --></p> <h2 class="multipage">2. Divock Origi</h2> <p>Striker muda ini langsung memukau di Piala Dunia Brasil usai mencetak gol kemenangan lawan Aljazair di penyisihan grup. Ketika lawan Rusia, Origi kembali mencetak gol penentu sehingga Belgia lolos ke babak 16 besar.<br /><br />Origi cetak 5 gol untuk Lille musim lalu, dia merupakan pemain menjanjikan untuk masa depan. Jika jadi ke Liverpool, Origi mungkin dipinjamkan lagi ke Lille karena mungkin sulit bersaing dengan Ricky Lambert atau Daniel Sturridge.<br /><br /><!-- pagebreak --></p> <h2 class="multipage">3. Dejan Lovren</h2> <p>Liverpool lagi-lagi siap membajak pemain Southampton yaitu bek Dejan Lovren. Dia merupakan seorang pemimpin di lini pertahanan baik untuk klub dan negeri. Sayang, Kroasia tersungkur oleh Meksiko sehingga gagal melaju ke babak 16 besar.<br /><br />Southampton tentu tak ingin lagi kehilangan pemain-pemainnya. Tapi, menurut Mirror, Southampton mungkin sulit menolak jika ditawari transfer sebesar 8 juta pounds lebih.<br /><br /><!-- pagebreak --></p> <h2 class="multipage">4. Xherdan Shaqiri</h2> <p>Winger lincah ini awalnya kesulitan tampil bagus di dua laga awal bersama Swiss. Shaqiri mencuat setelah dia mencetak hat-trick saat Swiss lawan Honduras di laga terakhir.<br /><br />Dia juga tampil bagus bersama Muenchen di beberapa tahun terakhir, meski harus rela turun sebagai pemain cadangan. Namanya tenggelam di antara nama-nama beken seperti Franck Ribery, Arjen Robben, Mario Gotze dan Thomas Muller. Di Liverpool, Shaqiri akan mendapatkan posisi inti.<br /><br /><!-- pagebreak --></p> <h2 class="multipage">5. Andre Ayew</h2> <p>Ayew tampil cukup bagus bersama Marseille. Dia pun memberi pengaruh untuk Ghana meski negaranya berada di dasar klasemen grup G. Ini hasil dua kali kalah dan imbang di fase grup.<br /><br />Ayew pemain yang kreatif. Dia bisa menambah kedalaman di belakang Phillipe Coutinho dan winger lincah Raheem Sterling. Transfer dimungkinkan karena Ayew memasuki musim terakhir dengan Marseille.</p>