Liputan6: RSS 0.92 |
- Tulis Lagu, Harry Styles Kerjakan Album Solo?
- Baru 2 Hari, Honda Diguyur 300 Pesanan All-new Jazz
- Presiden Baru Ditantang Hapus Subsidi BBM
- Jalan Terjal Bulls Dapatkan Carmelo Anthony
- Bersinar di Piala Dunia 2014, Bek Chile Diincar Inter
- Yoona Girls Generation-Lee Seung Gi Akan Ungkap Kemesraan
- Komisi XI DPR RI dan Pemerintah Sepakati Asumsi Makro 2015
- Warga Sekadau, Kalbar Belajar Jurnalistik
- Pedagang Pasar Senen Klaim Tak Jual Daging Celeng
- Sukun, Bikin Kenyang dan Penuh Vitamin
Tulis Lagu, Harry Styles Kerjakan Album Solo? Posted: 02 Jul 2014 04:30 AM PDT <p>Waduh, benarkah? Rumor beredar kencang mengatakan Harry Styles, 19 tahun, bakal memilih keluar dari boyband One Direction dan memilih berkarier solo.</p> <p>Gosip tersebut muncul setelah pentolan grup band Kodaline, Steve Garrigan mengatakan pada<em> Digital Spy</em> di sela acara festival musik Glastonburry belum lama ini, kalau Styles mungkin akan mengerjakan proyek solonya.</p> <p>"Kami punya waktu bebas dan kami ke studio lalu menulis lagu. Rasanya menyenangkan," kata Garrigan saat itu. "Mungkin saja lagu itu akan muncul di albumnya. Tapi saya tak tahu. Belum ada keputusan apapun."</p> <p>Meski faktanya hanya sampai di situ, rumor yang berkembang menjadi liar: Harry Styles bakal berkarier solo dan melepaskan One Direction.</p> <p><em>E!News</em> bertanya pada perwakilan One Direction soal gossip Harry Styles hengkang. Dan jawaban yang didapat melegakan penggemar One Direction.</p> <p>"Tidak ada rencana Harry akan merilis single atau album solonya saat ini. Lagu yang ditulisnya saat ini kemungkinan untuk One Direction," kata perwakilan One Direction pada <em>E!News</em>, Rabu (2/7/2014). "Sudah biasa personel One Direction menulis lagu sendiri terlebih dahulu secara terpisah, lalu membawanya untuk album bersama."</p> <p><img src="http://cdn0-e.production.liputan6.com/medias/701295/big/harry-styles8.jpg" alt="" /></p> <p>Sementara itu, Harry Styles sendiri tampaknya tak terpengaruh dengan gosip soal dirinya. Mantan kekasih Taylor Swift ini kepergok kamera paparazzi tengah bersantai liburan di Lake Como, Italia.</p> <p>Harry dipotret dengan dada terluka, hanya mengenakan celana pendek, memperlihatkan sejumlah tatonya. Harry sedang berada di Eropa untuk tur konser bersama One Direction.(Ade/Mer)</p> |
Baru 2 Hari, Honda Diguyur 300 Pesanan All-new Jazz Posted: 02 Jul 2014 04:29 AM PDT <p>Konsumen Indonesia nampaknya menantikan betul kehadiran All-new Jazz. Terbukti, PT Honda Prospect Motor (HPM) telah menampung 300 pesanan untuk <em>hatchback</em> generasi ketiga itu dalam dua hari setelah pemesanan dibuka. <br /><br />"Progress-nya cukup baik. Meskipun belum kami distribusikan," ungkap Marketing and Aftersales Service Director HPM, Jonfis Fandy, kepada <strong>Liputan6.com</strong>, Rabu (2/7/2014). <br /><br />Dari 300 pesanan yang masuk di hari pertama, Jonfis menguraikan kalau mayoritas model yang dipesan adal All-new Jazz tipe RS. Dia mengatakan kalau mobil yang sudah dipesan akan didistribusikan setelah pemilu Presiden pada 9 Juli. <br /><br />Lebih jauh, Jonfis optimistis kalau target penjualan All-new Jazz pada tahun ini akan tercapai. Mengingat, ia mengklaim kalau <em>hatchback</em> jagoan Honda itu bisa merupakan <em>trendsetter</em> di pasar. Belum lagi, tidak banyak pemain di segmen tersebut. <br /><br />"Pemainnya <em>kan</em> <em>nggak</em> terlalu banyak. Seperti yang sudah-sudah Honda Jazz