Rabu, 28 Mei 2014

Liputan6: RSS 0.92

Liputan6: RSS 0.92


Diminati Klub Besar, Remy Ragu Gabung Newcastle

Posted: 28 May 2014 04:50 AM PDT

Penyerang Queens Park Ranger, Loic Remy tidak menunjukkan ketertarikannya untuk bergabung dengan Newcastle secara permanen musim berikutnya. Pasalnya pihak Newcastle kini berminat dengannya usai ia berhasil tampil baik sebagai pemain pinjaman bagi Newcastle musim 2013/2014.

Saat ini penyerang berusia 27 tahun tersebut tengah diminati oleh klub-klub besar seperti, Arsenal dan Liverpool. Hal inilah yang membuat Remy berpikir dua kali untuk bergabung secara permanen dengan The Toon.

"Newcastle ingin membeli saya, tapi saya tidak tahu akan bermain bagi mereka atau tidak," sebutnya seperti dilansir Dailystar (28/5).

"Kini saya sedang dalam tahap yang penting. Hal ini akan menjadi pilihan yang menentukan bagi perkembangan saya ke depan."

Di musim 2013/2014 ini Remy turut menyumbangkan 14 gol dari 26 penampilannya bersama The Toon. Skuat asuhan Alan Pardew tersebut kini tengah berada di posisi 10 klasemen Liga Premier sementara. Di sisi lain, QPR baru saja berhasil lolos ke Liga Premier usai memenangi babak playoff divisi Championship.

 

Cinta Penelope Beberkan Keburukan Nikita Mirzani ke Calon Suami

Posted: 28 May 2014 04:50 AM PDT

Cinta Penelope selama ini dikenal sebagai sahabat kental Nikita Mirzani. Namun, Cinta mengaku sebelum Nikita menikah dengan Sajad Ukra pada 11 Oktober lalu, Cinta justru membeberkan keburukan Nikita kepada Sajad.

Tenang, apa yang dilakukan Cinta bukan termasuk aksi 'tusuk belakang' kepada teman. "Aku pernah bilang ke Sajad sebelum menikah soal kelakuan buruknya Nikita agar Sajad tak merasa tertipu. Tetapi dia terima dan siap menjadi suami yang baik bagi Nikita," kata Cinta di kawasan Condet, Jakarta Timur, Rabu (28/5/2014).

Kini, rumah tangga Nikita-Sajad sedang bermasalah. Nikita sudah melayangkan gugatan cerai ke Pengadilan Agama Jakarta Selatan. Sidang cerai perdana baru digelar Oktober mendatang.

"Pasca menikah, Nikita berubah, aku juga kasih masukan. Dia juga sudah menjadi nyonya Sajad jadi harus menjaga tutur kata dan harga diri dia dan suami," tutur Cinta.

Sebagai teman, Cinta juga meminta Nikita melakukan tiga hal agar menjaga kehormatan suami yakni, mawas diri, hargai orang, dan berperlaku baik. "Apalagi Nikita itu tipikal yang tempramen," pungkas Cinta. (Jul/fei)

Terlambat Bangun Infrastruktur Bikin Jawa Krisis Listrik

Posted: 28 May 2014 04:43 AM PDT

Waktu pembangunan infrastruktur kelistrikan membutuhkan waktu lama. Padahal pembangunan infrastruktur lama dapat mempengaruhi kebutuhan listrik Indonesia ke depan.

Direktur Utama PT Perusahaan Listrik Negara (PLN), Nur Pamudji mengatakan,pembangunan proyek kelistrikan membutuhkan persiapan seperti pembangunan pembangkit listrik yang membutuhkan proses panjang.

Dengan persiapan baik diharapkan pembangunan pembangkit listrik dapat selesai tepat waktu. Ia menilai, pembangunan pembangkit listrik tidak seperti Sangkuriang membangun gunung Tangkuban Perahu, Jawa Barat.

