Minggu, 03 Agustus 2014

Liputan6: RSS 0.92

Liputan6: RSS 0.92


Ingin Jadi Pahlawan? Beli Kendaraan Pikap

Posted: 03 Aug 2014 04:45 AM PDT

Punya kendaraan pengangkut ala pikap tentu banyak manfaatnya. Selain untuk memindahkan barang, Anda pun kadangkala bisa menjadi seorang pahlawan, layaknya kisah dari Utah, Amerika Serikat berikut.

Bryson Rowley, pria asal Utah ini mungkin sebelumnya tak pernah bermimpi untuk menjadi seorang pahlawan. Namun, ceritanya jadi berbeda kala ia tengah berkendara di dalam pikap besar RAM miliknya.

Di tengah perjalanan, Rowley berpapasan dengan sebuah Hyundai Veloster yang terlihat mengemudi dengan ugal-ugalan dan tengah dikejar polisi. Aksi dari kendaraan besutan Korea Selatan tersebut lantas membahayakan pengguna jalan lain dan masyarakat yang ada.

Alhasil, tanpa pikir panjang, Rowley langsung menghantamkan RAM miliknya kala berhadapan dengan Veloster tersebut. Maksudnya tentu agar sedan tersebut mati kutu dan tak dapat tancap gas lebih lanjut. Upayanya berbuah sukses, walaupun RAM miliknya harus ringsek di bagian depan.

Rupanya, pengendara Veloster tersebut adalah sebuah bocah yang juga membawa kabur kendaraan itu. Setelah melarikan mobil milik kakeknya, ia pun ngebut melintasi sebuah taman yang penuh dengan anak-anak. 

Sebagai upah atas keberanian Rowley, komunitas lokal pun menghadiahi biaya perbaikan total atas RAM miliknya. Kini, tak hanya harum namanya, pikap milik Rowley juga turut kinclong karena telah direparasi ulang layaknya mobil baru.

Mamiek 'Srimulat' Meninggal Dunia

Posted: 03 Aug 2014 04:42 AM PDT

Pelawak Srimulat, Mamiek Prakoso, meninggal dunia di Rumah Sakit Brayat Solo, Jawa Tengah, Minggu (3/8/14). (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Armada Tambahan Mudik Lebaran Dongkrak Jumlah Wisatawan

Posted: 03 Aug 2014 04:34 AM PDT

Penambahan volume penerbangan pesawat pada masing-masing maskapai serta penambahan rangkaian kereta api yang dilakukan oleh PT Kereta Api Indonesia dinilai turut mendorong peningkatan jumlah wisatawan pada libur lebaran tahun ini.

Ketua Umum Gabungan Industri Pariwisata Indonesia (GIPI) Didien Junaedy mengatakan, selain dapat mengakomodasi kebutuhan para pemudik, adanya penambahan ini juga mampu menampung kebutuhan masyarakat yang berniat untuk berlibur.

"Sekarang aksesibilitasnya sudah lebih baik karena kereta api ditambah dan pesawat juga ada extra flight sehingga pergerakan wisatawan yang tidak merayakan lebaran juga bisa lebih banyak mendapatkan akses transportasi disamping transportasi untuk kebutuhan mudik lebaran," ujarnya saat berbincang dengan Liputan6.com, Minggu (3/8/2014).

Dia menjelaskan, sama seperti periode libur lebaran tahun-tahun sebelumnya, peningkatan jumlah wisatawan ini paling besar terjadi pada wilayah tujuan wisata di Pulau Jawa dan Bali.

"Terjadi peningkatan yang besar terutama untuk wisatawan domestik. Paling banyak mereka menuju Bali, Yogyakarta dan Bandung. Tapi saya belum mendapatkan angka pastinya," lanjutnya.

Peningkatan jumlah wisatawan ini, lanjut Didien, juga didorong oleh kondisi pasca pemilihan presiden (pilpres) yang kondusif sehingga menghilangkan kekhawatiran masyarakat untuk berwisata.

"Padahal sebelumnya kta perkirakan setelah pemilu orang malas berwisata karena takut ada gejolak tetapi ternyata kondisi cukup kondusif sehingga pergerkan wisatawan cukup besar baik ke daerah-daerah wisata domestik maupun ke luar negeri," tandas dia. (Dny/Ndw)

September, Museum Kepresidenan di Istana Bogor Dibuka untuk Umum

Posted: 03 Aug 2014 04:32 AM PDT

Pembangunan Museum Kepresidenan atau Balai Kirti di halaman Istana Bogor akan segera selesai pada akhir Agustus ini. Bangunan tersebut akan menjadi museum sejarah khusus presiden-presiden Indonesia, dari Soekarno hingga Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).