selalu menjadi pemimpin di segmen <em>hatchback</em>," imbuh Jonfis. <br /><br />Adapun, HPM yakin kalau tahun ini akan menjual sebanyak 18 ribu All-new Jazz. Apabila dirata-rata pabrikan akan menjual sebanyak 3 ribu unit per bulan atau 100 unit mobil tersebut setiap hari. <br /><br />All-new Honda Jazz tersedia dengan tiga warna baru; Brilliant Sporty Blue Matic, Attrack Yellow Pearl dan Modern Steel Metallic. Mobil juga tersedia dalam warna Crsytal Black Pearl, alabaster Silver Metallic, White Orchid Pearl dan Rallye Red.<br /><br />Jazz anyar itu ditetaskan dalam pelbagai tipe, yakni A M/T dengan banderol Rp 199 juta, S M/T Rp 217 juta, S CVT Rp 227 juta, RS M/T Rp 238 juta dan tipe RS CVT Rp 248 juta. Rencananya HPM akan membuka pemesanan All-new Honda Jazz pada Juli.(Gst/Nrm)</p> |
Presiden Baru Ditantang Hapus Subsidi BBM Posted: 02 Jul 2014 04:28 AM PDT <p>Besarnya subsidi bahan bakar minyak (BBM) masih terus membebani Anggaran Pendapatan Belanja Nasional (APBN) pada setiap pemerintahan.<br /> <br /> Ahli ekonom Emil Salim menantang presiden baru untuk menghapus subsidi BBM demi mendukung keberhasilan berbagai macam kebijakan ekonomi yang dibuat.</p> <p>Dalam hal ini Emil mencontohkan, dalam visi misi oleh pasangan calon presiden (Capres) dan Calon Wakil Presiden (Cawapres) Joko Widodo dan Jusuf Kalla yang terdapat setidaknya 16 program dalam rangka membangun ekonomi. Tidak ada komitmen untuk menghapus subsidi BBM.<br /> <br /> "Padahal untuk membangun ekonomi melalui jalan pendanaan proyek itu dari situ," katanya di Hotel Sahid Jaya, Jakarta, Rabu (2/7/2014).<br /> <br /> Emil menjelaskan, dengan pengurangan subsidi atau bahkan penghapusan ini nantinya untuk lebih efektif dialokasikan dalam meningkatkan infrastruktur dan peningkatan pendapatan masyarakat Indonesia.</p> <p>Pasalnya, jumlah APBN selama ini masih terlalu sedikit jika dibandingkan dengan rencana pembangunan pemerintah Indonesia demi terus bersaing dengan negara lain.<br /> <br /> "Kita negara berkembang, banyak masyarakat miskin. Kalau melihat program-program para capres ini kan seolah-olah tidak ada keterbatasan dalam hal anggaran ini, itu perlu diperhatikan," jelas Emil. (Yas/Ndw)</p> |
Jalan Terjal Bulls Dapatkan Carmelo Anthony Posted: 02 Jul 2014 04:25 AM PDT <p><strong>Adam Faisal</strong></p> <p>Chicago Bulls menemui jalan terjal dalam proses mendapatkan <em>forward</em> Carmelo Anthony yang berstatus <em>free agent</em>. Banyak klub yang juga meminati Anthony.<br /><br />Bulls tengah merayu Anthony agar memilih bergabung bersama mereka. Anthony tiba di United Center pada sore hari ditemani agen Leon Rose dan pelatih Tom Thibodeau. Mobil SUV polisi pun ikut mengawal Limosin mereka.<br /><br />Ia berjalan melewati patung Michael Jordan, melambaikan tangan kepada sekelompok kecil penggemar yang bersorak saat masuk ke dalam, di mana ia menghabiskan banyak waktu di sore itu sebelum melihat fasilitas latihan terbuka di seberang jalan.</p> <p>Bulls percaya bahwa mereka memiliki lapangan yang bagus dan nilai jual. Anthony dapat mengubah status mereka sebagai tim <em>play-off</em> menjadi pesaing dalam perburuan gelar.<br /><br />Mereka percaya bahwa dengan menyatukan Anthony dengan Rose dan Joakim Noah akan menempatkan mereka dalam posisi bersaing untuk gelar NBA pertama sejak Jordan dan Scottie Pippen memimpin pada masa kejayaan pada 1990-an.<br /><br />Dua gambar raksasa di atas pintu masuk Madison Street memperlihatkan Anthony memakay jersey Bulls dengan nomer 7 disebelah trofi juara. Gambar lainnya menunjukan dia sedang mendribel bola.<br /><br />Banyak poster-poster disudut-sudut bangunan menunjukan " Anthony untuk Chicago Bulls" dan "Melo" dengan Logo Bulls terpotong.<br /><br />''Ini harus bekerja keras,'' kata James Babbitt dari Chicago. ''Dia bisa pergi ke mana saja dan menang, sekarang atau mungkin nanti. Tapi jika dia datang ke sini, dia bisa menang sekarang dan nanti.''<br /><br /></p> |
