Senin, 20 Oktober 2014

Liputan6: RSS 0.92

Liputan6: RSS 0.92


Pameran Foto SBY-Jokowi Hiasi Gedung DPR/MPR

Posted: 20 Oct 2014 04:22 AM PDT

Tongkat estafet kepemimpinan pemerintahan telah beralih dari Susilo Bambang Yudhoyono (SBY)-Boediono ke Joko Widodo (Jokowi)-Jusuf Kalla (JK). Foto-foto bersejarah yang terjadi dalam perjalanan mereka tampak menghiasi Gedung DPR/MPR RI atau tepatnya di Nusantara III. 

Dari pantauan tim Tekno Liputan6.com, Senin (20/10/2014), setidaknya ada 32 foto yang dipampang di Nusantara III. Pameran foto ini cukup sederhana karena hanya diletakkan di pinggir gedung Nusantara III tanpa hiasan spesial.

Tempat ini sekaligus juga menjadi area 'nonton bareng' pelantikan Presiden dan Wakil Presiden terpilih Jokowi-JK. Di sisi kiri deretan foto terlihat foto pengucapan sumpah atau janji SBY sebagai Presiden Indonesia pada 20 Oktober 2009.

Selain itu juga terdapat foto silaturahmi pimpinan MPR RI dengan Jokowi di rumah dinas gubernur pada 16 Oktober 2014. Selain itu juga ada foto saat Ketua MPR RI, Zulkifli Hasan, menyerahkan undangan pelantikan presiden dan wakil presiden kepada Jokowi-JK pada 13 Oktober 2014.

Tak hanya itu, momen silaturahmi pimpinan MPR, DPR, dan DPD RI dengan SBY dan Boediono juga ikut dipamerkan. Foto pelantikan anggota DPD pada 1 Oktober 2009 juga ikut unjuk gigi.

Menariknya, foto Prabowo Subianto juga ada di antara 32 foto tersebut. Salah satunya saat menggelar konferensi pers yang di dampingi oleh pimpinan MPR pada 7 Oktober 2014.

Foto-foto yang dipajang tersebut berukuran cukup besar dan berhasil menarik perhatian. Sejak pagi tadi hingga prosesi pelantikan usai, orang-orang tampak menyempatkan diri melihat foto-foto tersebut. Bahkan beberapa di antaranya menyempatkan berpose di depannya.

"Foto-fotonya bagus, seperti ada ceritanya mulai dari SBY saat mengucapkan sumpah presiden pada 2009, sampai penyerahan undangan pelantikan ke presiden dan wakil presiden terpilih," tutur Rina, salah satu yang mengambil foto di depan foto-foto tersebut.

Pelantikan Jokowi-JK Beri Angin Segar untuk Pengusaha

Posted: 20 Oct 2014 04:19 AM PDT

Pelantikan Joko Widodo (Jokowi) sebagai presiden periode 2014-2019 yang berlangsung hari ini memberikan efek terhadap rupiah. Pada hari ini rupiah mengalami penguatan dari level sebelumnya.

Menanggapi hal tersebut, Wakil Ketua Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo), Franky Sibarani mengatakan bahwa para pengusaha telah memprediksi bahwa rupiah akan kembali perkasa saat Jokowi resmi menjadi presiden.

"Hal seperti itu saya rasa sudah diperkirakan sejak jauh hari," ujarnya saat berbincang dengan Liputan6.com di Jakarta, Senin (20/10/2014).

Dia mengatakan dengan pelantikan ini, memberikan angin segar bagi para pengusahan dan investor untuk menaruh kepercayaan kepada pemerintahan Jokowi. Hal ini diharapkan berlangsung dalam jangka waktu yang lama.

"Ini kan artinya dunia usaha melihat bahwa pelantikan momentum untuk terjadinya sentimen positif yang signifikan," tandasnya.

Pada hari ini, nilai tukar rupiah menguat terhadap dolar Amerika Serikat (AS). Berdasarkan data RTI, nilai tukar rupiah berada di kisaran 12.028 per dolar Amerika Serikat. Sedangkan kurs tengah BI di kisaran Rp 12.041 dari periode 17 Oktober 2014 di kisaran Rp 12.222 per dolar AS. (Dny/Gdn)

Indonesia Energy Marathon Challenge 2014 Tuntas Digelar

Posted: 20 Oct 2014 04:18 AM PDT

Indonesia Energy Marathon Challenge atau IEMC 2014 untuk kali ketiga kembali dihelat ITS dan sukses dilaksanakan di Sirkuit Kenjeran Park, Surabaya pada tanggal 16-19 Oktober 2014 lalu.