"Membangun pembangkit tidak seperti Bandung Bondo Woso bangun candi, sangkuriang bangun Tangkuban perahu. PLTU batu bars pembangunan konstruksi empat tahun, belum perizinan dua tahun sehingga total enam sampai tujuh tahun (baru bisa beroperasi),"  kata Nur Pamudji, di Jakarta, Rabu (28/5/2014).

Pamudji menambahkan, cepat atau lambatnya pembangunan infrastruktur kelistrikan akan berdampak bagi pemenuhan kebutuhan listrik.  Indonesia sudah dihantui krisis listrik akibat keterlambatan pembanguan infrastruktur.

"Kalau ada kemerosotan dalam proses itu bisa ditebak mengalami krisis," tutur Pamudji.

Hal ini terkait dengan krisis listrik yang sudah menghantui pulau Jawa 2018 nanti. Menurut Nur, krisis listrik pulau Jawa disebabkan oleh keterlambatan pembangunan Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU) Batang Jawa Tengah yang sampai saat ini belum dilakukan.

"PLTU batang bekerja empat tahun 2016 harus selesai, tapi ternyata sekarang 2014  tidak. membebaskan tanah saja belum bisa,"  kata Pamudji. (Pew/Ahm)

Kanye West Dikampanyekan Menjadi Walikota Chicago

Posted: 28 May 2014 04:40 AM PDT

Penyanyi hip hop Kanye West baru-baru ini mendapat dukungan besar dari beberapa pihak yang memintanya untuk menjadi Walikota Chicago periode 2015. Tentunya kabar ini cukup mengejutkan bagi beberapa pihak.

Dilansir dari laman NME, Selasa (27/5/2014), kabar tersebut ditemukan pertama kali melalui laman Kanye4mayor.org yang dicanangkan oleh artis sekaligus penulis Ben Shepard.

Diketahui, Ben Shepard mencanangkan kampanyenya itu dengan kata "Mengapa?", "Bagaimana?", dan "Siapa?" bersama niat seriusnya untuk mendukung sang penyanyi.

Ben menganggap Chicago sedang berada di arah yang salah dan Kanye West diyakini bisa memimpin pergerakan untuk membuat Chicago menjadi kota terbaik di dunia. Ia juga mengklaim bahwa di sana belum ada satupun orang yang kuat untuk memimpin pergerakan.

Kanye West juga dianggap Ben memiliki tiga kriteria berkualitas berdasarkan versinya sendiri, yaitu memiliki visi, terkenal, dan tidak memiliki keterlibatan dengan dunia politik di Chicago.

Hingga kini, masih belum ada tanggapan sedikitpun dari Kanye West mengenai kampanye tersebut. Pemilihan walikota Chicago selanjutnya bakal diadakan pada 24 Februari 2015 mendatang.

Kanye West yang baru saja menikah dengan Kim Kardashian ini, terakhir kali merilis album Yeezus pada 2013 silam. Lagu-lagu seperti Black Skinhead, Bound 2, dan Blood on the Leaves menjadi tembang andalan Kanye West.(Rul/Feb)

Pengamat: Visi Misi Ekonomi Jokowi-JK Lebih Unggul

Posted: 28 May 2014 04:38 AM PDT

Pengamat politik yang juga sebagai Dosen Ekologi Politik IPB Bogor Arya Hadi Dharmawan menilai visi misi ekonomi yang dituangkan oleh Calon Presiden (Capres) dan Calon Wakil Presiden (Cawapres) Jokowi-Jusuf Kalla dinilai lebih unggul dibanding visi misi pasangan Prabowo-Hatta.

Arya menilai hal itu terlihat dari rincian yang dituangkan masing-masing  capres dan cawapres yang sudah diserahkan ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) beberapa hari lalu.

"Dua ini kalau boleh saya menilai, Jokowi-JK ini visinya bold dan eye catching, perubahan Indonesia yang berdaulat mandiri dan berkepribadian, jadi seolah-olah tantangan saat ini tidak seperti itu. Kalau Pak Prabowo-Hatta, kok tidak bold dan tidak eye catching, tidak ada judul yang seperti Pak Jokowi-JK. Bukan berarti saya memihak, tapi ini saya membandingkan secara tekstual," kata Arya di Gedung DPD RI, Jakarta, Rabu (28/5/2014).