Bersinar di Piala Dunia 2014, Bek Chile Diincar Inter Posted: 02 Jul 2014 04:16 AM PDT <p>Gary Medel termasuk salah satu pemain yang bersinar di Piala Dunia 2014. Medel menjadi pemain kunci keberhasilan Chile melaju sampai 16 besar.<br /><br />Pemain berusia 26 tahun itu merupakan tembok kokoh di pertahanan Chile. Medel sukses membuat pemain-pemain Spanyol tidak mampu menjebol gawang Claudio Bravo.<br /><br />Aksi menawan Medel membuat Inter tertarik merekrutnya. Menurut <em>Daily Mail</em>, klub milik Erick Thohir itu yakin akan mendapatkan Medel dari Cardiff City musim panas ini.<br /><br />Terdegradasinya Cardiff dari Liga Premier membuat Inter <em>pede</em> Medel akan bersedia pindah ke San Siro. Medel sendiri baru semusim main di Cardiff. Klub asuhan Ole Gunnar Solskjaer itu membeli Medel 11 juta pound yang merupakan rekor pembelian termahal klub.<br /><br />Inter harus bersaing dengan Valencia dan Besiktas yang juga naksir dengan Medel.</p> |
Yoona Girls Generation-Lee Seung Gi Akan Ungkap Kemesraan Posted: 02 Jul 2014 04:15 AM PDT <p> </p> <p>Sejak mengumumkan menjalin kasih beberapa waktu lalu, Yoona `Girls Generation` dan Lee Seung Gi belum pernah muncul bersama secara resmi di depan publik. Yoona dan Lee Seung Gi justru sibuk dengan kegiatan mereka masing-masing.</p> <p>Yoona bersama rekan-rekannya di Girls Generation yang dikabarkan menggarap karya terbaru. Sementara, Lee Seung Gi dengan drama terbarunya bertajuk <em>You're Surrounded.</em></p> <p>Yoona dan Lee Seung Gi memang belum mau bebas membeberkan gaya pacaran atau privacy mereka. Sebelumnya, Yoona dan Lee Seung Gi sama-sama bungkam apabila ditanya mengenai pasangannya.</p> <p>Secara perdana, Yoona dan Lee Seung Gi akan mengungkapkan romantisme meraka di depan publik dalam festival musik Korea. Yoona dan Lee Seung Gi terpilih sebagai <em>master of ceremony</em> (MC) di acara KCON 2014 yang akan berlangsung di Los Angeles, Amerika Serikat, 9 dan 10 Agustus mendatang, dilansir dari<em> Star Daily</em>, Rabu (2/7/2014).</p> <p>Mendengar kabar itu, penggemar Yoona dan Lee Seung Gi pun sangat antusias. Mereka penasaran ingin segera melihat kedekatan hingga bahasa tubuh pasangan tersebut untuk pertama kalinya di hadapan publik.(Des/Fei)</p> <p><strong>Baca juga:</strong></p> <p><a href="http://showbiz.liputan6.com/read/789274/lee-seung-gi-dan-yoona-girls-generation-resmi-berpacaran"><strong>Lee Seung Gi dan Yoona `Girls Generation` Resmi Berpacaran</strong></a></p> <p><a href="http://showbiz.liputan6.com/read/2024019/yoona-snsd-dan-lee-seung-gi-ingin-hubungannya-jadi-misteri"><strong>Yoona `SNSD` dan Lee Seung Gi Ingin Hubungannya Jadi Misteri</strong></a></p> |