Diikuti sebanyak 68 mobil karya mahasiswa dari sejumlah perguruan tinggi di Indonesia, di ajang ini para mahasiswa ditantang untuk menciptakan mobil yang irit dan ramah lingkungan.

Untuk itu, setiap mobil karya cipta mahasiswa diuji melewati serangkaian pos uji kelayakan kendaraan, sebelum melakukan race di lintasan. 

Kategori perlombaan sendiri terbagi atas 2 kategori, yaitu prototype dan urban concept. Tiap kategori dibagi menjadi 4 kelas bahan bakar yaitu bensin, diesel, listrik dan etanol.

Tahun ini, IEMC mengusung tema Innovate and Inspire, dengan harapan dapat terus memacu semangat mahasiswa dan masyarakat di seluruh Indonesia dalam pengembangan inovasi kendaraan yang ramah lingkungan. 

“Pelaksanaan IEMC 2014 sebagai bentuk kontribusi guna melahirkan mahasiswa yang unggul dan kreatif dalam bidang otomotif dan pengembangan energi alternatif," ujar Bambang Arip, Ketua Pelaksana IEMC 2014.

Para Pemenang IEMC 2014

Minggu, (19/10/2014), pemenang lomba setiap kelas dan kategori telah diumumkan pada Closing Ceremony.

Pada kategori purwarupa, berikut pemenang tiap kelas bahan bakar: UNJ (juara 1, bensin) dan ITS (juara 2, bensin). ITS (juara 1, diesel) dan UB (juara 2, diesel). ITS (juara 1, etanol) dan Uni.Jember (juara 2, etanol) dan UI (juara 1, listrik) dan UB (juara 2, listrik).

Sedangkan untuk kategori urban, berikut pemenang tiap kelas bahan bakar: ITS (juara 1, bensin) dan UNY (juara 2, bensin). ITS (juara 1, diesel) dan ITB (juara 2, diesel), ITB (juara 1, etanol) dan IST Akprind (juara 2, etanol). ITS (juara 1, listrik) dan Univ.Jember (juara 2, listrik. 

Pada tahun ini, IEMC 2014 turut menjalin kerja sama dengan PT. Autodesk dalam penjurian kategori BestDesign, dimana kategori ini dimenangkan oleh Institut Teknologi Bandung (ITB).

Antusiasme ratusan mahasiswa yang memiliki ketertarikan serupa dalam bidang otomotif semakin meningkat dari tahun ke tahun. Pada penutupan, pihak DIKTI mengungkapkan rasa bangga terhadap mahasiswa Indonesia yang semakin kreatif dan kompetitif.

Turut diungkapkan, langkah ini merupakan bentuk nyata untuk membakar semangat mahasiswa dan masyarkat pada umumnya guna terus memajukan kemandirian bangsa.

 

usai Konser Salam 3 Jari, Syahrini Dikerubungi Paspampres

Posted: 20 Oct 2014 04:15 AM PDT

Syahrini memang menarik perhatian. Usai bernyanyi di Konser Salam 3 Jari di Monas, Jakarta Pusat, Senin (20/10/2014), ia dikerubuti untuk diajak foto bareng di belakang panggung.

Tak hanya oleh para relawan yang ada di belakang panggung, mantan rekan duet Anang Hermansyah itu juga diminta foto anggota Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres).

"Mbak, maaf bisa foto bareng," tanya seorang anggota paspamres kepada Syahrini. Menanggapi permintaan itu, pelantun Aku Tak Biasa ini tersenyum sambil bersiap untuk berpose. Dan..jepret, Syahrini pun berfoto dengan empat personel paspampres.

Tak hanya itu, Syahrini juga sempat berpose dengan Vidi Aldiano dengan latar belakang Monumen Nasional. Bahkan, ia juga sempat meladeni ulah wartawan yang juga minta foto bareng.

Dalam Konser Salam 3 Jari, Syahrini membawakan satu tembang andalan yaitu Sesuatu. Di penghujung lagu, ia sempat memuji Jokowi-JK. "Pak Jokowi dan JK itu sesuatu banget," tutur Syahrini.(Jul/Mer)

Ruhut Puji Kehadiran Prabowo di Pelantikan Jokowi

Posted: 20 Oct 2014 04:14 AM PDT

Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto turut hadir dalam pelantikan Presiden dan Wakil Presiden Joko Widodo-Jusuf Kalla (Jokowi-JK) di Gedung MPR/DPR, Senayan, Jakarta Pusat,

Kehadiran Prabowo saat pelantikan Jokowi-JK tersebut, mendapat sambutan positif dari berbagai kalangan, termasuk dari Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri.