Arya menambahkan, dari kebijakan-kebijakan yang dua pasangan rencanakan, apa yang dituangkan Jokowo-JK dikatakannya juga lebih jelas dan rinci ketimbang lawannya yaitu Prabowo-JK.

Hal itu terlihat dari turunan yang disampaikan pasangan Jokowi-JK untuk menekankan adanya celah yang mengakibatkan kelemahan ekonomi Indonesia saat ini.

"Yang mau ditekankan keterbelakangan, ketidakmandirian bangsa. Di sini dirinci mulai dari kemiskinan, dan lain-lain, itu rinci jadi lebih tegas. Kalau Pak Prabowo-Hatta, reformasi birokrasi yang belum selesai, pertumbuhan ekonomi berkualitas, percepatan pembangunan. Kalau saya meniai dua rumusan ini relevan, tapi dilihat dari bold nya lagi, Jokowi-JK jauh lebih strong dan lebih rinci, sementara Prabowo-Hatta cuma setengah halaman merumuskan itu," kata dia.

Terlepas dari visi misi ekonomi keduanya, Arya tetap melihat masing-masing pasangan tersebut memiliki kelebihan masing-masing yang tidak bisa ditiru oleh pasangan lawan.

Bahkan dirinya mengibaratkan kedua  Capres dan Cawapres tersebut layaknya pemenang Piala Dunia cabang olah raga sepak bola namun berada di generasi yang berbeda.

"Kalau boleh saya mengandaikan Jokowi-JK itu dalam bola layaknya juara dunia Jerman tahun 90an, menang karena bertahan, tapi Prabowo-Hatta itu juara dunia tahun 2010, Spanyol, agresif menyerang," pungkas dia. (Yas/Ahm)

Sembilan Hari Dilantik, Chairul Tanjung Nongol di KPK

Posted: 28 May 2014 04:30 AM PDT

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Chairul Tanjung mendatangi kantor KPK, Jakarta, Rabu (28/5/14). (Liputan6.com/Miftahul Hayat)

Giliran Yoon Eun Hye Dapat Panggilan dari Hollywood

Posted: 28 May 2014 04:30 AM PDT

Yoon Eun Hye akan menjadi artis asal Korea Selatan lainnya yang akan menginjakkan kaki di dunia perfilman Hollywood. Setelah Lee Byung Hun, Rain hingga Ha Ji Won mendapatkan tawaran berakting dari sineas berkaliber internasional, kini kesempatan besar datang menyapa Yoon Eun Hye.

Yoon Eun Hye akan mengekspos kemampuan aktingnya di film Chronicle of a Blood Merchant. Di sini, Yoon Eun Hye akan berperan sebagai Im Boon Bang. Ini merupakan debut Yoon Eun Hye di perfilman Hollywood, dilansir dari Soompi, (28/5/2014).

Ini juga akan menjadi film Yoon Eun Hye pertama setelah tiga tahun lamanya tak berakting di layar lebar. Film terakhir Yoon Eun Hye bertajuk My Black Mini Dress dirilis 2011 silam. Yoon Eun Hye lebih aktif sebagai bintang drama, beberapa judul drama ternama pernah dimainkannya, termasuk Missing You.

Rupanya Yoon Eun Hye akan beradu akting dengan aktris kawakan Ha Ji Won. Film ini merupakan adaptasi dari novel Yu Hua, digarap oleh studio film internasional 20th Century Fox. Jika tak ada halangan, Yoon Eun Hye akan mulai melakukan pengambilan gambar film ini 3 Juni mendatang.