Komisi XI DPR RI dan Pemerintah Sepakati Asumsi Makro 2015 Posted: 02 Jul 2014 04:13 AM PDT <p>Komisi XI Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Republik Indonesia menyepakati usulan asumsi makro yang akan masuk dalam Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (RAPBN) 2015 dari pemerintah. Namun proyeksi nilai tukar rupiah mengalami perubahan.<br /><br />"Kami menyetujui asumsi makro yang diusulkan pemerintah untuk pertumbuhan ekonomi, inflasi, suku bunga Surat Perbendaharaan Negara (SPN) 3 bulan. Sedangkan kurs rupiah berubah range-nya," kata Ketua Komisi XI, Olly Dondokambe membacakan kesimpulan Rapat Dengar Pendapat (RDP) Asumsi Dasar Tahun Anggaran 2014 di Gedung DPR, Jakarta, Rabu (2/7/2014).<br /><br />Beberapa asumsi dasar yang disetujui, yakni pertumbuhan ekonomi di kisaran 5,5 persen hingga 6 persen, laju inflasi diproyeksikan berada di rentang 3 persen sampai 5 persen. Sementara asumsi suku bunga SPN 3 bulan di kisaran 6 persen hingga 6,5 persen sebagai dampak dari rencana The Fed.<br /><br />Untuk nilai tukar rupiah, Komisi XI menyepakati rentang Rp 11.500 per dolar Amerika Serikat (AS) hingga Rp 12.100 per dolar AS. Angka tersebut merupakan gabungan dari patokan pemerintah yang sebesar Rp 11.500 per dolar AS hingga Rp 12.000 per dolar AS. Sedangkan Bank Indonesia (BI) lebih pesimistis memasang kurs rupiah Rp 11.900 per dolar AS hingga Rp 12.100 per dolar AS.<br /><br />"Prospek neraca pembayaran Indonesia (NPI) perlu dicermati karena ada ketidakpastian ekonomi global. Tapi NPI sudah tercatat positif sehingga berpotensi mendorong ekspor dan membaiknya harga komoditas. Sedangka transaksi berjalannya belum dapat ditekan," tandas dia.<br /><br />Sebelumnya, Menteri Keuangan, Chatib Basri mengaku, pertumbuhan ekonomi global diperkirakan akan membaik sehingga mampu mengerek volume perdagangan dan ekspor Indonesia. Ekspor merupakan salah satu penopang ekonomi nasional, selain konsumsi domestik dan investasi.<br /><br />"Meskipun pertumbuhan ekonomi di kuartal I 2014 sebesar 5,2 persen, namun kecenderungan konsumsi rumah tangga akan meningkat seiring dengan kenaikan daya beli masyarakat. Tren investasi baik penanaman modal asing serta penanaman modal dalam negeri agak melambat," paparnya.<br /><br />Chatib optimistis, akan terjadi konsolidasi makro yang membuka ruang investasi bakal mengalami pemulihan. Namun kondisi tersebut harus dicermati mengingat The Fed akan menaikkan tingkat suku bunga dan dapat berpengaruh ke ekonomi Indonesia. (Fik/Gdn)</p> |
Warga Sekadau, Kalbar Belajar Jurnalistik Posted: 02 Jul 2014 04:08 AM PDT <p>Tempat terakhir pelatihan jurnalisme warga digelar di Kabupaten Sekadau, Provinsi Kalimantan Barat. Di bumi Luwang Kuari itu, sebanyak 13 peserta mengikuti pelatihan jurnalisme warga yang diselenggarakan atas kerjasama antara U.S. Agency for International Development (USAID)-Indonesia, LPS AIR, Badan Perencanaan dan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kabupaten Sekadau, dan KINERJA pada 2-3 Juli 2014, ini di aula Bappeda Kabupaten Sekadau.<br /><br />Pelatihan sebelumnya dilaksanakan di Kota Singkawang, Kabupaten Bengkayang, Kabupaten Sambas, Kabupaten Melawi, pada minggu lalu. Kegiatan ini dilaksanakan di empat kabupaten dan 1 kota di Kalimantan Barat, yakni Singkawang, Bengkayang, Sambas, Melawi, dan Sekadau.<br /><br />Dari 13 peserta ini, mereka memiliki latar belakang berbeda. Ada pegiat radio, mahasiswa, masyarakat adat, dan tenaga pengajar.<br /><br />Fasilitator Daerah Kabupaten Sekadau untuk program media dari LPS AIR, Nico Bohot, mengatakan, peranan jurnalisme warga itu membantu pemerintah secara tidak langsung dalam menyampaikan informasi yang perlu segera diperbaikiki oleh pemerintah setempat.