Politisi PDIP Aria Bima pun menyanjung. Menurut dia, kehadiran mantan Danjen Kopassus itu berdampak tak hanya kepada elite namun juga ke masyarakat pendukung.

"Kehadiran Pak Prabowo memberikan kesejukan. Suasana yang tergambar berbeda dengan waktu sebelum pelantikan," kata Aria di Gedung DPR, Senayan, Jakarta Pusat, Senin (20/10/2014).

Selain Aria, juru bicara Partai Demokrat Ruhut Sitompul mengatakan sudah selayaknya Prabowo hadir dalam pelantikan Jokowi-JK. Menurut dia, sikap Prabowo mencairkan suasana politik.

"Saya berterima kasih dengan kehadiran Pak Prabowo karena mencairkan suasana politik," ucap Ruhut. (Ein)

Pulang ke Cikeas, SBY dan Bu Ani Menangis Sambil Berpelukan

Posted: 20 Oct 2014 04:14 AM PDT

Setelah 10 tahun tinggal di Istana, mantan presiden SBY kini memboyong istrinya, Ani Yudhoyono pulang ke rumah mereka di Puri Cikeas, Desa Nagrak, Kecamatan Gunungputri, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Ada haru biru pada kepulangan mereka.

SBY dan istri tiba di Cikeas sekitar pukul 16.30 WIB. Saat menginjakkan kaki di rumah mereka, keduanya tampak menitikkan air mata.

Tangis pun berlanjut ketika kakek dan nenek dari 2 cucu itu berada di pendopo rumah. Keduanya juga dengan spontan saling berpelukan satu sama lain selama beberapa detik.

Pantauan Liputan6.com, Senin (20/10/2014), sanak keluarga SBY pun menyambut mereka dengan pelukan hangat. Sementara itu, terlihat pula jajaran menteri di Kabinet Indonesia Bersatu serta politisi Partai Demokrat turut hadir menyambut kepulangan SBY. Seperti Ruhut Sitompul, Hatta Radjasa, dan M Nuh.

Tak cuma itu, kedatangan SBY juga disambut meriah ratusan warga yang sudah menanti sejak siang tadi. Suara riuh teriakkan warga menyambut kepulangan SBY ke rumahnya pun membahana.

"Welcome home, Pak SBY! Selamat datang di Cikeas. We love you Pak SBY!" teriak warga dengan diiringi alunan musik tradisional.

Lepas Jas, Jokowi Temui PM Malaysia dan Singapura

Posted: 20 Oct 2014 04:13 AM PDT

Tidak seperti presiden-presiden Indonesia sebelumnya, Presiden Joko Widodo atau Jokowi memilih tidak mengenakan jas dan hanya mengenakan kemeja putih saat bertemu Perdana Menteri Malaysia Najib Razak dan Perdana Menteri Singapura Lee Hsien Loong.

Jokowi tampak santai seperti saat masih menjadi gubernur DKI Jakarta saat menemui Najib ataupun Lee. Jokowi terlebih dulu menemui Lee, kemudian menemui Najib Razak.

Pertemuan antara Najib dan Jokowi hanya berlangsung 40 menit. Pertemuan keduanya berakhir sekitar pukul 17.34 WIB. Pertemuan kedua pemimpin negara ini berlangsung akrab. Jokowi tampak bersenda gurau dengan Najib. Bahkan Najib selfie dengan Jokowi. Keduanya juga terlihat tertawa bersama sesaat sebelum Najib meninggalkan Istana Merdeka.

Pelantikan Jokowi sebagai Presiden ke-7 RI berlangsung di Gedung MPR. Acara bersejarah ini dihadiri semua pimpinan dan mantan pimpinan RI, termasuk rival Jokowi saat pilpres Juli lalu yakni Prabowo Subianto. Hadir juga sejumlah pemimpin negara sahabat.

Usai pelantikan Jokowi dan Wakilnya Jusuf Kalla menuju Istana Merdeka. Sepanjang perjalanan, ratusan ribu rakyat berkumpul di sepanjang jalan dari Gedung MPR menuju Istana Merdeka untuk mengiringi Jokowi-JK memasuki tempat tinggal dan kantornya yang baru. (Sss)

‎Tongsis Ikut Eksis di Pelantikan Jokowi-JK

Posted: 20 Oct 2014 04:10 AM PDT

Tongkat narsis alias tongsis banyak digunakan pengguna perangkat berkamera yang hobi foto selfie. Tapi bagaimana jika aksesoris penggila foto selfie itu berada di tengah gegap gempita prosesi pelantikan Presiden dan Waki Presiden Jokowi-JK di Gedung DPR/MPR?
 