"Minggu ke-3 Agustus ini rencananya selesai ya? Soft launching target tanggal 25 Agustus. Diresmikan Presiden SBY. September dibuka untuk umum," ujar Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Muhammad Nuh saat memantau pembangunan Balai Kirti, Minggu (3/8/2014).

Nama Kirti sendiri diambil dari bahasa Sansekerta yang berarti kemuliaan. Karena, menurut Nuh, Museum Kepresidenan ini nantinya sebagai penghormatan kepada para presiden. Juga diharapkan menjadi salah satu tempat wisata edukasi bagi anak-anak.

Karena disediakan ruang pameran sendiri untuk masing-masing mantan presiden Indonesia. Di dalamnya nantinya berisi barang-barang bersejarah yang menjadi ciri khas tiap presiden. Juga ada informasi mengenai prestasi-prestasi 6 pemimpin Indonesia itu.

"Untuk penghargaan kepada para presiden sekaligus inspirasi untuk anak-anak. Siapa saja yang jadi presiden kita, harus ditempatkan di tempat terbaik. Ini bagian dari edukasi. Mencari inspirasi prestasi tokoh-tokoh kita," jelas Nuh.

Karena menurutnya, selama ini Indonesia belum pernah memiliki museum khusus tentang presiden. Yang ada setiap museum presiden tersebar di beberapa daerah. Sehingga, pemerintah berinisiatif membangun museum khusus kepresidenan.

"Jadi sekarang negara ambil peran untuk dikumpulkan. Ini murni ide awalnya Pak SBY. Jadi siapa saja yang masuk ke sini bisa lihat profil dan sejarah 6 presiden. Semua barang yang akan dipamerkan kita minta persetujuan keluarga dan presiden yang masih hidup. Patung-patung juga," tuturnya.

Museum Balai Kirti ini memiliki 4 tingkat yang terdiri dari basement tempat para kurator, lantai 1 (lobi, ruang audiovisual, dan 6 patung presiden), lantai 2 (ruang pameran 6 presiden, ruang interaktif, perpustakaan, dan ruang pribadi presiden), terakhir rooftop dengan taman dan kantin untuk tempat bersantai.

"Ini gratis. Dibuka untuk umum," ujar Nuh.

Kemendikbud sendiri merupakan koordinator pembangunan Museum Balai Kirti dengan menggandeng Kementerian Pekerjaan Umum (Kemen PU) dan Dirjen Cipta Karya. Konstruksi Balai Kirti ini sudah dimulai sejak Agustus 2013.

Kemendikbud bertugas mengkoordinir museum dari koleksi, tata pamer, pengorganisasian alur kunjungan, fasilitas hingga sarana dan prasarana. Juga tentang pembuatan buku mengenai presiden pertama hingga keenam. Kemudian, film dokumenter mengenai sejarah dan kisah hidup presiden. Terdapat 2 versi film yang disiapkan, yaitu versi pendek (3 menit) dan versi lengkap (50 menit). (Ans)

Aliando Syarief Ternyata Sangat Mengidolakan Nenek Ini

Posted: 03 Aug 2014 04:30 AM PDT

‎Bertemu idola menjadi sebuah momen yang tak terlupakan. Begitulah yang dirasakan Aliando Syarief. Meski sudah menjadi idola, ternyata Aliando Syarief juga memiliki idola.

Yang menjadi idola Aliando, bukan musisi atau aktor muda yang tampan, bukan juga seorang artis muda yang cantik jelita. Justru Aliando mengidolakan seorang nenek.

Tapi nenek-nenek yang jadi idola Aliando Syarief bukan sembarang nenek. Nenek ini sangat terkenal dan multitalenta. Terkenal sebagai pemain film, terkenal juga sebagai penyanyi dan pencipta lagu. Nenek itu adalah Titiek Puspa.

Kebahagiaan Aliando Syarief bertemu idolanya, Titiek Puspa diungkapkannya di akun Instagram miliknya, @aliandooo.

"Yang seneng itu kalau udah ketemu sama idola. Salaam kenal Tante Titiek Puspa," begitu Aliando Syarief menulis komentar untuk foto dirinya dengan Titiek Puspa.

Foto itu diunggah Aliando Syarief pada Minggu (3/8/2014). Di foto itu Aliando memang tengah berdua dengan Titiek Puspa. Terlihat kalau keduanya sedang. Terlibat obrolan seru. Titiek Puspa sepertinya tengah memberikan wejangan terhadap Aliando.

Titiek Puspa memang artis senior yang sudah berkarier di beberapa zaman. Sebagai artis senior, Titiek memang sangat dekat dengan artis-artis muda, termasuk pendatang baru seperti Aliando. Ia tak pernah pelit berbagi pengalaman kepada artis muda. (Rom/Ade)

Vidic: Mudah Beradaptasi di Inter

Posted: 03 Aug 2014 04:29 AM PDT

Pemain belakang Inter Milan, Nemanja Vidic, merasa tidak kesulitan beradaptasi dengan klub barunya. Bahkan Vidic turut mencetak satu gol di laga pramusim bersama Inter.

