Sabtu, 01 November 2014

Liputan6: RSS 0.92

Liputan6: RSS 0.92


Gaya Ignasius Jonan Joget Dangdut Bareng 2 Wanita Cantik

Posted: 01 Nov 2014 05:01 AM PDT

Tantangan `I Like Dangdut` kian mewabah. Tak hanya masyarakat awam, tapi pejabat hingga petinggi perusahaan juga ikut berjoget dangdut.  Pejoget bebas bergaya apapun saat bergoyang dan kemudian diwajibkan menantang tiga orang teman untuk mengikuti tantangan `I Like Dangdut`

Program teranyar yang diadakan Indosiar mengajak siapa pun untuk ikut gerakan goyang dangdut dan memberikan donasi untuk program pendidikan di Indonesia.

Pejoget bebas bergaya apapun saat bergoyang dan kemudian diwajibkan menantang tiga orang teman untuk mengikuti tantangan `I Like Dangdut`. Apabila menerima tantangan ini Anda wajib berjoget minimal menyumbang Rp 50 ribu. Namun kalau menolak wajib, Anda menyumbang minimal Rp 500 ribu.

Ditantang mantan Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan, kini giliran Ignasius Jonan yang akan berjoget dangdut. Menteri Perhubungan baru ini melakukan tantangan saat masih menjadi Direktur Utama PT Kereta Api Indonesia (Persero). 

Gaya Jonan tentu bikin penasaran karena Pria yang pernah menyandang CEO BUMN Terbaik ini dikenal sebagai sosok yang tegas dan cukup kaku. 

"Saya Ignasius Jonan, Direktur Utama PT Kereta Api. Saya menerima tantangan dari Bapak Dahlan Iskan untuk berjoget I Like Dangdut," sapa Jonan membuka acara seperti dikutip dari Vidio.com

Tak lupa, Jonan pun memasukkan sejumlah uang untuk membantu biaya enovasi sekolah yang membutuhkan. Setelah itu, Jonan bersiap untuk berjoget. Dibukanya baju seragam berwarna putih, lalu muncullah baju kaos putih bertulisan  'I Like Dangdut'. Jonan saat itu memakai celana seragam berwarna biru dongker dan sepatu pantofel hitam.

"Untuk memenuhi tantangan ini, sebentar saya buka dulu. Saya juga undang kedua rekan saya untuk hadir, tapi jangan dibuka ya, saya saja yang buka. Sebentar," kata Jonan sambil memanggil dua anak buahnya.

Muncullah dua wanita cantik. Yang satu wanita berjiblab dan yang satu berkacamata. Setelah bajunya selesai dibuka, Jonan pun berteriak.

"Musiiiik," katanya.

Lalu Jonan pun berjoget dengan dua jempol di depan dada. Bergoyang ke kanan ke kiri. Gaya Jonan yang masih kaku, justru ditutupi oleh dua karyawan wanitanya yang membuat penampilan trio ini begitu menawan.

Musikpun selesai. Jonan diperbolehkan untuk memberikan tantangan joget ala I Like Dangdut ke tiga rekannya. Namun, berbeda denganPT Semen Indonesia Tbk (SMGR) Dwi Soetjipto dan Dirut PT Garuda Indonesia Tbk (GIAA) Emirsyah Satar yang menantang tiga orang, Jonan hanya menyebutkan satu nama.

Nama yang sudah tidak asing. Siapakah itu?

"Saya menantang Bapak Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) untuk melakukan juga tantangan yang saya lakukan," tantang Jonan.

Apakah Ahok berani menerima tantangan ini? kita tunggu saja aksinya. 

Mau lihat aksi Ignasius Jonan? Lihat aksinya di sini:

http://www.vidio.com/watch/3885-i-like-dangdut-ignasius-jonan

 

Halloween Party, Wulan Guritno Kenakan Kostum dengan Dada Terbuka

Posted: 01 Nov 2014 05:00 AM PDT

Dalam acara Halloween Party setiap undangan biasanya diwajibkan untuk tampil dengan riasan yang menyeramkan. Pemandangan itu juga terlihat di 700 Pictures Halloween Party, di Jakarta, Jumat (31/10/2014) malam. Beberapa artis yang menjadi undangan pun datang dengan make over wajahnya supaya terlihat lebih seram.

Di antara tamu yang hadir, kehadiran Wulan Guritno justru mampu menarik perhatian. Coba menjadi hantu polisi wanita, banyak yang menyebut Wulan justru tidak menyeramkan dan tetap cantik.