Saat tim Tekno Liputan6.com menghadiri acara pelantikan Jokowi-JK, Senin (20/10/2014), tongsis terlihat di tengah keriuhan orang-orang yang menghadiri acara spesial tersebut di Gedung DPR/MPR, Senayan, Jakarta. 
 
Pengguna tongsis itu adalah seorang pria, mengenakan batik putih berlengan panjang. Ia memakai tongsis untuk mendapatkan momen para pejabat dan anggota DPR yang berlalu di samping ruang tunggu yang diisi masyarakat umum. 
 
Tepat di depan ruang kaca itu juga terdapat barisan mobil pejabat negara maupun tamu undangan dari negara lain. Ia juga berusaha untuk mengabadikan mobil dengan plat RI 1 dan RI 2 yang digunakan sebagai mobil dinas Presiden dan Wakil Presiden Indonesia.
 
"Kalau pakai ini kan bisa lebih tinggi dapetnya, orang-orang ramai banget soalnya. Siapa tahu bisa dapat foto Jokowi pas naik mobil," katanya ketika ditanya soal penggunaan tongsis di tengah keramain.

 

Polda Metro Pastikan Situasi Jakarta Aman Saat Pelantikan Jokowi

Posted: 20 Oct 2014 04:10 AM PDT

Usai dilantik sebagai Presiden dan Wakil Presiden, Joko Widodo dan Jusuf Kalla langsung menuju Bundaran HI untuk mengikuti pesta rakyat dan kirab budaya. Meski melibatkan ribuan warga, namun situasi keamanan Ibukota dalam status aman terkendali.

Kepolisian Daerah Metro Jaya yang turut ambil bagian dalam pengamanan acara tersebut memastikan situasi Jakarta, sampai sore ini aman dan terkendali.

"Situasi aman dan terkendali," kata Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Rikwanto di Bundaran HI, Jakarta Pusat, Senin (20/10/2014).

Jajaran Polda Metro Jaya dan TNI terlihat masih sibuk melakukan pengamanan terhadap massa yang semakin menyemut menuju depan Istana dan Monas. Apalagi dikabarkan bahwa Presiden Jokowi sore ini akan menyampaikan pidato dan menyapa masyarakat di Monas.

"Masih dilakukan pengamanan sampai acara selesai nanti malam," tutup Rikwanto.

Nikmati Live Streaming WBA vs MU di Liputan6.com

Posted: 20 Oct 2014 04:08 AM PDT

Manchester United (MU) kini mulai bangkit di ajang Premier League. Tim langganan juara itu mulai bertenaga untuk mengejar ketinggalan dari para pesaingnya.

Tim berjuluk The Red Devils itu membidik tiga kemenangan beruntun di Premier League. West Bromwich Albion menjadi ujian tim besutan Louis Van Gaal itu dalam pertandingan di The Hawthorns, markas West Bromwich, Senin (21/10/2014) atau Selasa dinihari WIB mulai pukul 2 dinihari WIB.

Bingung ingin menonton pertandingan, sementara televisi teresterial tidak menayangkan? Tidak perlu bingung karena Liputan6.com menyediakan Live Streaming pertandingan. Selain menyiarkan pertandingan pembaca setia juga bisa membaca ulasan laga ini di kanal bola Liputan6.com.

Cara untuk menonton tayangan Live Steraming Liputan6.com ini pun cukup mudah sama sekali nggak ribet ikuti tutorial berikut ini

1. Kunjungi www.liputan6.com
2. Lihat promo streaming di halaman utama, pilih pertandingan yang Anda inginkan
3. Pastikan Anda memiliki account/login di liputan6.com. Jika belum terdaftar, anda dapat mendaftar terlebih dahulu
4. Pilih promo streaming yang ada
5. Masukan kode yang disediakan
6. Jika ingin lihat pertandingan lainnya, kembali ke halaman utama. Pilih pertandingan lain yang tersedia
7. Selamat menikmati tayangan kami.

Jadwal pertandingan Premier League, Senin (21/10/2014) atau Selasa dinihari WIB

1. West Bromwich Albion vs Manchester United (klik di sini)