Rabu, 08 Oktober 2014

Liputan6: RSS 0.92

Liputan6: RSS 0.92


Jokowi Harus Pilih Menteri ESDM yang Realistis

Posted: 08 Oct 2014 04:47 AM PDT

Menteri Energi Sumber Daya Mineral (ESDM) yang akan dipilih oleh Presiden terpilih Joko Widodo harus realistis menghadapi sumber energi yang dimiliki Indonesia.

Ketua Umum Ikatan Ahli GeoIogi Indonesia (IAGI) Rovicky Dwi Putrohari mengatakan,  cadangan energi yang dimiliki Indonesia saat ini sangat sedikit.

Ia mencontohkan, gas hanya 2,5 persen dari cadangan dunia, batubara hanya 1,2 persen dari cadangan dunia, sedangkan minyak bumi hanya 0,5 persen dari cadangan dunia.

"Dalam mengelola sumber daya alam, pemerintah baru harus berpijak atas dasar realitas itu," kata Rovicky, dalam sebuah diskusi di Kawasan Bisnis Sudirman, Jakarta, Rabu (8/10/2014).

Rovicky mengungkapkan, seluruh cadangan tersebut harus dimanfaatkan untuk kepentingan dalam negeri guna meningkatkan daya saing dan keunggulan komparatif.

" Permanfaatan sumber daya alam digeser dari sekedar komoditas, menjadi economic booster (penggerak ekonomi)," ungkapnya.

Selain itu, Menteri ESDM juga harus bisa mengatur antara pemenuhan dan kebutuhan energi, agar energi yang disalurkan sesuai dengan kebutuhan.

"Dimana kita lihat sendiri adanya hasil Bontang 11 kargo tidak bisa terserap dalam negeri akhirnya penyedian dan pemanfaatan tidak singkron," pungkasnya. (Pew/Gdn)

Jessica Iskandar Unggah Video Kebersamaan dengan Olga Syahputra

Posted: 08 Oct 2014 04:45 AM PDT

Kabar tentang kondisi kesehatan Olga Syahputra belakangan sudah jarang terdengar. Bahkan, teman-teman terdekatnya seperti Jessica Iskandar pun seolah tidak tahu kondisi sebenarnya sang komedian kondang itu.

Salah satu sahabat Olga Syahputra, Jessica Iskandar meunjukkan dirinya sedang rindu dengan pria yang pernah dikabarkan dekat dengannya itu. Lewat akun Instagram miliknya, Selasa (7/10/2014), Jessica Iskandar mengunggah video kebersamaannya dengan Olga Syahputra.

Dalam video tersebut berisi foto-foto kebersamaan Jessica dan juga Olga. Bahkan ada salah satu foto yang memperlihatkan Olga sedang dirawat. Tampak selang masuk ke dalam mulutnya.

Memang sebelumnya mereka dikabarkan menjalin hubungan. "Sebab ku sayang dia, sebab ku kasihi dia, sebab ku tak rela tak selalu bersama," tulis Jessica Iskandar sebagai keterangan video tersebut.

Ilustrasi Jessica Iskandar

Beberapa foto yang digabungkan Jessica menjadi sebuah video tersebut masih menunjukkan kondisi Olga sebelum sakit. Dua foto terakhir yang terdapat dalam video itu bisa dikatakan sebagai foto mesra mereka berdua. Jessica dan Olga nampak menempelkan pipi mereka sambil mendekatkan bibir keduanya.

Sebagaimana diberitakan, Olga Syaputra kini sedang menjalani pengobatan terkait penyakit meningitis di Rumah Sakit Mount Elizabeth di Singapura. Kakak Billy Syahputra itu memang menjadi sosok yang dirindukan banyak orang selama beberapa bulan terakhir lantaran sudah tidak terlihat menghiasi layar televisi. (Fir/Ade)

Kain Kafan Ditremukan di Atas Makam-Pameran Perlengkapan Militer

Posted: 08 Oct 2014 04:41 AM PDT

Semula kain kafan berisi sesosok mayat bayi, namun setelah dibuka ternyata hanya lipatan kain kafan.

China Diguncang Gempa 6 Skala Richter-Film Box Office Gone Girl

Posted: 08 Oct 2014 04:39 AM PDT

Gempa di kawasan Kota Weiyuan, Provinsi Yunnan, China tewaskan 1 orang dan 324 menderita luka luka.