Mengenakan pakaian hitam ala polisi luar negeri, Wulan membiarkan belahan dadanya terbuka lebar. Istri Adilla Dimitri ini juga melukis wajah dengan motif bekas jahitan sepanjang 7cm dari bagian bibirnya. Sementara di sisi wajah lainnya, Wulan memberikan efek darah yang keluar dari air mata. Tak lupa, ia menguncir rambut panjangnya ke belakang sebagai penyempurna penampilannya di pesta Halloween.

"Ini ceritanya Polwan terbunuh, Polwan dari tugas dicabik-cabik orang sepertinya. Ini dandan sendiri, gampang kok tinggal digaris-garis saja," kata Wulan di kawasan Panglima Polim, Jakarta Selatan, Jumat (31/10/2014).

"Kebetulan adanya baju ini, Halloween ada berbau mistiknya, ya sudahlah ceritanya Polwan yang mati terbunuh saja," sambungnya.

Rupanya ini bukan pertama kali Wulan mengikuti pesta hantu Halloween. Diakui Wulan, dulu dirinya sering datang ke Halloween Party yang lebih esktrem.

"Tiap tahun, teman-teman selalu saja bikin party pas Halloween. Cuma dua tahun lalu yang paling seram, soalnya bikin acara di Menteng dan itu bangunan tua banget. Saat itu lagi zaman setan kakel dan bawa anak kecil, ada yang lucu-lucuan pakai kostum ada yang seram juga," papar ibu dua anak tersebut.

Mourinho Ingin Pensiun Dua Dekade Lagi

Posted: 01 Nov 2014 04:45 AM PDT

Jose Mourinho mengeluarkan ultimatum bagi para pesaingnya. Manajer Chelsea itu siap berkarier sedikitnya dua dekade lagi.

Mourinho saat ini sudah berusia 51 tahun. Namun manajer asal asal Portugal itu yakin kondisi fisiknya masih memadai untuk menangani tim hingga tahun 2034.

"Buat saya situasinya sangat jelas. Saya masih ingin bekerja 15 hingga 20 tahun lagi." ujar Mourinho seperti dilansir Mirror.

"Saat Anda sedang dalam puncak karier, maka Anda terus ingin bertahan dalam waktu yang lama. Saya pikir kondisi fisik dan mental saya masih kuat hingga 15 atau 20 tahun lagi," ujarnya menegaskan.

Mourinho telah mengarungi beberapa kompetisi Eropa. Ia pernah menangani Porto, Inter Milan, Real Madrid, sebelum kembali ke Chelsea musim panas lalu.

"Saya memang selalu melatih klub besar tapi bukan yang terbaik. Semua pekerjaan ada tantangannya, dan saya pikir menjadi manajer sepak bola bukan pekerjaan mudah bagi setiap orang," kata Mourinho.

Baca Juga:

Van Gaal: Masukan Giggs Soal Derby Sangat Bermanfaat

Di Maria Punya Kenangan Buruk di Laga Derby

Masih Mandul, Torres Dibela CEO Milan

Perkenalkan Kura-kura Berkepala Dua Thelma dan Louise

Posted: 01 Nov 2014 04:39 AM PDT

Perkenalkan kura-kura berkepala dua yang menetas di Kebun Binatang San Antonio di Texas ini. Namanya Thelma dan Louise.

Selain memiliki 2 kepala, anggota tubuh lain reptil Thelma dan Louise berjumlah normal.



Dilansir dari News.com.au, Sabtu (1/11/2014), Thelma dan Louise tiba pada 18 Juni 2013 untuk mejeng di Friedrich Aquarium Kebun Binatang San Antonio.

Keberadaan kura-kura berkepala dua itu tak bertahan lama. Reptil unik itu mati pada 29 Juli 2014.

Debut Derby Manchester, Di Maria Anggap Aguero dan Zabaleta Musuh

Posted: 01 Nov 2014 04:35 AM PDT

Jelang partai sengit bertajuk derby Manchester, Angel Di Maria menjadi sorotan. Pemain yang didatangkan dari Real Madrid itu akan melakoni debut di partai paling dinanti di kota tersebut, Minggu (2/11/2014) besok di Etihad Stadium.