Seperti dilansir Hereishecity, kedatangannya ke Inter merupakan pengalaman baru bagi bek berusia 32 tahun ini. "Ya ini merupakan tantangan baru bagi saya. Di liga yang berbeda, negara yang berbeda, seharusnya saya butuh waktu untuk beradaptasi, tetapi sejauh ini masih baik-baik saja."

"Saya tidak kesulitan beradaptasi dengan tim. Para pemain menerima saya dengan baik, begitu juga dengan staf dan pelatih. Saya harap kami dapat membangun hubungan lebih baik lagi."

La Beneamata resmi mendapatkan Vidic setelah didatangkan dari Manchester United dengan status bebas transfer. Semasa membela MU, Vidic turut menyumbangkan lima gelar Liga Premier, tiga Piala Liga, dan satu gelar Liga Champions.

Mantan bek MU ini, berhasil menyarangkan satu gol saat Inter berhasil mengalahkan AS Roma di laga International Champions Cup. Akibat gol itu, ia pun mendapat pujian dari sang pelatih, Walter Mazzarri.

Baca Juga:

Mou: Lampard dan Cole Tolak Kontrak Baru dari Chelsea

Masih Pramusim, Suporter West Ham dan Newcastle Tawuran di Jerman

Pelatih Roma Dinilai Mirip Guardiola

Kepadatan Kendaraan Warnai Arus Balik Jalur Selatan

Posted: 03 Aug 2014 04:23 AM PDT

Peningkatan volume arus balik kendaran yang melewati jalur selatan menuju jakarta mulai mengalami kenaikan.

Pantauan Arus Balik Jalur Pantura Ramai

Posted: 03 Aug 2014 04:19 AM PDT

Kepadatan di jalur Pantura akibat mulai beroperasinya Pasar-pasar di pinggir jalan.

Kolam Renang Mini Pantai Bocor Untuk Anak-Anak

Posted: 03 Aug 2014 04:16 AM PDT

Pantai Bocor ramai dikunjungi pemudik Lebaran.

Stasiun dan Terminal di Jakarta Ramai Didatangi Pemudik

Posted: 03 Aug 2014 04:14 AM PDT

Memasuki H+6 Lebaran, Stasiun Pasar Senen, terus ramai dibanjiri para pemudik yang usai merayakan Idul Fitri di kampung halaman masing-masing. Hingga Minggu siang sudah lebih dari 12.000 pemudik yang tiba di stasiun tersebut dari beberapa kota di Pulau Jawa.

Seperti ditayangkan Liputan 6 Petang SCTV, Minggu (3/8/2014), hingga siang tadi sudah lebih dari hampir 20 rangkaian kereta api reguler dan tambahan yang tiba. Sejumlah kereta akan terus berdatangan hingga malam ini.

Ramainya arus balik penumpang kereta api juga terlihat di Stasiun Gambir, Jakarta Pusat. Hingga siang tadi jumlah penumpang arus balik sudah mencapai sekitar 4.000 dari 11 jadwal kedatangan kereta. Jumlah ini akan meningkat hingga malam ini di kisaran 12.000 penumpang.

Di Terminal Kalideres, Jakarta Barat, sedikitnya 5.000 pemudik dari Pulau Sumatera dan Jawa, tiba hingga siang tadi. Banyaknya bus angkutan mudik Lebaran yang terlambat memasuki Terminal Kalideres. Hal itu dikarenakan terjebak kemacetan di sejumlah titik ruas jalan lingkar selatan Pulau Jawa, serta ruas jalan yang menuju Pelabuhan Bakauheni, Lampung Selatan dan Merak, Cilegon, Banten.

Diperkirakan jumlah pemudik yang balik ke Jakarta melalui Terminal Kalideres, baru akan mencapai puncaknya sore hingga malam ini.

Sedangkan di Terminal Kampung Rambutan, Jakarta Timur, gelombang arus balik terus meningkat dari jalur selatan. Hingga siang tadi setidaknya lebih dari 28.000 pemudik tiba dengan 650 bus.

Sementara bus yang melewati jalur pantura karena terjebak kemacetan di Jembatan Comal, baru akan memasuki Terminal Kampung Rambutan pada sore hingga malam ini.

Baca juga:

Jalur Selatan Padat Merayap Memasuki Puncak Arus Balik H+6

Puncak Arus Mudik H+6, Jalur Pantura Padat Merayap

Arus Balik Juga Diramaikan Iringan Bajaj

(Ans)