Film ini mengisahkan tentang seorang pria, Xu Sanguan, yang menjual darahnya selama bertahun-tahun untuk memperbaiki kehidupan dirinya dan keluarganya. Setting waktu dalam film ini berlangsung sekitar 1950-an sampai 1980-an dengan awal berdirinya Republik Rakyat China sampai setelah Revolusi Kebudayaan.(Des/Fei)

Meski Gejalanya Sama, Ada Banyak Jenis Meningitis

Posted: 28 May 2014 04:30 AM PDT

Gejala umum meningitis atau radang selaput otak memang terlihat sama, seperti sakit kepala, demam, batuk, kaku duduk, dan radang tenggorokan. Tapi jangan salah, menurut Ahli Penyakit Dalam dari Divisi Alergi Imunologi Klinik, Departemen Ilmu Penyakit Dalam Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia-RSCM, Dr.dr.Iris Rengganis, Sp.PD., KAI, FINASIM., tak semua meningitis dikategorikan sama.

"Penyebab dan istilahnya banyak. Seperti yang banyak terjadi di Arab itu penyebabnya bakteri meningitidis. Ada juga meningitis TBC, Pneumococcus, Meningococcus, Haemophilus influenza, Staphylococcus, Escherichia coli dan Salmonella. Penyebab dari virus biasanya adalah Enterovirus. Dan dari jenis jamur, Cryptococcus neoformans dan Coccidioides immitris. Tapi secara umum, semua ini disebut meningitis saja atau radang selaput otak," ungkapnya saat dihubungi Liputan6.com, Rabu (28/5/2014).

Sejauh ini, kata Iris, di Indonesia telah ada vaksin meningitis. Memang untuk negara tujuan tertentu disarankan vaksin ini. Sayangnya, masyarakat Indonesia belum banyak yang memiliki kesadaran untuk mencegah penyakit ini.

Padahal perlu diketahui, penularan meningitis dapat terjadi melalui kontak langsung dengan penderita atau terpaparnyata cairan tubuh penderita melalui ludah, dahak, ingus, bersin dan cairan tenggorokan pencerita. Bakteri penyebab meningitis bahkan dapat disebarkan saat berbicara dengan seseorang yang ternyata carrier (pembawa penyakit).

Menuju Pagelaran 25 Tahun Anne Avantie Merenda Kasih

Posted: 28 May 2014 04:30 AM PDT

Sebuah video di layar Galeri Indonesia Kaya, Grand Indonesia pada Rabu (28/5/2014) menampilkan sosok Anne Avantie sedang mencium anak penderita Hidrosefalus. Itulah cuplikan kisah perjalanan Anne Avantie dalam 25 tahun hidupnya.

 

Pada tahun 2004, yayasan `Pelayanan Kasih Hydrocephalus` yang didirikan pada tahun 2000 oleh Anne Avantie berganti nama menjadi `Wisma Kasih Bunda`. Tujuan didirikannya yayasan ini adalah untuk membantu pengobatan anak-anak penderita hidrosefalus atau penyakit-penyakit lain yang berasal dari keluarga berkekurangan.

 

Hal tersebut merupakan satu di antara kegiatan-kegiatan kemanusiaan lain yang dilakukan oleh desainer wanita kelahiran Semarang, 20 Mei 1964 ini. Tetap membumi meski telah sayap prestasinya telah menggapai langit. Demikianlah sosok Anne yang tampil selama 25 tahun berkarya.

 

Perayaan atas 25 tahun Anne Avantie berkarya sebagai perancang busana akan terwujud dalam sebuah pagelaran berjudul `25 Tahun Berkarya Anne Avantie: Merenda Kasih`. Pagelaran ini akan diselenggarakan pada 3 September 2014 pukul 19.00 WIB di Plenary Hall, Jakarta Convention Center.

 

Pada pre-event di Galeri Indonesia Kaya Rabu, (28/5/2014), Anne mengaku bahwa dirinya tak pernah membayangkan jadi bagian dari kemajuan industri fesyen Indonesia. Desainer yang memulai karirnya pada tahun 1989 ini menyatakan bahwa semua yang telah dijalaninya selama ini adalah anugrah Tuhan.

 

Anne melihat bahwa tiap ujian yang diberikan Tuhan selalu disertai juga dengan solusi yang Tuhan berikan. Sisi spiritualnya membantu Anne untuk terus berjuang dalam hidup dengan penuh semangat tanpa terpuruk dengan kenyataan bahwa bangku pendidikan yang dikenyamnya hanya sebatas SMP.