Laga ini seakan menjadi ajang reuni buat pemain yang memiliki panggilan El Fideo itu. Di Maria akan menghadapi dua rekannya di timnas Argentina, Sergio Aguero dan Pablo Zabaleta. Di Maria akan mencoba bersikap profesional. Menurut Di Maria, tidak ada istilah kawan di lapangan.

"Ketika kami bertemu di ruang ganti, sangat normal saling bertegur sapa. Saya kira, itu berlaku untuk semua orang, apakah itu untuk rekan satu tim atau pemain tim lawan. Buat saya itu tidak masalah, selama Anda mengingat, tengah berjuang untuk tim selama 90 menit. Tidak ada persahabatan di lapangan," ujar Di Maria dilansir dari Soccernet.

"Begitu Anda di lapangan, Anda akan lupa dan tidak peduli dengan semua orang, termasuk teman. Buat saya, Anda harus bermain dengan rasa bangga dengan jersey yang Anda kenakan," Di Maria melanjutkan.

Pelatih Manchester City, Manuel Pellegrini mengaku memiliki hasrat untuk membeli Angel Di Maria dari Real Madrid di bursa transfer musim panas lalu. Namun, niat tersebut terpaksa diurungkan karena terganjal regulasi pembatasan gaji pemain (financial fair play).

Namun Di Maria membantah, City membuka negosiasi untuk merekrutnya. "Tidak ada kontak dari klub manapun," tegasnya.  Hanya MU yang menunjukkan keseriusan membelinya dari Madrid. "Segera, setelah saya mendengar minat yang besar dari MU, tidak ada pertanyaan saya akan bermain di tim lain."

"Sebagai pemain, Anda selalu akan bermain di suatu klub, bila klub itu sungguh menginginkan Anda dan menyodorkan uang di atas meja," tambahnya.

Jenazah Transgender, Mayang Prasetyo, Tiba di Kampung Halaman

Posted: 01 Nov 2014 04:35 AM PDT

Jenazah Febri Ardiansyah alias Mayang Prasetyo, transgender asal Lampung, akhirnya tiba di kampung halamannya di Lampung. Jenazah Mayang sampai di Bandara Radin Intan II Lampung setelah sempat disemayamkan sementara di terminal kargo Sabtu pagi.

Seperti ditayangkan Liputan 6 Petang SCTV, Sabtu (1/11/2014), jenazah Mayang sempat tertunda pengirimannya karena proses perizinan dan prosedur yang belum lengkap. Bahkan keluarga korban sempat mengajukan bantuan lembaga hukum dan Kementerian Luar Negeri agar jenazah segera dikirim.

Kedatangan jenazah langsung disambut isak tangis keluarga dan teman-teman almarhum. Adik kandung Mayang tampak sangat terpukul dan menangis sesegukan.

Melalui Pemerintah Daerah Provinsi Lampung, jasad korban langsung dibawa ke rumah duka yang berada di Jalan Panglima Polim, Bandar Lampung. Rencananya, keluarga akan memakamkan jenazah Mayang hari ini juga di pemakaman setempat.

Mayang tewas mengenaskan setelah dibunuh oleh suaminya sendiri Markus Volke. Usai dibunuh di apartemennya di Brisbane, Australia, jenazah Mayang dimutilasi dan direbus oleh sang suami.

Untuk menghilangkan jejak, sang suami bunuh diri dan jenazah suami Mayang ditemukan polisi Australia di tempat pembuangan sampah tak jauh dari lokasi pembunuhan.

Baca juga:

LBH: Pemulangan Jenazah Transgender Mayang Prasetyo Bertele-tele

Mayang Nan Malang

Koki Sadis Pembunuh Mayang Prasetyo Dimakamkan

Rasio KPR RI Berbanding PDB Masih Rendah

Posted: 01 Nov 2014 04:30 AM PDT

Rasio Kredit Perumahan Rakyat (KPR) terhadap Produk Domestik Bruto (PDB) Indonesia masih jauh di bawah negara tetangga seperti Malaysia.

Saat ini Rasio KPR terhadap PDB Indonesia baru sebesar 3,36 persen. Sementara negara seperti Malaysia sudah mencapai 35,98 persen, Hong Kong 42,59 persen dan Singapura 50,62 persen.

Hal ini diungkapkan Direktur Utama PT SMF Raharjo Adisusanto di Yogyakarta, seperti ditulis Sabtu (1/11/2014)."Masih rendahnya rasio ini karena beberapa penyebab," tutur dia.