<br /><br />“Salah satunya pelayanan publik bagi masyarkat. Misalnya, angka kematian bayi di wilayah ini cukup tinggi. Peran dukun beranak masih dominan. Lalu ada juga dibidang pendidikan transfaransi dana Biaya Operasional Sekolah (BOS) banyak pihak tidak tahu informasi,” kata Nico Bohot, pada saat memberikan kata sambutan pada pelatihan jurnalisme warga yang mengambil tema ’Membangun Partisipasi Masyarakat dalam Membangun Palayanan Publik’ di aula Bappeda Kabupaten Sekadau.<br /><br />Direktur Lembaga Pengkajian Study Arus & Informasi Regional (LPS-AIR), Deman Huri, menyatakan, jurnalisme warga berperan penting dalam hal informasi publik di setiap wilayah. “Mendorong warga dalam menginformasikan pembangunan daerah. Agar masyarakat tahu perkembangan pembangunan daerah. Di sini lah pentingnya jurnalisme warga,” kata Deman Huri.<br /><br />Sekretaris Bappeda Kabupaten Sekadau, M Farkhan Barbara SP, sejak tahun berdirinya Kabupaten Sekadau sudah berada di wilayah itu selama 10 tahun. Menurut dia, USAID, merupakan program kerjasama antara pemerintah Indonesia dengan pemerintah Amerika Serikat.<br /><br /><br />“Pemerintah itu memberikan fasilitas baik kepada publik. Jurnalisme warga merupakan cikal bakal dari pewarta warga ini. Partisipasi Jaringan Aspirasi Masyarakat (ASMARA, menciptakan tata kelolah pemerintah yang baik,” kata dia, pada saat memberikan kata sambutan pada pelatihan jurnalisme warga yang mengambil tema ’Membangun Partisipasi Masyarakat dalam Membangun Palayanan Publik’ di aula Bappeda Kabupaten Sekadau.<br /><br />Ia mencontohkan, di bidang kesehatan dan bidang perijinan, pemerintah daerah diberi nilai dalam kinerja baik yang dilakukan. “Kode etik Jurnalistik itu menyampaikan informasi yang benar. Kebijkan publik , contoh pasar Sekadau, banyak keluhan dari ibu” yang berbelanja. Tempanya kumuh, daerahnya sempit. Peran jurnalis warga itu memberi informasi yang benar kepada masyarakat. Memberikan berita yang berimbang,” harapnya.</p> <p>Pengirim:</p> <p>Tim Jurnalisme Warga Sekadau)*<br /><br /><br /><strong>Disclaimer:</strong><br /><br />Citizen6 adalah media publik untuk warga. Artikel di Citizen6 merupakan opini pribadi dan tidak boleh menyinggung SARA. Isi artikel menjadi tanggung jawab si penulisnya.<br /><br />Anda juga bisa mengirimkan link postingan terbaru blog Anda atau artikel disertai foto seputar kegiatan komunitas, kesehatan, keuangan, wisata, kuliner, gaya hidup, sosial media, dan lainnya ke Citizen6@liputan6.com. <br /><br />Mulai 1 Juli sampai dengan 13 Juli Citizen6 mengadakan program menulis bertopik ke-15: Tempat Asyik Buat Ngabuburit berhadiah router dan merchandise cantik. Info detail <a href="http://news.liputan6.com/read/2071256/menulis-bertopik-ke-15-tempat-asyik-buat-ngabuburit"><strong>di sini</strong> </a></p> |
Pedagang Pasar Senen Klaim Tak Jual Daging Celeng Posted: 02 Jul 2014 04:00 AM PDT <p>Pedagang daging di Pasar Senen, Jakarta Pusat, menyatakan bahwa di pasar tersebut tidak ada satupun pedagang yang menjual daging celeng. Pernyataan tersebut muncul menyusul maraknya penyelundupan daging celeng yang dijual di beberapa pasar menjelang lebaran.<br /><br />Salah seorang pedagang daging babi di Pasar Senen, Jakarta Pusat, Apeng (55) mengklaim bahwa dirinya tak menjual daging celeng "Di sini tidak ada yang jual baik kami pedagang daging babi, maupun daging sapi. Soalnya di sini sering dikontrol Dinas Kesehatan Ternak," tutur dia saat berbincang dengan <strong>Liputan6.com,</strong> Jakarta, Rabu (2/7/2014).