Menuju Pagelaran 25 Tahun Anne Avantie Merenda Kasih

Keluarga adalah elemen penting dalam hidup seorang Anne Avantie. Sebagai bentuk penghargaannya pada keluarga, Anne mengundang keluarganya ke atas panggung. Pada acara yang dihadiri oleh Mentri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Marie Elka Pangestu itu, desainer Musa Widyatmaja yang adalah sahabat Anne sedikit bercerita tentang sang sahabat.

 

Adalah Musa Widyatmaja yang dulu mendorong Anne untuk membuka butik di Jakarta. Hal ini dilakukannya karena Musa melihat bahwa Anne punya potensi yang hebat. Musa mengatakan bahwa menjadi desainer di Indonesia bukanlah hal yang mudah.

 

Menurut Musa, salah satu faktor yang berperan besar dalam kesuksesan seorang desainer adalah kepiawaian desainer itu sendiri. Kepiawaian Anne Avantie itulah yang menurut Musa membawanya pada kesuksesan selama 25 tahun berkarir. Pre-Event ini ditutup dengan pemotongan tumpeng yang diberikan pada pembicara yang hadir.

 

Memberi sedikit bocoran tentang pagelaran yang akan diselenggarakan nanti, Anne dalam pre-event ini menyebut bahwa karya-karya yang akan ditampilkannya pada acara tersebut memiliki sentuhan kontemporer.

 

Terkait dengan desain bersentuhan kontemporer dalam kaitannya dengan pakem-pakem budaya tradisional, Anne mengatakan bahwa dirinya sama sekali tak bermaksud untuk merusak budaya tradisional Indonesia. Karya-karya kreatifnya adalah bentuk interpretasi budaya tradisional Indonesia. Anne membuat rancangan-rancangan tersebut dapat menerbangkan budaya tradisional Indonesia ke langit tinggi.

 

Agnes Monica adalah sosok yang menurut Anne merepresentasikan gagasan tersebut. Oleh karena itulah, sosok Agnes terpampang pada media promosi pagelaran tersebut. Pagelaran yang akan diselenggarakan pada 3 September 2014 pukul 19.00 WIB di Plenary Hall, Jakarta Convention Center ini akan diiringi oleh musik dari Erwin Gutawa Orchestra. Spesialnya, sebagaimana dikatakan oleh ayah dari penyayi Gita Gutawa itu, Erwin bersama orkestranya akan membawakan musik secara langsung (bukan tapping/rekaman).

Suarez Kirim SMS ke Pemain Timnas Inggris: Saya Siap!

Posted: 28 May 2014 04:28 AM PDT

Luis Suarez punya cara sendiri untuk meneror calon lawan Uruguay di Piala Dunia nanti. Salah satu lawan yang menjadi target yaitu timnas Inggris. Seperti dilansir Mirror, penyerang timnas Uruguay itu mengirimkan pesan singkat (SMS) kepada rekannya asal Liverpool di timnas Inggris.

Uruguay sendiri bakal jumpa dengan Inggris di Sao Paulo pada 19 Juni. Ditegaskan Suarez, dirinya akan pulih 100 persen saat jumpa Inggris. Suarez dikabarkan seluruh rekannya di Liverpool yang main untuk Ingggris yaitu Steven Gerrard, Jordan Henderson, Glen Johnson, Daniel Sturridge dan Raheem Sterling.

"Saya siap main di Piala Dunia," katanya lewat pesan singkat.

Suarez sudah melewati operasi lutut pekan lalu dan disebut peluangnya untuk tampil meragukan. Namun Suarez berjuang untuk segera pulih. SMS Suarez sendiri tak membuat kaget Henderson. Dia memang sudah tahu rekannya itu akan berjuang.

"Setiap orang pasti kecewa dengan cedera Luis karena dia pemain hebat. Saya justru sms dia untuk menanyakan kondisinya. Saya berharap dia bisa cepat pulih. Jika tahu karakter dia tak akan terkejut, itu karena dia tipikal pemain pejuang," ujarnya.