Dia menyebutkan, berdasarkan analisa penyebab kondisi itu antara lain karena masalah pasokan. Saat ini pasokan perumahan di Indonesia baru mencapai 400 ribu unit, yang dipasok dari swadaya sebanyak 150 ribu unit dan pengembang 250 ribu. Sementara kebutuhan perumahan 800 ribu sampai 1,5 juta unit.

Masalah lain terkait penyediaan lahan yang mulai terbatas, sarana infrastruktur dan perizinan untuk membangun perumahan di Indonesia.

Kebutuhan dana pembiayaan perumahan di Indonesia masih terbilang cukup besar, nilainya mencapai Rp 209 triliun per tahun.

Nilai ini mengacu pada pertumbuhan penduduk, kebutuhan dan deadlock pasokan serta harga rumah. (Nrm)

De Gea Percaya Derby Manchester Jilid I Milik MU

Posted: 01 Nov 2014 04:20 AM PDT

Kiper Manchester United, David De Gea yakin timnya mampu mengalahkan Manchester City di Stadion Etihad, Minggu (2/11/2014).

Awal musim ini langkah MU sempat terseok-seok, namun dalam empat laga terakhirnya tim asuhan Louis van Gaal itu tak terkalahkan. Sekaligus menjadi bukti bahwa Setan Merah telah memperbaiki kualitas permainannya.

“Kami semakin membaik di setiap pertandingan. Jika kami bermain baik dan menjaga bola seperti biasanya, maka kami bisa mengalahkan Manchester City,” kata De Gea seperti yang dikutip dari situs resmi klub.

Pada pertandingan sebelumnya MU berhasil menahan sang pemuncak klasemen sementara Liga Premier Inggris, Chelsea dengan skor 1-1. "Saya pikir kami sudah bermain sangat baik melawan sebuah tim yang sangat bagus," ujarnya.

"Kami bisa saja menang di pertandingan itu namun baru mencetak gol di menit akhir dan hasil dari laga tersebut jelas memberikan kepercayaan diri," pungkasnya.

Baca Juga

Saksikan Live Streaming 4 Laga Liga Premier di Liputan6.com

Gerrard Ancam Pergi dari Liverpool

Higuain Disebut Merapat ke Arsenal

 

Persembahan 'Kipas Tanda Mata' dari Teater Dua

Posted: 01 Nov 2014 04:15 AM PDT

Pertunjukan teater bertajuk Kipas Tanda Mata di Gedung Kesenian Jakarta, Jumat (31/10/14). (Liputan6.com/Faisal R Syam)

Harta Habis 218 Tahun, Bill Gates Bisa Beli 3 Ferrari Tiap Hari

Posted: 01 Nov 2014 04:04 AM PDT

William Henry Gates III atau atau dikenal dengan nama Bill Gates tentu bukan nama yang asing. Pria kelahiran Seattle, Washington 28 Oktober 1955 ini merupakan pendiri perangkat lunak Microsoft yang sekarang hampir sebagian besar orang di dunia menggunakannya.

Berkat jerih payahnya, tak heran pria tersebut didapuk menjadi orang terkaya di dunia. Dilansir dari BusinessInsider, Sabtu (1/11/2014), laporan terbaru lembaga amal internasional Oxfam menunjukkan,  kekayaan Gates sebesar US$ 79 miliar baru habis 218 tahun kemudian. Dengan hartanya itu, Gates bisa membeli setidaknya tiga mobil ferrari setiap hari selama 218 tahun.

Carlos Slim yang saat ini namanya tercatat sebagai orang terkaya dunia membutuhkan waktu hingga ratusan tahun untuk bisa menghabiskan kekayaannya. Dengan asumsi pengeluaran US$ 1 juta per hari, Slim butuh waktu 220 tahun untuk menghabiskan seluruh hartanya.

Pertumbuhan para miliarder terkaya dunia juga tercatat semakin pesat. Bahkan sejak krisis finansial global, jumlah miliarder meningkat fantastis lebih dari dua kali lipat dari 793 menjadi 1.654 orang.

Disebutkan pula, para miliarder terus melipatgandakan kekayaannya dengan rata-rata pertumbuhan 5,3 persen atas laba kekayaannya. Angka ini di atas pertumbuhan masyarakat biasa sebesar 1,95 persen. 

"Ini berarti Gates diperkirakan meraup US$ 11,5 juta per hari dari bunga," lanjutnya. (Amd/Ndw)