Orangtua Mayang Prasetyo Jalani Tes DNA

Posted: 08 Oct 2014 04:37 AM PDT

Hasil tes DNA Orang tua Mayang akan dikirimkan ke kepolisian Australia untuk dicocokan dengan DNA jenazah Mayang.

Kemenlu Datangi SMA Mayang Prasetyo

Posted: 08 Oct 2014 04:35 AM PDT

Hingga saat ini Kemenlu belum bisa memastikan kapan jenazah Mayang bisa dipulangkan.

Barang-Barang Unik yang Harus Dikoleksi Pecinta Pizza

Posted: 08 Oct 2014 04:35 AM PDT

Pizza, si roti bundar pipih yang berasal dari Italia ini sanggup menjadi makanan yang digemari oleh seluruh orang yang ada diberbagai penjuru dunia.

Tampilannya yang menggoda dengan berbagai macam toping seperti tomat, keju, ham, bacon dan berbagai jenis makanan lainnya mampu menjadikan pizza sebagai pilihan makanan disaat berkumpul bersama orang-orang terkasih.

Bagi Anda pecinta pizza, jangan lewatkan untuk memiliki barang-barang berikut ini. Pasalnya barang-barang ini akan semakin mengkukuhkan Anda sebagai pecinta pizza sejati.

Berikut kumpulan barang unik khusus pecinta pizza, seperti yang dilansir dari 9gag, Selasa (6/10/2014):













Kim Kardashian Jatuh Lantaran Diserang Pria di Paris Fashion Week

Posted: 08 Oct 2014 04:35 AM PDT

Bintang Hollywood, Kim Kardashians diserang oleh seorang pria saat ia baru saja turun dari mobil untuk menonton pagelaran busana label Balmain di Paris, Kamis (25/9/2014). Saat itu kehadiran Kim menarik banyak orang berkumpul di luar area acara. Kehebohan terjadi saat Kim terjatuh lantaran ada seorang pria yang seperti menarik kakinya. Berikut ini adalah video momen kehebohan jatuhnya Kim Kardashian.

Tes DNA Ibu Mayang - Film Box Office Gone Girl

Posted: 08 Oct 2014 04:34 AM PDT

Polisi ambil contoh darah ibu Mayang unruk melengkapi dokumen identitas, serta film Gone Girl rajai box office.

Bursa Ketua Umum Golkar, Dukungan untuk Priyo Budi Mengalir dari Sejumlah DPD

Posted: 08 Oct 2014 04:33 AM PDT

Bakal calon ketua umum DPP Partai Golkar Priyo Budi Santoso terus menguatkan posisinya dalam persaingan menuju ketua umum Partai Golkar. Setelah sebelumnya mendapatkan dukungan penuh dari Jawa Timur, kini Priyo menancapkan dukungan di DPD I dan DPD II Golkar Jawa Tengah .

Ketua DPD I Golkar Jawa Tengah Wisnu Suhandono mengatakan dirinya mendukung Priyo. Hal itu diungkapkan dalam acara Silaturahim Calon Ketua Umum Partai Golkar dengan DPD I  dan DPD II Golkar se-Jawa Tengah.

"Saya menyukai kader muda Golkar yang maju sebagai calon ketua umum Golkar. Dengan adanya munculnya figur muda maka ia yakin Golkar akan menjadi pemenang di pemilu ke depan," terang Wisnu, Rabu (8/10/2014).

Acara itu dihadiri 28 Ketua DPD II dari 35 DPD II Golkar di Jawa Tengah. "Silakan para DPD II mendengarkan sendiri paparan visi misinya," ungkap Wisnu.

Dalam acara tersebut, Priyo memaparkan sejumlah visi dan misi jika nanti terpilih menjadi ketua umum Partai Golkar. Salah satu yang akan diusungnya adalah menjadikan Golkar sebagai partai yang mengusung 'politik luhur'.

"Politik luhur akan membawa posisi Partai Golkar sebagai partai tengah dan moderat. Tidak akan menggunakan jalan kekerasan untuk mencapai tujuan politik," kata Priyo.

Priyo yang merupakan mantan Wakil Ketua DPR itu menambahkan, ia berjanji mengedepankan harmoni, sopan santun dan fatsun politik dalam memperjuangkan kepentingan rakyat, bila kelak menjadi pucuk pimpinan Golkar.

"Golkar adalah partai nasionalis yang religius, partai yang sejak awal pendiriannya menentang ajaran komunisme yang anti-Tuhan, tapi juga partai yang dalam platform-nya tidak menghendaki negara agama," tandas Priyo. (Yus)