<br /><br />Lebih jauh kata Apeng, dirinya tak menampik jika ada pedagang di luar Pasar Senen yang menjual bahkan mencampur daging sapi dan babi dengan daging celeng.<br /><br />"Kemungkinan (menjual) ada, namanya juga manusia. Tapi itu biasanya dari pedagang nakal yang nggak peduli dengan konsumen dan cuma mau meraup keuntungan sebanyak-banyaknya," paparnya.<br /><br />Dia menyebut, harga jual daging babi saat ini sebesar Rp 50 ribu per kilogram (kg). Harga tersebut stabil sejak beberapa bulan terakhir ini.<br /><br />"Harga daging babi nggak naik, nggak turun walaupun harga dari pengirim selalu naik Rp 2 ribu per kilo. Jadi nggak bakal turun harga, stabil sudah bersyukur," terangnya.<br /><br />Apeng mengaku, dengan harga ini, pihaknya bisa menjual daging babi 200 kilo setiap harinya. "Omzet bisa mencapai Rp 7 juta lebih per hari baik bulan puasa maupun di luar bulan puasa," pungkas dia. (Fik/Gdn)</p> |
Sukun, Bikin Kenyang dan Penuh Vitamin Posted: 02 Jul 2014 04:00 AM PDT <p>Tak mudah menemukan buah berbentuk bulat berwarna hijau ini di kota-kota. Beda halnya di desa, terutama Pula Jawa dan Sumatera, sukun mudah ditemukan. Teksturnya yang lembut dengan rasa manis sering diolah masyarakat desa jadi keripik atau sukun goreng.</p> <p>Meski sukun cemilan ndeso, jangan remehkan nilai gizinya. Kandungan protein yang terdapat dalam sukun melebihi kedelai.</p> <p>Seperti yang dilaporkan Daily Mail (1/7/2014), sukun mengandung protein dengan komposisi asam amino lebih tinggi dibandingkan kedelai. Asam amino sebagai unsur utama protein, penting untuk menjaga daya tahan tubuh serta perbaikan jaringan tubuh.</p> <p>Tak hanya protein, menurut leaflet Teknopro terbitan Departemen Pertanian Indonesia pada Oktober 2002, sukun kaya vitamin dan mineral. Vitamin B1 paling tinggi kandungannya sekitar 0,12 mg, disusul Vitamin B2, Vitamin C, serta mineral seperti kalsium, fosfor dan zat besi.</p> <p>Sukun yang dalam bahasa Inggris disebut breadfruit (buah roti) saat diolah jadi sukun goreng cukup mengenyangkan karena tinggi karbohidrat. Banyaknya sukun di daerah pedesaan bisa jadi sumber alternatif bahan pangan masyarakat disana.</p> <p>Sukun, juga bisa diolah jadi makanan yang lebih lezat. Daging buah sukun dibuat tepung sukun. Lalu, diolah kembali menjadi pancake yang lezat.<!-- pagebreak --></p> <h2 class="multipage">Resep Sukun</h2> <p><strong>Yummy Breadfruit Pancake Recipe</strong></p> <p>Kreasikan sukun jadi sajian menarik dengan resep berikut</p> <p>Bahan:<br />1 cangkir sukun tumbuk (kupas buah sukun lalu rebus hingga matang)<br />1 sdm tepung terigu<br />2 sdm mentega cair<br />2 butir telur<br />1 cangkir susu</p> <p>Cara Membuat:<br />1. Campur semua bahan selama satu menit dengan mixer kecepatan rendah. Tutup adonan dengan kain selama satu jam.<br />2. Siapkan pan diameter yang sudah diberi mentega kemudian tuang adonan sekitar 2 sendok sayur ke atas pan. Tutup sebentar.<br />3. Jika adoan sudah berpori dan pinggir mengeras segera balik. Angkat saat sudah matang.<br />4. Letakkan pancake sukun yang sudah jadi ke atas piring, tambahkan madu atau perasan lemon serta gula halus untuk menambah kelezatan. Pancake sukun pas disajikan hangat-hangat.</p> <p>(bdt)</p> |
You are subscribed to email updates from Berita Harian Terkini Indonesia - Kabar Terbaru Hari Ini To stop receiving these emails, you may unsubscribe now. | Email delivery powered by Google |
Google Inc., 20 West Kinzie, Chicago IL USA 60610 |